Pelaku Ini Sembunyikan Narkoba di Lubang Anus

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.COM - Petugas bea cukai Bandar Sultan Iskandar Muda, Blangbintang, Aceh Besar, menggagalkan upaya penyeludupan 178 gram narkoba jenis sabu-sabu dari Malaysia.

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea Cukai Aceh Rusman Hadi di Banda Aceh, Senin (8/8), mengatakan, penggagalan upaya penyeludupan barang terlarang tersebut dilakukan Minggu (7/8) pukul 08.10 WIB.

"Sabu-sabu ini diselundupkan pelaku berinisial MD, 36 tahun, warga negara Indonesia. Pelaku merupakan penumpang pesawat Air Asia AK-422 dari Kuala Lumpur, Malaysia, tujuan Banda Aceh," kata Rusman Hadi.

Modus pelaku menyeludupkan sabu-sabu, kata dia, dengan memasukkan barang terlarang tersebut melalui lubang anus. Dari hasil pemeriksaan laboratorium, barang tersebut positif methamphetamine atau sabu-sabu.

Penangkapan pelaku berawal dari kecurigaan petugas Bea Cukai terhadap gerak-gerik MD. Namun, ketika petugas memeriksa barang MD menggunakan X-Ray tidak ditemukan indikasi tertentu.

Kemudian, petugas memeriksa MD lebih mendalam. Petugas membawa MD ke ruang pemeriksaan. Dalam pemeriksaan, MD mengaku membawa barang terlarang yang dimasukkan di lubang anusnya.

Lalu, petugas membawa MD ke rumah sakit untuk memastikan pengakuan tersebut. MD menjalani pemeriksaan melalui rontgent dan ditemukan lima buah benda asing berbentuk telur di badannya.

"Petugas melakukan upaya mengeluarkan lima benda asing tersebut dari tubuh MD. Setelah benda tersebut dikeluarkan dan diperiksa, ternyata positif methamphetamin atau sabu-sabu. Nilai barang terlarang tersebut mencapai Rp373,8 juta," kata dia.

Selanjutnya, pihak Bea Cukai berkoordinasi dengan Kepolisian Daerah (Polda) Aceh. Kini, pelaku beserta barang bukti diserahkan kepada Direktorat Narkoba Polda Aceh untuk proses lebih lanjut.

Rusman Hadi menyebutkan, penggagalan penyeludupan tersebut merupakan untuk kedua kalinya dalam sepekan terakhir melalui Bandara Sultan Iskandar Muda, Blangbintang, Aceh Besar.

Sebelumnya, petugas bea cukai Bandara Sultan Iskandar Muda mengamankan tiga penumpang pesawat Air Asia dari Kuala Lumpun yang berupayan menyeludupkan sabu-sabu ke Aceh.

"Ada tiga tersangka yang diamankan dengan barang bukti 178 gram sabu-sabu dalam tiga bungkus. Modus penyeludupan dilakukan dengan jalan memasukkan dalam lubang anus," ungkap Rusman Hadi.

Atas perbuatannya, para pelaku penyeludupan barang terlarang tersebut dijerat Pasal 102 huruf e Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2006 tentang kepabeanan juncto Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Sukabumi07 Mei 2024, 21:10 WIB

Tingkatkan Minat Baca Pelajar, Diarpus Sukabumi Optimalkan Peran Pusling UPP Surade

Lewat Perpustakaan Keliling atau Pusling, Diarpus Kabupaten Sukabumi melalui UPP Surade gencar melakukan upaya peningkatan minat baca pelajar di Pajampangan.
Para murid SDN 1 Cibodas Cibitung Sukabumi sambut antusias Perpustakaan Keliling (Pusling) UPP Surade. (Sumber : Istimewa)
Life07 Mei 2024, 21:00 WIB

7 Kebiasaan Sepele yang Membuat Penderita Asam Urat Sulit Tidur di Malam Hari

Awas! Inilah Kebiasaan Sepele yang Membuat Penderita Asam Urat Sulit Tidur di Malam Hari.
Ilustrasi. Kurang Tidur, Pola Hidup yang Bisa Membahayakan Penderita Asam Urat (Sumber : Pexels.com/CottonbroStudio)
Keuangan07 Mei 2024, 20:45 WIB

Antusiasme Tinggi, Pendaftaran Tahara di BPR Kalapanunggal Sukabumi Diperpanjang

Pendaftaran rekening Tahara di Perumda BPR Sukabumi cabang Kalapanunggal telah diperpanjang hingga tanggal 15 Mei 2024.
Kepala Seksi Umum Administrasi dan Keuangan BPR Sukabumi cabang Kalapanunggal, Susan Irawati, menunjukan brosur Tahara. (Sumber : SU/Ibnu)
Bola07 Mei 2024, 20:30 WIB

Misi Raih Tiket Olimpiade Paris 2024: Shin Tae-yong Berharap Kebugaran Pemain Terjaga

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong ingin kebugaran pemain terjaga jelang lawan Guinea.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong ingin kebugaran pemain terjaga jelang lawan Guinea. (Sumber : pssi.org).
Sukabumi07 Mei 2024, 20:24 WIB

Perumdam TJM Perbaiki Pipa Bocor akibat Terlilit Akar Pohon di Parungkuda Sukabumi

Perumdam TJM Sukabumi Cabang Parakansalak melakukan perbaikan pada pipa distribusi utama berukuran 4 inci yang bocor akibat terlilit akar pohon.
Perbaikan pipa milik Perumdam TJM yang bocor akibat terlilit akar pohon mahoni di Parungkuda Sukabumi, Selasa (7/5/2024). (Sumber : Istimewa)
Sukabumi07 Mei 2024, 20:07 WIB

Tak Diberi Minuman Gratis, 2 Pemuda Mabuk Aniaya Penjual Jamu di Sukaraja Sukabumi

Berikut kronologi dan motif dua pemuda mabuk aniaya pria tua penjual jamu di Sukaraja Sukabumi. Kedua pelaku kini sudah diringkus polisi.
Tempat kejadian perkara dua pemuda mabuk aniaya pria tua penjual jamu yang berada di Sukaraja Sukabumi (Sumber : Istimewa)
Life07 Mei 2024, 20:00 WIB

7 Cara Menagih Hutang dengan Baik Agar Tidak Memutus Silaturahmi, Ampuh!

Begini Cara Menagih Hutang dengan Baik Agar Tidak Memutus Silaturahmi. Yuk Praktekkan!
Ilustrasi - Cara Menagih Hutang dengan Baik Agar Tidak Memutus Silaturahmi. (Sumber : Pexels/fauxels)
Sehat07 Mei 2024, 19:45 WIB

Teh Hijau: Manfaatnya untuk Meningkatkan Umur Panjang, Kolesterol dan Mengelola Gula Darah

Antioksidan dalam teh hijau mungkin memberikan manfaat, seperti melindungi kesehatan tulang, otak, dan jantung Anda.
Ilustrasi - Antioksidan dalam teh hijau mungkin memberikan manfaat, seperti melindungi kesehatan tulang, otak, dan jantung Anda. (Sumber : Freepik.com).
Life07 Mei 2024, 19:30 WIB

Bisa Bunda Terapkan,Inilah 5 Alasan Orang Tua Membesarkan Anak Tanpa Hukuman

alasan orang tua membesarkan anak tanpa hukuman, orang tua membesarkan anak tanpa hukuman, membesarkan anak tanpa hukuman.
Ilustrasi membesarkan anak tanpa hukuman (Sumber : pexels.com/@Harrison Haines)
Life07 Mei 2024, 19:15 WIB

Terapkan Yuk Bund, 5 Aktivitas Fisik Untuk Balita Yang Bisa Dilakukan Dirumah

Menjaga balita Anda tetap aktif secara fisik dan terhibur bukanlah hal yang mudah.
Ilustrasi aktivitas fisik balita (Sumber : pexels.com /@Tatiana Syrikova)