8 Komunitas Pemuda Ikut Pelatihan Videografi Disporapar Kota Sukabumi

Selasa 19 Juli 2022, 17:11 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kota Sukabumi melaksanakan pelatihan videografi selama dua hari bagi pemuda yang tergabung dalam delapan komunitas. Pelatihan digelar di salah satu hotel yang ada di Jalan Salabintana, Kelurahan Selabatu, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, Selasa (19/7/2022).

Pelatihan dilakukan untuk mengasah skill dan memberikan ruang keterampilan bagi para pemuda. Ada delapan komunitas yang mengikuti kegiatan tersebut yakni Penggerak Media Sosial Pontren Syamsul Ulum, Penggerak Pasar Digital Subang Jaya (Pagi Bang Jay), Komunitas Classpic, Forum Osis Kota Sukabumi, Purna Paskibraka Indonesia Kota Sukabumi, Forum Pemuda Pelopor Kota Sukabumi, Forum Kewirausahaan Pemuda Kota Sukabumi, dan Komunitas Gempar Kreatif.

Kepala Disporapar Kota Sukabumi Tejo Condro Nugroho mengatakan generasi milenial hadir di tengah perkembangan digital. "Kebutuhan dokumentasi dalam bentuk videografi, belakangan menjadi salah satu keahlian yang harus dimiliki pemuda agar siap menjadikan teknologi informasi sebagai fasilitas berkreasi yang produktif dan positif," kata Tejo.

Baca Juga :

Lanjutnya, perkembangan teknologi bukan hanya sebagai tempat mencari hiburan apalagi menghamburkan uang. Tetapi, pemuda bisa berkontribusi positif terhadap dunia visual sekaligus menambah penghasilan. "Kami berupaya memfasilitasi untuk mengasah skill dan memberikan ruang keterampilan dengan mengadakan pelatihan videografi," tuturnya. 

Tejo berharap selepas mengikuti pelatihan, para pemuda dapat mengetahui teknik dunia videografi. Seperti dasar pembuatan video dengan konten positif dan bermanfaat. Pelatihan ini juga untuk memberdayakan potensi pemuda. "Semoga skill para pemuda semakin terasah dan ikut berkontribusi mempromosikan potensi wisata di Kota Sukabumi," katanya.

Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi mengatakan, kebutuhan dokumentasi dalam bentuk videografi tidak bisa dihindari. Efektivitas media sosial dalam menyampaikan informasi juga semakin diakui dan dibutuhkan masyarakat. "Penguasaan keterampilan pembuatan konten video bagi pemuda menjadi hal yang harus dikuasai kaum milenial saat ini," ujarnya. 

Menurut Fahmi, pelatihan videografi menjadi jawaban kebutuhan perkembangan zaman serta bisa meningkatkan keterampilan di bidang yang sangat dibutuhkan pasar digital. "Diharapkan, peserta menjadi pembuat dan penggerak konten yang bermanfaat serta aktif membangun konten positif di media sosial dan platform digital lainnya," ungkap dia.

"Kami harap kegiatan ini bisa menambah wawasan dan mengasah skill pemuda dan diharapkan menjadi garda terdepan memberikan efek positif bagi pemulihan berbagai sektor industri kreatif anak muda, terutama ekonomi kreatif yang menjadi fokus pemerintah saat ini," kata Fahmi.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life26 April 2024, 10:43 WIB

Tetapkan Peraturan, Terapkan 5 Tips Berikut untuk Mengasuh Anak Keras Kepala

Mengasuh anak yang berkemauan keras terkadang bisa menjadi tantangan. Namun inilah yang direkomendasikan para ahli untuk membantu hubungan Anda dengan anak Anda berkembang.
Ilustrasi anak keras kepala. | Foto: Freepik/@stocking
Life26 April 2024, 10:32 WIB

Coba Berbohong, 6 Masalah Umum Perilaku Anak Prasekolah dan Cara Mengatasinya

Semua anak pasti bertingkah laku, namun masalah perilaku tertentu pada anak usia 3 tahun dan 4 tahun tidak boleh diabaikan. Inilah cara menangani perilaku menentang pada anak prasekolah Anda.
Ilustrasi anak prasekolah. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 10:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses

Berikut Sederet Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses.
Ilustrasi. Orang dewasa emosional yang sukses. Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses Sumber foto : Pexels/Ketut Subiyanto
Life26 April 2024, 10:24 WIB

Jelaskan tentang Perbedaan, 4 Cara Bantu Anak Bangun Rasa Percaya Diri Sejak Usia Dini

Ketika anak anak sudah mulai besar dan menjalani aktivitasnya di luar, tentu kita sebagai orang tua pasti merasa sedikit khawatir. Namun ada tips agar anak merasa percaya diri sejak dini.
Ilustrasi anak yang percaya diri. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 10:00 WIB

Berkhianat! 10 Ciri Orang Munafik yang Gampang Terlihat dari Sikap dan Ucapannya

Seseorang yang munafik mungkin terlihat tidak konsisten dalam perilaku dan ucapannya.
Ilustrasi - Seseorang yang munafik mungkin terlihat tidak konsisten dalam perilaku dan ucapannya. (Sumber : pexels.com/@Josue Feijoo)
Nasional26 April 2024, 09:31 WIB

Ada Zonasi, Simak 4 Jalur PPDB Tahun 2024 untuk SD, SMP, dan SMA

PPDB diselenggarakan secara objektif, transparan, dan akuntabel.
(Foto Ilustrasi) Ketentuan PPDB diatur dalam Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021. | Foto: Freepik/@master1305
Inspirasi26 April 2024, 09:30 WIB

Info Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan, Penempatan Jawa Barat

Berikut Informasi Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan untuk Penempatan Wilayah Jawa Barat.
Info Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan, Penempatan Jawa Barat  (Sumber : Freepik)
Sukabumi26 April 2024, 09:02 WIB

Warga Resah! Beredar Video Konvoi Motor Bersajam di Jalan Pajampangan Sukabumi

Dalam video terlihat salah satu orang yang dibonceng menggesekkan sajam ke aspal.
Tangkapan layar video konvoi kawanan bermotor sambil membawa sajam di Jalan Nasional Jampangkulon-Surade, Desa Talagamurni, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi, Senin malam, 22 April 2024.| Foto: Istimewa
DPRD Kab. Sukabumi26 April 2024, 09:01 WIB

Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi Studi Banding BUMD ke Yogyakarta

Sejumlah anggota Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi saat ini tengah  melakukan perjalanan dinas ke Jogjakarta
Sekretaris Fraksi PAN DPRD Kabupaten Sukabumi Heri Antoni  (Sumber : DPRD Kabupaten Sukabumi)
Sehat26 April 2024, 09:00 WIB

Bisa Anda Coba Dirumah, 8 Ide Camilan Ringan untuk Menurunkan Berat Badan

Camilan dapat membantu memuaskan rasa lapar di antara waktu makan, mencegah keinginan mengidam, dan memberikan nutrisi penting yang sehat dalam makanan Anda.
Ilustrasi - Camilan dapat membantu memuaskan rasa lapar di antara waktu makan, mencegah keinginan mengidam, dan memberikan nutrisi penting yang sehat dalam makanan Anda. (Sumber : pexels.com/@Antoni Shkraba).