Content Creator Tahun Baruan di Situ Gunung Sukabumi, Ada yang Dari Malaysia dan Singapura

Rabu 01 Januari 2020, 13:15 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Puluhan content creator dari dalam dan luar negeri, berkumpul di objek wisata Situ Gunung Sukabumi, saat malam pergantian tahun, tadi malam.

BACA JUGA: Ini Antrian Wisatawan Libur Natal 2019 di Suspension Bridge Situ Gunung Sukabumi

Salah seorang content creator asal negeri jiran Malaysia, Azmeer Iskandar (28 tahun) mengatakan, dirinya pertama kali berkunjung ke Sukabumi dan merasakan perayaan malam pergantian tahun yang berbeda dari biasanya.

"Tadi malam menghabiskan momen pergantian tahun dengan menyalakan lilin di atas jembatan gantung, dan tentu itu menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi saya," ucap Azmeer kepada sukabumiupdate.com, Rabu (1/1/2019).

BACA JUGA: Kembangkan Kualitas SDM, Situ Gunung Gelar Sekolah Alam bagi Warga Sekitar

Azmeer menuturkan, salah satu alasan mengapa ia memilih lokasi Situ Gunung untuk dijadikan tempat menghabiskan malam pergantian tahun, karena di Situ Gunung suasanya masih sangat alami.

Para content creator usai menikmati malam tahun baru di Jembatan Gantung Situ Gunung, Kadudampit, Kabupaten Sukabumi. | Sumber Foto: Oksa BC

"Ini jembatannya luar biasa dan di Malaysia tidak ada jembatan sepanjang ini. Pertama kali ke Sukabumi dan sebelumnya tidak pernah mendengar nama Sukabumi," tambah Azmeer.

BACA JUGA: Jembatan Gantung Situ Gunung Jadi Cover Buku Siti Nurbaya, Menteri LHK

Senada dengan Azmeer, content creator lain yang berasal dari Singapura, Yafiq Yusman (27 tahun) mengungkapkan, ia memilih Situ Gunung menjadi lokasi malam pergantian tahun karena berbeda suasananya dengan Singapura yang notabene perkotaan.

"Saya itu kan sedikit takut ketinggian, jadi saat ke jembatannya malam hari, itu biasa saja karena tidak terlalu terlihat. Nah ketika pagi harinya saya ke jembatan lagi, rasa deg-degannya sedikit lumayan. Tapi ini pengalaman yang luar biasa karena di sini pun saya memotret beberapa momen," jelas Yafiq, yang juga merupakan personal influencer di media sosial instagram.

BACA JUGA: Wow! Jembatan Gantung Situ Gunung Sumbang Rp 4 Miliar ke Kas Negara

Sementara itu, Direktur PT Fontis Aquam Vivam Dede Asad Komarudin menungkapkan, kegiatan malam pergantian tahun tadi malam diisi oleh aktivitas sharing bersama 50 content creator dari seluruh Indonesia dan luar negeri.

"Sharing dan memperkenalkan spot wisata di Situ Gunung ini. Peserta berasal dari Surabaya, Yogyakarta, Jakarta, Bandung, Riau, Singapura, Bali dan Malaysia. Total 50 content creator yang diundang tiga hari dua malam. Harapannya wisata Situ Gunung ini bisa semakin dikenal publik," pungkas Dede.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Bola29 April 2024, 20:30 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia hari ini akan menghadapi Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024.
Timnas Indonesia hari ini akan menghadapi Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).
Sukabumi29 April 2024, 20:29 WIB

Dibiayai Donatur, Siswa MI Gelarsari Sukabumi Setiap Hari Dapat Makan Siang Gratis

Kepala Sekolah (Kepsek) MI Gelarsari, Solahhudin Sanusi mengatakan program makan siang gratis tersebut merupakan bantuan dari lembaga swasta Indonesia Food Security Review (IFSR) yang berlokasi di Jakarta.
Para siswa MI Gelarsari Bantargadung Sukabumi saat menikmati makan siang gratis program lembaga swasta | Foto : Ilyas Sanubari
DPRD Kab. Sukabumi29 April 2024, 20:22 WIB

Terpukau dengan Gaya Main Timnas U-23, Badri Yakin Indonesia Bisa Taklukan Uzbekistan

Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Badri Suhendi prediksi Timnas Indonesia U-23 menang lawan Uzbekistan dengan skor 2-1.
Badri Suhendri, MH / Anggota DPRD Fraksi Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi | Foto : sukabumiupdate
Sukabumi Memilih29 April 2024, 20:03 WIB

Antusias, 7 Orang Daftar Maju Pilkada Kota Sukabumi Lewat PDIP

Sejumlah tokoh sangat antusias mengikuti penjaringan bakal calon Walikota\Wakil Walikota dalam perhelatan Pilkada Kota Sukabumi 2024 melalui DPC PDIP Kota Sukabumi.
Iwan Kustiawan, saat mendaftar menjadi bakal calon wali kota Sukabumi di Pilkada Sukabumi 2024 | Foto : Sukabumi Update
Life29 April 2024, 20:02 WIB

Temukan Alasannya Dengan Segera, Terapkan 10 Cara Berikut Agar Balita Berhenti Memukul

Meskipun balita belum memahami dampak dari memukul, namun sebenarnya mereka tidak memiliki niat jahat. Begini cara menangani agar mereka berhenti memukul.
Ilustrasi cara balita berhenti memukul / Sumber Foto : pexels.com/@Tatiana Syrokova
Sehat29 April 2024, 20:00 WIB

Cara Diet Sehat untuk Diabetes Tipe 1: Bantu Menjaga Gula Darah Tetap Stabil

Penderita diabetes tipe 1 harus berhati-hati dalam mengatur pola makannya untuk menjaga kestabilan kadar gula darah karena tubuhnya tidak dapat memproduksi insulin secara alami.
Ilustrasi. Penderita diabetes tipe 1 harus berhati-hati dalam mengatur pola makannya untuk menjaga kestabilan kadar gula darah karena tubuhnya tidak dapat memproduksi insulin secara alami. (Sumber : Pexels/NataliyaVaitkevich)
Life29 April 2024, 19:53 WIB

7 Cara Membuat Anak yang Keras Kepala Jadi Patuh kepada Orang Tuanya

Anak yang keras kepala terkadang tidak patuh saat diperintah, dinasihati atau dimintai tolong orang tuanya. Maka penting mengubahnya menjadi patuh.
Ilustrasi. Cara membuat anak keras kepala menjadi patuh kepada orang tua. | Sumber foto : Pexels/ Gustavo Fring
DPRD Kab. Sukabumi29 April 2024, 19:28 WIB

Sodikin Optimis Timnas Indonesia Menang Lawan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23

Terkait prediksi skor, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Sodikin sebut yang paling penting adalah timnas Indonesia bisa meraih kemenangan.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, M Sodikin (Sumber : akun fb PKS Kabupaten Sukabumi)
Keuangan29 April 2024, 19:00 WIB

7 Gaya Hidup Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya

Hati-hati, Jangan Tiru Gaya Hidup Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya Ini!
Ilustrasi. Orang Miskin Banyak Gaya (Sumber : Pexels/LizaSummer)
Keuangan29 April 2024, 18:54 WIB

Awal Triwulan II 2024, Realisasi Belanja di KPPN Sukabumi Capai Rp6,4 Triliun

Realisasi belanja negara yang disalurkan melalui KPPN Sukabumi berhasil mencapai Rp6,4 triliun di awal Triwulan II 2024.
Kepala KPPN Sukabumi, Abdul Lutfi. (Sumber : Istimewa)