10 Latihan Soal HOTS CPNS 2023: Tes Seleksi TWK, TIU dan TKP Lengkap

Selasa 07 Maret 2023, 10:30 WIB
Ilustrasi.  Ujian | Latihan Soal HOTS CPNS 2023: Tes Seleksi TWK, TIU dan TKP Lengkap (Sumber : Freepik/@jannoon028)

Ilustrasi. Ujian | Latihan Soal HOTS CPNS 2023: Tes Seleksi TWK, TIU dan TKP Lengkap (Sumber : Freepik/@jannoon028)

SUKABUMIUPDATE.com - Rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2023 memerlukan persiapan yang matang, salah satunya rajin mengerjakan Latihan Soal Tes Seleksi CPNS.

Seleksi pengadaan PNS terdiri atas 3 (tiga) tahap, yaitu Seleksi Administrasi, Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB), menurut PermenPAN RB Nomor 27 Tahun 2021, Bagian Keenam tentang Seleksi, yaitu Paragraf 1, Tahapan Seleksi Pasal 31.

Untuk SKD CPNS ada tiga jenis tes yang akan diujikan yaitu Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU) dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

Soal CPNS kerap disajikan dalam bentuk HOTS atau tipe soal Higher Order Thinking Skill. Artinya pada jenis Soal HOTS, para CPNS dituntut untuk berpikir secara logika, kritis dan kreatif.

Baca Juga: 20 Rekomendasi Ucapan Ramadhan 1444 H: Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Berikut 10 Latihan Soal HOTS CPNS: Tes Seleksi TWK, TIU dan TKP Lengkap, dikutip dari catbkn.com.

Latihan Soal TWK SKD CPNS

1. Pada usaha pertahanan dan keamanan negara dibutuhkan partisipasi dan keikutsertaan semua elemen bangsa. Hal tersebut sangat erat kaitannya dengan persamaan peran warga negara dalam usaha pembelaan negara. Hak dan kewajiban dalam usaha bela negara harus seimbang, artinya...

A. Bela negara pada dasarnya merupakan tanggung jawab seluruh warga negara, bukan hanya tanggung jawab komponen utama militer
B. Usaha pembelaan negara merupakan budaya yang menyatu dalam diri setiap warga negara
C. Bentuk perwujudan bela negara adalah pengorbanan terhadap negara yang dilakukan oleh setiap warga negara
D. Setiap warga negara dapat memilih perannya dalam praktik upaya pembelaan negara
E. Keikutsertaan dalam usaha bela negara merupakan kehormatan bagi seluruh warga negara

2. Fiona dikenal anak yang cantik dan pandai. Ia selalu berbuat baik kepada setiap orang. Fiona juga ramah dan murah senyum. Ketika ada temannya yang memerlukan bantuannya, ia dengan senang hati dan ikhlas menolong.

Di sekolah, Fiona selalu [.........] teman-temannya. Mereka sangat mengagumi sosok Fiona. Ungkapan yang tepat untuk mengisi titik-titik pada teks di atas adalah...

A. Buah pena
B. Buah pikiran
C. Buah tangan
D. Buah bibir
E. Buah karya

3. Jiwa dan semangat nasionalisme terlihat mulai memudar dan tergerus pada generasi muda sekarang. Hal tersebut sangat berbeda dengan pemuda pada masa perjuangan dan pergerakan kemerdekan dahulu. Penyebab paling dominan masalah tersebut adalah...

A. Kurang tegasnya aparatur penegak hukum
B. Masih adanya perilaku disintegrasi kedaerahan
C. Perkembangan globalisasi yang semakin pesat
D. Terjadinya perbedaan ideologi, pandangan politik, dan moral generasi muda
E. Masih rendahnya kepercayaan terhadap kinerja pemerintah

4. Bela negara merupakan sikap dan perilaku warga negara yang dijiwai kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia dapat mempertahankan kelangsungan negara yang didasarkan pada Pancasila dan UUD 1945. Berikut ini yang merupakan bentuk hak bela negara bagi warga negara Indonesia adalah...

A. Mempertahankan wilayah kesatuan NKRI
B. Mewujudkan perilaku tertib dalam masyarakat
C. Memperoleh pendidikan untuk kemajuan negara
D. Turut serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat
E. Patuh dan taat pada semua aturan yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945

Baca Juga: Sambut 2023, Ini Pepatah Semar Badranaya: Pepeling Tokoh Punakawan Wayang Golek

Latihan Soal TIU SKD CPNS

5. Bila x adalah jumlah kelipatan 2 antara 11 dan 15 dan y adalah rata-rata bilangan asli dari 24 sampai 28, maka...

A. x > y
B. x < y
C. x = y
D. x = 2y
E. 2x = y

6. Jika x = -2, y = 3 dan z = x2 -3xy + y2. Maka nilai xz + y =

A. -58
B. -59
C. 49
D. 58
E. 59

7. Jika A adalah sepertiga dari 65% dan B adalah persentase perubahan 95 menjadi 100. Maka...

A. A > B
B. A < B
C. A = B
D. A > 2B
E. B = 2A

Baca Juga: Pasangan Bule Blasteran Indo-Belanda Huni Perumahan Mewah Eropa Sukabumi

Latihan Soal TKP SKD CPNS

8. Dalam sebulan terakhir, Anda memiliki banyak proyek. Hal yang akan Anda lakukan untuk dapat menyelesaikannya adalah...

A. Saya merasa kesal dan bosan karena sering lembur untuk menyelesaikan pekerjaan kantor sehingga membutuhkan waktu untuk berekreasi.
B. Saya berusaha menyelesaikan semua pekerjaan saya secara profesional sesuai waktu yang telah ditetapkan.
C. Untuk kelancaran proyek tersebut, saya akan meminta bantuan orang lain dalam menyelesaikan pekerjaan saya.
D. Saya akan mengajukan keringanan kepada atasan dalam menyelesaikan pekerjaan saya.
E. Saya ingin menyelesaikannya, namun saya mereka tidak mampu untuk melakukannya.

9. Anda adalah seorang tua yang sudah memiliki anak menginjak usia remaja. Harapan Anda kepada anak Anda setelah besar nanti adalah...

A. Saya berharap anak saya menjadi pemimpin keluarga yang menjadi panutan.
B. Saya menginginkan anak saya sukses, memiliki kepribadian yang baik dan bertanggung jawab.
C. Saya ingin selalu bersama dengan dengan anak saya untuk bisa memenuhi kebutuhan hidupnya.
D. Saya berharap anak saya tidak meninggalkan saya.
E. Saya berharap anak saya menjadi pejabat negara dan hidup dengan mewah.

10. Setelah berusaha bekerja secara maksimal, atasan kurang puas dan tidak berkenan dengan hasil pekerjaan Anda. Anda diminta untuk memperbaikinya kembali. Anda sudah memperbaikinya beberapa kali, namun tetap dinilai tidak sesuai dengan ekspektasi atasan. Tindakan Anda...

A. Untuk memperbaikinya, saya akan meminta saran dan masukan dari rekan kerja yang lain.
B. Saya tidak peduli dengan hal tersebut dan yang terpenting saya sudah menyelesaikan pekerjaan saya.
C. Bagi saya hal tersebut merupakan pengalaman terburuk bagi saya.
D. Saya akan mengajukan surat pengunduruan diri pada atasan.
E. Saya akan meminta arahan dari atasan dan tetap berusaha memperbaikinya.

Sumber: catbkn.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi18 April 2024, 09:48 WIB

Diduga Overdosis! Anak Jalanan Tewas di Sukaraja Sukabumi, Ini Identitasnya

Dedi menyebut korban diduga overdosis setelah mengonsumsi obat-obatan.
Anak jalanan yang ditemukan tewas di sebuah jongko dagangan milik warga di Cimahpar, Desa/Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, Kamis (18/4/2024). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 April 2024, 09:30 WIB

Lowongan Kerja Jawa Barat Lulusan S1, Usia Maksimal 27 Tahun

Berikut Informasi Lengkap Lowongan Kerja di Jawa Barat untuk Lulusan S1, Usia Maksimal 27 Tahun
Lowongan Kerja Jawa Barat Lulusan S1, Usia Maksimal 27 Tahun (Sumber : Istimewa)
Sehat18 April 2024, 09:00 WIB

Mau Tahu Kadar Gula Darah Normal Setelah Makan? Penderita Diabetes Yuk Simak Disini!

Kadar gula darah yang normal penting bagi penderita diabetes tipe 1 atau tipe 2.
Ilustrasi - Kadar gula darah yang normal penting bagi penderita diabetes tipe 1 atau tipe 2. (Sumber : pexels.com/@Nataliya Vaitkevich)
Bola18 April 2024, 08:42 WIB

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Dipastikan Lolos ke Championship Series

Hasil ini membuat Persib Bandung tak akan mungkin keluar dari posisi empat besar.
Pemain Persib Bandung. | Foto: Persib.co.id
Kecantikan18 April 2024, 08:00 WIB

8 Basic Skincare yang Wajib Dimiliki Pemula, Cleanser hingga Moisturizer

Inilah Basic Skincare yang Wajib Dimiliki Pemula, Ada Cleanser hingga Moisturizer.
Basic Skincare yang Wajib Dimiliki Pemula, Cleanser hingga Moisturizer  (Sumber : Freepik.com)
Life18 April 2024, 07:00 WIB

9 Kebiasaan Baik yang Bisa Membantu Meredakan Pikiran Stres

Yuk Lakukan Kebiasaan Baik yang Bisa Membantu Meredakan Pikiran Stres Berikut Ini!
Ilustrasi - Kebiasaan Baik yang Bisa Membantu Meredakan Pikiran Stres. (Sumber : pexels.com/@Leah Kelley)
Food & Travel18 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusan Daun Pepaya untuk Menurunkan Gula Darah, Ini 6 Langkahnya!

Berikut Cara Membuat Air Rebusan Daun Pepaya untuk Menurunkan Gula Darah, Coba Ikuti 6 Langkahnya!
Ilustrasi. Daun pepaya - Manfaat Air Rebusan Daun Pepaya Bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Menurunkan Gula Darah. | (Sumber : Pixabay.com)
Science18 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 18 April 2024, Seluruh Wilayah Potensi Hujan di Siang Hari

BMKG memprakirakan sebagian kota besar di Jawa Barat mengalami hujan pada Kamis 18 April 2024.
(Foto Ilustrasi) BMKG memprakirakan sebagian kota besar di Jawa Barat mengalami hujan pada Kamis 18 April 2024.. | Foto: Freepik
DPRD Kab. Sukabumi17 April 2024, 23:20 WIB

KH. Zezen Z.A Jadi Nama Jalan, DPRD Sukabumi Bicara Regulasi Wisata Syariah di Pondok Halimun

Pemerintah Kabupaten Sukabumi resmi mengubah nama jalan Nyangkokot-Perbawati menjadi Jalan KH. Zezen Z.A pada Rabu 17 April 2024.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami bersama Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Yudha Sukmagara saat meresmikan nama Jalan K.H. Zezen Z.A menggantikan nama Jalan Nyangkokot – Perbawati, Rabu (17/4/2024) | Foto : Ist
Sukabumi17 April 2024, 22:37 WIB

Saber Pungli OTT 2 Pelaku Pungutan Liar di Alun-alun Gadobangkong Sukabumi

Dua orang yang diduga melakukan praktik pungutan liar (Pungli) di kawasan Alun-Alun Gadobangkong Palabuhanratu, berhasil tertangkap basah oleh Unit Pemberantasan Pungli (UPP) Saber Pungli Kabupaten Sukabumi.
Alun-Alun Gadobangkong, Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi