THR Saat Pandemi Corona, Anggota Fraksi Gerindra Jabar: Saatnya Bantu Warga Miskin Baru

Sabtu 16 Mei 2020, 13:05 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Fenomena Tunjangan Hari Raya (THR) dimasa pandemi virus corona merupakan fenomena khusus yang harus menjadi perhatian semua pihak. Anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD Jawa Barat, Lina Ruslinawati menilai perlu ketegasan pemerintah, keterbukaan perusahaan dan kesadaran penuh pekerja untuk berbagi dengan sesama saat THR cari, karena banyak warga yang saat ini membutuhkan bantuan, khusunya kalang miskin baru (misbar). 

THR menurut Lina adalah kewajiban perusahaan kepada pekerja sehingga tidak perlu tarik ulur, termasuk ditengah kondisi pandemi covid-19. Aturannya jelas, Peraturan Mentri Tenaga Kerja nomor 6 tahun 2016, dibayar penuh tujuh hari sebelum Idul Fitri. Dimasa pandemi pun ada Surat Edaran (SE) tentang Pelaksanaan Pemberian Tunjangan Hari Raya Keagamaan Tahun 2020 di Perusahaan dalam Masa Pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). 

“Tinggal ketegasan dari pemerintah, baik pusat, provinsi hingga kota kabupaten dan komunikasi yang baik bipartir perusahaan dan pekerja. Intinya THR harus dibayarkan karena itu hak pekerja,” tegasnya kepada sukabumiupdate.com melalui pesan singkat, Sabtu (16/5/2020).

Tak hanya pekerja swasta, dalam beberapa waktu kedepan aparatur sipil negara (ASN) juga akan menerima THR dari pemerintah. Walaupun ditengah pandemi ini ada aturan terbaru dimana pusat tidak akan memberikan THR bagi pejabar tinggi di pusat dan daerah.

Lina lebih ingin menyoroti bagaiman THR ini sebagai sumber keuangan yang bisa lebih bermanfaat bagi sesama ditengah keterpurukan ekonomi seperti saat ini. Melalui akun facebooknya, Lina menuliskan harapannya agar THR menjadi sarana warga untuk membantu, saudara, tetangga dan sesama yang saat ini membutuhkan namun tidak terakomodir bantuan pemerintah ataupun donasi masyarakat.

“Saat monitoring bantuan sembako dari Provinsi ke masyarakat, masih banyak yang belum mendapatkan bantuan. Bahkan masih ada masyarakat yang tidak punya rumah, ada yang sakit dan tidak punya biaya untuk berobat. Mereka layak dibantu,” jelas Lina.\

BACA JUGA: Covid-19 Momentum Perbaikan Data Kemiskinan, Komisi II DPRD Jabar: Kasihan RT dan RW

Dengan kondisi ini anggota Komisi II DPRD Jabar ini berharap masyarakat yang kondisi ekonominya lebih baik dan layak ikut membantu tetangga dan warga apalagi saudara yang kondisinya saat ini terpuruk. “Alangkah indahnya berbagi disaat kita memiliki sedikit rezeki untuk saudara kita yang saat ini sama sekali tidak memiliki penghasilan karena pandemi covid-19,” sambung perempuan yang berasal dari Kecamatan Sukabumi ini lebih jauh.

Ia pun meminta masyarakat menahan diri untuk tidak menghabiskan uang untuk kebutuhan non pangan, karena masa pandemi ini dikhawatirkan akan berlangsung panjang. “Kita berhadap segera berakhir, ekonomi mulai bergerak lagi, aktivitas masyarakat kembali normal. Itu bisa kita wujudkan dengan gerak bersama. Tahan dulu beli pakaian lebaran berlebihan, nanti juga setelah semuanya berlalu kita bisa kembali melakukan aktivitas biasa, termasuk belanja pakaian,” pungkasnya.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Bola03 Mei 2024, 12:00 WIB

Peluang Terakhir ke Olimpiade Paris 2024: Timnas Indonesia U-23 vs Guinea di Laga Play-off

Meskipun kalah dari Irak di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024, Garuda Muda masih memiliki peluang lolos melalui babak play-off melawan Guinea, wakil Afrika.
Meskipun kalah dari Irak di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024, Garuda Muda masih memiliki peluang lolos melalui babak play-off melawan Guinea, wakil Afrika. (Sumber : pssi.org)
Life03 Mei 2024, 11:40 WIB

Simak Alasan dan Konsekuensi Perbedaan Pendapat dalam Mendisiplinkan Anak

Perbedaan pendapat terkadang bisa menjadi pelengkap dalam setiap pasangan, begitu pun ketika mendisiplinkan anak. Namun apa alasan perbedaan itu?
Ilustrasi perbedaan pendapat dalam mendisiplinkan anak. | Foto: Pexels.com/@Migs Reyes
Sukabumi03 Mei 2024, 11:38 WIB

Penampakan Pintu Tol Cisaat di Cibolang Kaler, Realisasi dan Target Tol Bocimi Seksi 3

Proses pembukaan lahan di pintu tol Cisaat di Cibolang Kaler ini dilaporkan oleh edwar widodo, youtuber spesialis pemantau perkembangan pembangunan tol bocimi di Sukabumi.
Proses land clearing, untuk area pintu tol Cisaat di Cibolang Kaler pembanggunan tol bocimi seksi 3 Cibadak - Sukabumi Barat (Sumber: istimewa/akun youtube edwar widodo)
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 11:33 WIB

Hardiknas 2024, Wakil Ketua DPRD Sukabumi: Kurikulum Merdeka Harus Munculkan Inovasi

Masih ada aspek yang perlu ditingkatkan seiring perkembangan teknologi.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi sekaligus Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi M Sodikin. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Life03 Mei 2024, 11:30 WIB

Tak Selalu Positif, Ini 6 Bahaya Terlalu Percaya Diri yang Harus Diketahui

Percaya diri merupakan mentalitas yang baik bagi seseorang. Tetapi, terlalu percaya diri juga tidak baik, mengingat terdapat berbahaya di balik itu semua.
Ilustrasi. Bahaya terlalu percaya diri. Sumber foto : Pexels/Nicole Michalou
Life03 Mei 2024, 11:15 WIB

5 Cara yang Bisa Dilakukan Orang Tua Jika Beda Pendapat saat Mendisiplinkan Anak

Meskipun selalu berbeda pendapat, namun Anda berdua memiliki tujuan yang sama, yaitu mencintai dan membimbing anak dengan kemampuan terbaik Anda.
Ilustrasi orang tua berbeda pendapat. | Foto: Pexels.com/@Agung Pandit Wiguna
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 11:04 WIB

Apresiasi Timnas di Piala Asia U-23, DPRD Sukabumi: Harapan Tembus Olimpiade Masih Ada

Anak asuh Shin Tae-yong memiliki peluang terakhir untuk lolos Olimpiade Paris 2024.
Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi sekaligus Ketua Fraksi PKS Amran Munawar Lutphi. | Foto: Instagram/@fpks.kabsukabumi
Inspirasi03 Mei 2024, 11:00 WIB

Lowongan Kerja Lulusan D3 dan/atau S1 untuk Penempatan Wilayah Ancol

Berikut Informasi Lowongan Kerja Lulusan D3 dan/atau S1 di Perusahaan Makanan untuk Penempatan Wilayah Ancol, Jakarta.
Ilustrasi - Lowongan Kerja di Sukabumi Sebagai Teknisi Jaringan Minimal Lulusan SMK. (Sumber : Freepik.com)
Life03 Mei 2024, 10:30 WIB

10 Cara Hidup Tenang Meski Banyak Masalah dan Cobaan, Jangan Lupa Bersyukur!

Yuk Praktekkan Sederet Cara Hidup Tenang Ini Meskipun Kamu Sedang Menghadapi Banyak Masalah dan Cobaan, Jangan Lupa Bersyukur Ya!
Ilustrasi. Cara Hidup Tenang Meski Banyak Masalah dan Cobaan. (Sumber : Pexels/thnhphng)
Life03 Mei 2024, 10:20 WIB

Bantu Kelola Kecemasan, Ini 4 Manfaat Mendisiplinkan Anak yang Patut Diketahui

Bagaimana disiplin mengajarkan anak-anak untuk menjadi orang dewasa yang bertanggung jawab, berikut manfaat mendisiplinkan anak.
Ilustrasi manfaat mendisiplinkan anak. | Foto: Pexels.com/@Pixabay