Meski Populer, 5 Hero Mobile Legends Ini Sering Kalah Saat Digunakan

Senin 08 Januari 2024, 20:00 WIB
Berdasarkan data dari MLBB, berikut adalah beberapa hero Mobile Legends yang populer tapi sering kalah. (Sumber : wallpaperaccess.com)

Berdasarkan data dari MLBB, berikut adalah beberapa hero Mobile Legends yang populer tapi sering kalah. (Sumber : wallpaperaccess.com)

SUKABUMIUPDATE.com - Hero Mobile Legends yang populer tapi sering kalah adalah hero yang sering dipilih oleh pemain, tetapi memiliki win rate yang rendah. Hero-hero ini biasanya memiliki kelebihan yang menarik, tetapi juga memiliki kelemahan yang fatal.

Daftar dibawah ini ada beberapa hero yang mempunyai Win Rate terendah berdasarkan statistik in-game MLBB hingga 8 Januari 2024.

Win Rate rendah ini menandakan bahwa hero tersebut lebih banyak menelan kekalahan dibanding kemenangan. Terdapat beberapa faktor yang menyebabkan WR hero terlalu rendah.

Baca Juga: Potret Puluhan Ribu Jamaah TQN di Masjid Istiqlal Jakarta dalam Acara Haul Abah Anom

Namun salah satu yang menjadi sorotan yaitu kesalahan pengguna sendiri. Meski mempunyai damage sakit, namun kesalahan player membuat deretan hero ini mudah tumbang.

Berikut 5 hero populer tapi sering kalah di Mobile Legends periode Januari 2024, yang dikutip via Suara.com.

1. Lesley

Player Mythic kerap memilih Marksman seperti Wanwan, Brody, atau Bruno yang lagi META. Meski begitu, masih banyak player yang mengandalkan Lesley di tier Legend ke bawah.

Baca Juga: Mengenal Ajaran Thoriqoh Qodiriyah Naqsabandiyah, Jamaah yang Peringati Haul Abah Anom

Hero ini bahkan pernah dipakai pada pro scene MLBB. Di tangan pro player atau orang yang tepat, Lesley mampu menghasilkan True Damage pedih di late-game. Namun hero ini rawan menjadi beban di publik. Berdasarkan statistik in-game MLBB, win rate Lesley hanya 46 persen saja.

Padahal ia masuk dalam 20 besar hero terpopuler di Land of Dawn. Pengguna Lesley harus pintar farming sejak early-game sehingga mereka bisa 'jadi' di menit akhir. Player juga harus pandai mengaktifkan combo skill satu + basic attack agar serangan optimal. Kebanyakan player gagal memakai Lesley karena mereka salah target dan kerap tumbang dengan cepat.

2. Franco

Franco masuk sebagai 5 hero Tank terpopuler di Mobile Legends. Meski begitu, Win Rate Franco hanya sebesar 46,08 persen saja. Iron Hook dan Ultimate milik Franco memberikan efek CC lama yang merepotkan bagi hero core.

Baca Juga: Bagus Untuk Solo Rank, 3 Rekomendasi Hero Mage Terbaik di Mobile Legends

Meski Franco termasuk salah satu inisiator terbaik, namun ia mudah tumbang. Ini karena HP serta armor Franco tidak setebal hero Tank lain.

Burst Magic Damage atau serangkan Physical tinggi mampu merubuhkan Franco dengan cepat. Player publik kerap gagal menggunakan Franco karena mereka tak pandai menentukan timing saat war.

3. Zilong

Bersama dengan Alucard, Zilong merupakan hero signature bocil toxic di tier Epic. Zilong adalah salah satu hero populer bagi para pemula Mobile Legends.

Baca Juga: 5 Makanan yang Baik Untuk Kesehatan Mental Apabila Dikonsumsi

Sama seperti Franco, Zilong juga termasuk hero tipe inisiator. Sayang, mereka kebanyakan menjadi beban karena gagal menciduk lawan. Apabila tak pandai melakukan inisiasi, Zilong akan sangat mudah ditumbangkan lawan. Zilong hanya mempunyai WR 46,15 persen.

4. Miya

Miya dan Lesley masuk dalam 5 besar hero Marksman terpopuler di Land of Dawn. Win Rate Miya sangat rendah, hanya mencapai 47 persen saja. Hero ini dipilih karena penampilannya yang cukup cantik dan menawan.

Attack Speed dan kemampuan menghilang juga sangat berguna untuk war. Sayang, Miya sangat mudah di-counter dengan item Blade Armor serta spell Vengeance. Hero Marksman ini juga tak mempunyai skill escape mumpuni sehingga gampang diincar saat late-game.

Baca Juga: 5 Bahasa Tubuh Orang yang Sedang Berbohong, Yuk Kenali Tandanya!

5. Balmond

Balmond dan Barats adalah dua hero yang melesat pada Season 31 Mobile Legends. Spesialis geprek tersebut sempat OP dan menjadi Jungler tier SS. Meski begitu, Moonton langsung memberi Nerf sehingga super OP-nya hanya bertahan seminggu saja.

Hero ini sebenarnya masih masuk META. Namun, Balmond cenderung jadi beban apabila dipakai oleh player sembarangan. Terbukti, Win Rate Balmond hanya sebesar 47 persen saja.

Fighter tersebut memang OP di early serta mid-game. Namun ia auto kalah damage menghadapi Assassin atau Marksman di late-game. Balmond bakal menjadi bulan-bulanan apabila dilawan dengan hero tipe CC atau hero dengan Burst Magic Damage tinggi.

Sumber: Suara.com

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi07 Februari 2025, 01:38 WIB

Paripurna DPRD Umumkan Pemberhentian dan Pengesahan Bupati-Wabup Sukabumi

Agenda utama dari rapat paripurna kali ini yaitu pengumuman hasil penetapan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi terpilih hasil Pilkada 2024, dan pemberhentian Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi hasil Pilkada 2020
Paripurna DPRD Kabupaten Sukabumi mengumumkan pengesahan bupati-wabup terpilih | Foto : Sekwan
DPRD Kab. Sukabumi06 Februari 2025, 22:58 WIB

DPRD Sukabumi Semprot DLH, Soal Nasib Warga Korban Penertiban di Citepus

DPRD Sukabumi mendesak kepada tim terpadu yakni dari pihak pemerintah daerah dan perusahaan yang membangun area tersebut agar segera menyelesaikan hak-hak warga yang terdampak.
Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi, Hamzah Gurnita, saat berbincang dengan warga di tenda darurat | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi06 Februari 2025, 22:37 WIB

Bersama Sekda, Dinsos dan Tagana Evaluasi Penanganan Pasca Bencana Alam Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, bersama Kepala Dinas Sosial dan puluhan anggota Taruna Siaga Bencana (TAGANA) menggelar rapat evaluasi penanganan pasca bencana alam di Aula Kantor Dinas Sosial, Kamis (6/2/2025).
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman menghadiri Rapat evaluasi penanganan bencana | Foto : Dokpim
Nasional06 Februari 2025, 22:18 WIB

Anggaran IKN Diblokir Menteri Keuangan, Dialihkan ke Makan Bergizi Gratis?

Presiden menyampaikan dalam instruksi untuk melakukan fokus anggaran agar makin efisien ditujukan kepada langkah-langkah yang memang dirasakan manfaatnya oleh masyarakat langsung, seperti Makan Bergizi Gratis (MBG)
Ibu Kota Nusantara (IKN) | Foto : ikn.go.id
Jawa Barat06 Februari 2025, 21:47 WIB

Hasil Olah TKP Kecelakaan Maut di Gerbang Tol Ciawi: Tidak Ditemukan Bekas Pengereman

Temuan ini mengindikasikan adanya kemungkinan kerusakan sistem pengereman.
Foto udara lokasi kecelakaan di Gerbang Tol Ciawi, Kabupaten Bogor, Selasa malam, 4 Februari 2025. | Foto: Media Sosial
Keuangan06 Februari 2025, 21:23 WIB

Penyuluhan Perkoperasian DKUKM Sukabumi Disambut Antusias Peserta

Kegiatan penyuluhan perkoprasian yang diselenggarakan oleh Dinas Koperasi, Usaha Kecil, dan Menengah (DKUKM) Kabupaten Sukabumi, mendapat sambutan positif para peserta.
Putri Regina Cahyani (23 tahun) peserta penyuluhan perkoprasian DKUKM Sukabumi dari pegiat ekonomi kreatif | Foto : Turangga Anom
Keuangan06 Februari 2025, 20:57 WIB

Penguatan Tiga Sektor Usaha, DKUKM Sukabumi Gelar Penyuluhan Perkoperasian

Dinas Koperasi, Usaha Kecil, dan Menengah (DKUKM) Kabupaten Sukabumi menggelar penyuluhan perkoperasian dengan tema Penyuluhan Perkoperasian Sektor Pertanian, Perikanan, dan Ekonomi Kreatif (Dukungan Tematik 2025),
DKUKM Kabupaten Sukabumi menggelar penyuluhan dengan tema  Penyuluhan Perkoperasian Sektor Pertanian, Perikanan, dan Ekonomi Kreatif (Dukungan Tematik 2025) | Foto : Turangga Anom
DPRD Kab. Sukabumi06 Februari 2025, 20:52 WIB

Junajah Jajah Dengar Suara Warga Ubrug Sukabumi, Status Lahan HGU Jadi Sorotan

Junajah juga mencatat beberapa usulan terkait infrastruktur.
Reses Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Fraksi PDI Perjuangan, Junajah Jajah Nurdiansyah. | Foto: Istimewa
Sukabumi Memilih06 Februari 2025, 20:00 WIB

Hadiri Penetapan Bupati-Wabup Sukabumi Terpilih, Sekda Beri Ucapan Selamat ke Asep Japar-Andreas

Sekretaris Daerah menghadiri rapat pleno terbuka Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi dengan agenda penetapan pasangan calon Asep Japar dan Andreas sebagai Bupati-Wakil Bupati Sukabumi terpilih dalam Pilkada 2024
Sekda Ade Suryaman saat menghadiri rapat pleno KPU terkait penetapan pasangan Bupati-Wakil Bupati Sukabumi terpilih Kamis (6/2/2025) | Foto : Dokpim
Film06 Februari 2025, 20:00 WIB

Sinopsis Film Secret: Untold Melody, Alunan Piano yang Membawa Kisah Cinta

Doh Kyung Soo atau D.O EXO bakal main film terbaru berjudul Secret: Untold Melody yang telah tayang di bioskop Indonesia pada Selasa, 5 Februari 2025.
Sinopsis Film Secret: Untold Melody, Alunan Piano yang Membawa Kisah Cinta (Sumber : X/@kdrama_menfess)