Musim Hujan dan Susah Kering? Simak 11 Cara Mencuci Pakaian Agar Tak Bau Apek

Kamis 26 Januari 2023, 05:45 WIB
Ilustrasi pakaian yang bau apek. | (Sumber : Freepik.com).

Ilustrasi pakaian yang bau apek. | (Sumber : Freepik.com).

SUKABUMIUPDATE.com - Saat ini Indonesia sedang dilanda musim penghujan yang terkadang deras dan membuat sinar matahari tidak muncul hingga sore hari. Hal itu tentunya menjadi masalah ketika pakaian yang susah kering dan menjadi bau apek.

Bau apek sendiri biasanya ditimbulkan dari pakaian yang habis dicuci lalu dijemur yang tidak sempurna. Akan tetapi, bau apek pada pakaian bisa terjadi karena pakaian yang dicuci tidak bersih dan mengakibatkan kuman serta bakteri masih menempel.

Dengan pakaian yang bau apek, pastinya bisa buat tak nyaman dan buat percaya diri jadi menurun saat memakainya karena parfum kadang tak bisa jadi penolong untuk menghindarkan bau apek di pakaian.

Untuk mengatasi hal tersebut, Akurat.co telah merangkum berbagai tips mencuci pakaian saat musim hujan agar tidak bau apek.

Tips mencuci pakaian saat musim hujan

Melansir Akurat.co yang dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini merupakan tips mencuci pakaian saat musim hujan:

1. Cuci pakaian dengan cara tepat

Faktor utama timbulnya bau apek pada pakaian adalah cara mencuci yang tidak tepat. Saat mencuci pakaian, pastikan tidak ada deterjen yang menempel atau tersisa.

Baca Juga: Kenali 6 Bahasa Tubuh Wanita, Tanda-Tanda Dia Jatuh Cinta Padamu

Deterjen yang masih tersisa dan menempel di pakaian bisa menjadi penyebab aroma pakaianmu menjadi bau apek. Sehingga kamu perlu membilas pakaian hingga bersih.

Cara ini harus kamu terapkan bukan hanya ketika mencuci pakaian saat musim hujan saja, tapi setiap kali kamu mencuci pakaian.

2. Gunakan pewangi pakaian

Setelah pakaian dibilas bersih dari deterjen, kamu bisa rendam dan putar kembali cucian menggunakan pewangi pakaian. Pewangi pada pakaian membantu memberikan aromatik yang harum pada pakaian sekaligus mematikan bakteri membandel.

Pewangi pakaian sangat membantu untuk menjaga kesegaran pakaian. Selain itu, biasanya pewangi pakaian juga dilengkapi dengan bahan pelembut sehingga pakaian menjadi lebih lembut saat dikenakan.

3. Pisahkan warna pakaian dan bahan yang tebal

Perhatikan pakaian agar terhindar dari luntur dan bulu yang menempel. Caranya dengan memisahkan pakaian putih dan pakaian berwarna gelap serta pakaian yang berwarna cerah.

Baca Juga: Heboh Botol Miras di Setda Palabuhanratu Sukabumi, Ini Respons Bupati

Untuk mencuci handuk dan sweater berbahan tebal juga usahakan pisahkan dengan pakaian lainnya. Jika digabungkan, serabut benang dari bahan bisa menempel di pakaian lainnya.

4. Gunakan alat pengering pakaian

Banyak mesin cuci yang memiliki fitur pengering sekaligus saat ini. Selalu memanfaatkan pengering pakaian untuk membantu mempermudah proses penjemuran.

Pengering pakaian kamu bisa mempercepat proses pengeringan pakaian dan anti bau apek ketika kamu mencuci pakaian saat musim hujan.

5. Jangan menumpuk pakaian, gantung menggunakan hanger dan renggangkan

Kamu juga perlu menggantung pakaian menggunakan hanger. Hindari menjemur dengan menggantungnya di besi-besi jemuran karena sisi dalam yang terlipat akan menjadi lembab.

Baca Juga: Wanita Harus Paham! Inilah Bahasa Tubuh Pria yang Diam-Diam Menyukaimu

Jangan menumpuk-numpuk pakaian, berikan space pada pakaian agar tetap terkena angin. Hal ini bertujuan agar pakaian tidak lembab dan kering maksimal.

6. Setrika pakaian

Setrika pakaian bukan hanya untuk merapikan pakaian. Dengan menyetrika, kuman-kuman bandel yang menempel di pakaian bisa teratasi, terutama kuman yang menempel pada area lipatan pakaian, seperti bagian kerah, lengan dan ketiak.

Baca Juga: Persib Bandung Tak Terkalahkan Dalam 11 Pertandingan, Ini Rekam Jejak Luis Milla

Setrikalah pakaian saat kondisi sudah setengah kering. Hindari menyetrika saat pakaian masih dalam keadaan basah karena akan membahayakan.

7. Perhatikan kondisi lemari pakaian

Pastikan kondisi lemari pakaian di rumah sehat tidak dalam kondisi yang lembab dan berbau. Kamu juga perlu merawat lemari pakaian dengan menggunakan pengharum lemari pakaian serta rajin membuka lemari dan membersihkannya secara rutin.

8. Gantung bahan pakaian yang tebal

Usahakan menggantung pakaian yang berbahan tebal seperti jaket, sweater, dan kardigan. Hal ini bisa menghindarkan pakaian berbahan tebal dari bau apek akibat lipatan dan tumpukan dengan pakaian lainnya.

9. Jemur pakaian di dekat lampu

Cara agar pakaian tidak bau apek lainnya yakni dengan menjemur pakaian di dekat lampu. Lampu bisa memancarkan panas. Hal ini akan membuat pakaian menjadi lebih cepat kering.

10. Memanfaatkan kipas angin saat mengeringkan di dalam ruang

Kipas angin bisa digunakan untuk mengeringkan pakaian jika dijemur di dalam rumah saat musim hujan. Cara ini bisa membuat pakaian menjadi cepat kering dan terhindar dari bau apek.

11. Bersihkan mesin cuci dan pengering

Bau apek juga bisa muncul karena mesin cuci dan pengering tidak bekerja secara efisien. Pastikan mesin cuci benar-benar bersih. Jamur, kotoran, dan bakteri dapat menumpuk seiring waktu, menghasilkan pakaian yang bau.

Baca Juga: Doa Buka Puasa Sunnah Rajab, Amalkan Agar Selalu Diberi Keberkahan

Untuk menghilangkan bau dan membersihkan mesin cuci dalam satu langkah adalah dengan menggunakan cuka dan soda kue. Setelah selesai, biarkan penutupnya terbuka agar drum dapat mengering dengan baik.

Walaupun musim hujan, ada banyak cara mencuci pakaian saat musim hujan agar tidak bau apek dan tetap terjaga kesegaran aromanya.

Jadi jangan jadikan musim hujan sebagai penghalang untuk mencuci pakaian dengan alasan nanti bajunya tidak bakal kering dan bau apek ya. Semoga bermanfaat.

Sumber: Akurat.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat25 April 2024, 13:00 WIB

Bebas Asam Urat dengan 10 Cara Alami: Mencegahnya Tanpa Obat-obatan

Ada beberapa cara alami untuk mencegah dan mengelola asam urat yang bisa Anda lakukan.
Ilustrasi - Ada beberapa cara alami untuk mencegah dan mengelola asam urat yang bisa Anda lakukan. (Sumber : Freepik.com)
Bola25 April 2024, 12:15 WIB

Prediksi dan Link Live Streaming Dewa United vs Madura United di Liga 1 Pekan ke-33

Dewa United vs Madura United akan saling bentrok sore ini di Liga 1 2023/2024 pekan ke-33.
Dewa United vs Madura United akan saling bentrok sore ini di Liga 1 2023/2024 pekan ke-33. (Sumber : X/@dewaunitedfc_/@MaduraUnitedFC).
Kecantikan25 April 2024, 12:00 WIB

Tetap Lembab, 10 Tips Memiliki Kulit Glowing Meski Cuaca Panas

Jangan lupa untuk tetap konsisten dalam merawat kulit dan memberikan perhatian ekstra saat cuaca panas atau musim panas agar kulit tetap glowing.
Tetap Lembab, Ini Tips Memiliki Kulit Glowing Meski Cuaca Panas (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Life25 April 2024, 11:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Disenangi Semua Kalangan

Orang yang baik biasanya terbuka untuk mendengarkan dan memahami perspektif orang lain.
Ilustrasi. Orang yang baik biasanya terbuka untuk mendengarkan dan memahami perspektif orang lain. (Sumber : Pexels/KetutSubiyanto)
Sukabumi25 April 2024, 11:25 WIB

Jemaah Haji Kota Sukabumi Tahun 2024 Ada 336 Orang, Lebih Banyak Perempuan

Kemenag berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Sukabumi terkait keberangkatan.
(Foto Ilustrasi) Tahun 2024 Kota Sukabumi mendapat penambahan kuota 80 orang sehingga jumlah calon jemaah haji yang akan diberangkatkan adalah 336 orang. | Foto: Pixabay
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Sukabumi25 April 2024, 10:55 WIB

Sempat DPO, Bos Investasi Bodong Senilai Rp 5 Miliar di Sukabumi Serahkan Diri

H selaku direktur dan pemilik CV AAP merupakan oknum wartawan.
H (43 tahun) saat diperiksa di Mapolres Sukabumi Kota, Rabu, 24 April 2024. | Foto: Humas Polres Sukabumi Kota
Sehat25 April 2024, 10:30 WIB

Menyembuhkan Asam Urat Secara Alami dengan 8 Gaya Hidup Sehat

Penting untuk diingat bahwa sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum memulai atau mengubah regimen pengobatan asam urat, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan yang mendasarinya atau sedang mengonsumsi obat-obatan lain.
Ilustrasi. Untuk Menyembuhkan Asam Urat Secara Alami Yuk Terapkan Cara Pola Hidup Sehat. | Foto: Freepik/@freepik
Life25 April 2024, 10:00 WIB

Bersyukur, 10 Kebiasaan Kecil yang Membuat Kamu Bisa Hidup Lebih Bahagia

Dengan mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan kecil ini, kamu dapat meningkatkan kebahagiaan dan menjalani hidup yang lebih memuaskan.
Ilustrasi - Dengan mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan kecil ini, Anda dapat meningkatkan kebahagiaan dan menjalani hidup yang lebih memuaskan. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Sukabumi25 April 2024, 09:43 WIB

28 Tahun Otda: Kota Sukabumi Komitmen Soal Ekonomi Hijau dan Lingkungan Sehat

Otonomi daerah adalah upaya desentralisasi kekuasaan kepada pemerintah daerah.
Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada memimpin apel memperingati Hari Otda ke-28 di halaman Setda Kota Sukabumi, Kamis (25/4/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi