Bahas Potensi Pemuda, Jaenudin Kenalkan Perda Nomor 8/2016 kepada Warga Sukabumi

Senin 21 Agustus 2023, 14:03 WIB
Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan Muhammad Jaenudin. | Foto: Istimewa

Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan Muhammad Jaenudin. | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi PDI Perjuangan Muhammad Jaenudin melakukan penyebarluasan Peraturan Daerah Provinsi Jawa barat tahun anggaran 2023 berkaitan dengan Perda Nomor 8 Tahun 2016 tentang “Pedoman Pelayanan Kepemudaan”.

Kegiatan ini dilaksanakan di Joglo King Raos Jalan Lingkar Selatan RT 36/08 Desa Cibatu, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, pada 13-14 Agustus 2023. Adapun peserta kegiatan ini adalah pemerintah desa, organisasi kepemudaan, tokoh masyarakat, tokoh agama, kader posyandu, masyarakat, dan pengurus parati politik.

Jaenudin mengatakan pertimbangan dalam penyusunan Perda Nomor 8 Tahun 2016 adalah bahwa keberhasilan pembangunan daerah tidak terlepas dari partisipasi masyarakat, termasuk peran pemuda saat ini dan nanti. Oleh karena itu, untuk mengembangkan dan mewujudkan partisipasi pemuda, perlu adanya kebijakan khusus.

Dia berharap penyebarluasan perda ini dapat mendorong penyadaran, pemberdayaan, dan pengembangan pemuda dalam bentuk kepemudaan. Pemuda adalah generasi penerus yang akan membawa bangsa ini pada cita-citanya. Sebab, para pemuda yang nantinya akan menerima tongkat estafet kepemimpinan bangsa.

Baca Juga: Reses Muhammad Jaenudin di Kota Sukabumi Serap Aspirasi Pendidikan hingga Kesehatan

“Sehingga ke depannya, sektor kepemudaan harus bisa menjadi prioritas sehingga peran pemuda akan semakin dirasakan bagi masyarakat dalam pembangunan daerah," kata dia.

Diketahui, Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2016 merupakan dasar dan payung hukum pelindung bagi warga masyarakat yang ada di wilayah provinsi Jawa Barat. Tujuannya supaya ada kekuatan hukumnya, sebagai penerjemah dari kerja pemerintah sebagai pelayan publik.

Jaenudin menjelaskan perwujudan perda tersebut adalah sebagai bukti nyata pemerintah hadir dan mendukung peran pemuda di berbagai sektor kebutuhan masyarakat, baik pada sektor pendidikan, industri, maupun pelayanan publik. Harapannya tentu dengan adanya sosialisasi perda ini, dapat mendorong pacu semangat generasi muda sebagai generasi milenial untuk mewujudkan visi mulia berbangsa dan bernegara.

Kegiatan ini ditutup dengan pertanyaan dan doa yang langsung dipimpin oleh tokoh agama setempat. (ADV)

Sumber: Siaran Pers

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Food & Travel01 Desember 2023, 06:00 WIB

Resep Ayam Pop Simpel, Inspirasi Menu Bekal Anak Sekolah

Berikut Resep Ayam Pop, bisa jadi inspirasi menu bekal anak sekolah. Yuk, recook bund!
Ilustrasi. Resep Ayam Pop Simpel, Inspirasi Menu Bekal Anak Sekolah (Sumber : Instagram/@kristanto_pd)
Science01 Desember 2023, 05:30 WIB

Cuaca Jabar 1 Desember 2023, Bandung, Cianjur, Sukabumi Waspada Hujan Petir!

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya 1 Desember 2023
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya 1 Desember 2023 (Sumber : Freepik/wirestock)
Life01 Desember 2023, 05:00 WIB

Doa Agar Kita Terlepas dari Kesulitan dan Diberi Kemudahan dalam Segala Urusan

Doa ini dapat diamalkan ketika kita sedang dihadapkan ujian dan rintangan yang dirasa berat.
Ilustrasi. Doa Agar Kita Terlepas dari Kesulitan dan Diberi Kemudahan dalam Segala Urusan | Foto: Unplash
DPRD Kab. Sukabumi01 Desember 2023, 00:44 WIB

Reses Agus Mulyadi, Warga Cidahu Sukabumi Keluhkan Infrastruktur dan Data Bansos

Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Agus Mulyadi, melaksanakan Reses III (ketiga) tahun anggaran 2023, bertempat di Madrasah Nurul Iman, Kampung Kerenceng RT 03/05, Desa Pondokkaso Tengah, Kecamatan Cidahu
Reses III (ketiga) tahun anggaran 2023, anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Agus Mulyadi | Foto : Ibnu Sanubari
DPRD Kab. Sukabumi01 Desember 2023, 00:23 WIB

DPRD Kecam Penutupan Pulau Kunti dan Pasir Putih Geopark Ciletuh Sukabumi

Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Andri Hidayana menanggapi terkait penutupan objek wisata Pulau Kunti dan Pasir Putih di kawasan Cagar Alam Cibanteng yang berlokasi di Desa Mandrajaya, Kecamatan Ciemas
Andri Hidayana, Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi saat melaksanakan reses di Desa Mandrajaya Ciemas| Foto : Ragil Gilang
Sukabumi30 November 2023, 22:49 WIB

Purnabakti, Kadis PU Asep Japar Tulis Pesan Spesial Untuk Warga Sukabumi

Tepat di hari Jumat 1 Desember 2023, Kepala Dinas Pekerjaan Kabupaten Sukabumi, Asep Japar, resmi memasuki masa pensiun atau Purnabakti.
Asep Japar, Kepala Dinas PU Kabupaten Sukabumi | Foto : SU
Nasional30 November 2023, 22:39 WIB

Data DPT KPU Bocor, Bareskrim Polri Tutup Sistem Informasi Data Pemilih

Koordinasi intensif sedang berlangsung antara Bareskrim Polri dan KPU untuk menyelidiki kasus kebocoran data DPT ini lebih lanjut.
Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri, Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar. (Sumber : Istimewa)
Keuangan30 November 2023, 21:39 WIB

Daftar Lengkap UMK Jabar 2024, Tertinggi Kota Bekasi Rp5,3 Juta

Berikut daftar lengkap UMK Jabar 2024 yang ditetapkan Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin. Kota Bekasi jadi yang tertinggi.
Ilustrasi Uang. Berikut Daftar lengkap UMK Jabar 2024. (Sumber : Pixabay)
Jawa Barat30 November 2023, 21:23 WIB

Pj Gubernur Jabar Minta Para Buruh Patuhi Ketetapan UMK 2024

Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menyebut penetapan UMK 204 di Jabar Berdasarkan PP 51/2023. Ia berharap tak ada aksi berlebihan dari buruh.
Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin. (Sumber : Biro Adpim Pemprov Jabar)
Nasional30 November 2023, 21:03 WIB

Sosok Gibran Dimata Ketua PDIP Solo dan Mahasiswa Yogya: Beban Generasi Muda

Kemunculan Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres di Pemilu 2024 mendapat banyak sorotan publik. Selain soal polemik Mahkamah Konstitusi, Gibran juga disebut menambah beban panjang generasi dalam politik
Ketua Dewan Pimpinan Cabang atau DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo | Foto : Ist