Usai 6 Jam Diperiksa, Oklin Fia Minta Maaf Atas Konten Jilat Es Krim

Jumat 25 Agustus 2023, 14:00 WIB
Oklin Fia Minta Maaf Atas Konten Jilat Es Krim Usai Diperiksa 6 Jam oleh Polisi (Sumber : YouTube/@suara.com)

Oklin Fia Minta Maaf Atas Konten Jilat Es Krim Usai Diperiksa 6 Jam oleh Polisi (Sumber : YouTube/@suara.com)

SUKABUMIUPDATE.com – Selebgram Oklin Fia mendatangi Polres Metro Jakarta Pusat pada Kamis 24 Agustus 2023, untuk memenuhi panggilan penyidik terkait video konten jilat es krim yang dianggap kontroversi. Ia dilaporkan atas pelanggaran UU ITE oleh Pengurus Besar Serikat Mahasiswa Muslim Indonesia (PB SEMMI).

Oklin Fia akan menjalani pemeriksaan imbas konten video jilat es krim yang dianggap telah menodai agama Islam. Dilansir dari suara.com, selebgram kontroversial itu datang bersama kuasa hukumnya yaitu Budiansyah.

Selama perjalanan menuju tempat pemeriksaan, Oklin Fia terlihat menundukkan kepala dan diam ketika ditanya oleh awak media. Hal itu termasuk hal yang wajar, kata Budiansyah, mengingat kliennya masih muda.

“Namanya orang diperiksa, pasti ada rasa deg-degkan lah ya, apalagi masih muda,” ucap Budiansyah yang dikutip dari suara.com, Jumat, (25/8/2023).

Baca Juga: 10 Ciri Orang Hilang Respect: Tidak Hormat dan Berhenti Peduli

Penampilan Oklin Fia saat mendatang Polres Metro Jakarta Pusat terlihat berbeda dari biasanya. Selebgram itu mengenakan gamis warna hitam, hijab pashmina coklat, dan masker untuk menutupi wajahnya.

Budiansyah juga mengatakan meski Oklin Fia diam saja, tetapi ia akan kooperatif saat pemeriksaan bersama polisi nanti.

Setelah menjalani pemeriksaan selama lebih dari 6 jam, Oklin Fia muncul ke hadapan wartawan. Ia meminta maaf karena sudah membuat kegaduhan dengan video jilat es krim yang kontroversial. Selebgram tersebut sadar jika perbuatannya tidak pantas.

"Hari ini, saya menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat atas video saya yang menimbulkan kegaduhan dan keresahan akhir-akhir ini," kata Oklin Fia di Polres Metro Jakarta Pusat yang dikutip dari suara.com pada Jumat (25/8/2023).

Baca Juga: Dana BOS Nol, 4 Guru Honorer SDN di Tegalbuleud Sukabumi Terpaksa Diberhentikan

Oklin Fia mengaku khilaf sudah membuat video dengan konten tidak pantas dan kontroversial. Kesalahan tersebut, kata Oklin, dikarenakan usianya yang masih muda.

"Saya mengaku di umur yang masih belia ini masih seringkali berbuat khilaf," kata Oklin Fia.

Selebgram itu telah menyesali perbuatannya telah membuat video konten jilat es krim dan berjanji tidak akan mengulangi di masa depan.

"Saya menyesal terhadap perbuatan saya tersebut dan berjanji untuk tidak mengulanginya kembali," imbuhnya.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Tanaman Pembersih Udara, Cocok Disimpan dalam Ruangan

Oklin Fia juga mengatakan tidak ada niatan sama sekali untuk melecehkan agama islam atau pun merendahkan martabat perempuan.

"Sebagai seorang muslimah, dari lubuk hati saya yang paling dalam, tidak ada sedikitpun niatan untuk merendahkan atau melecehkan agama islam, umat muslim serta seluruh perempuan," ujar sang selebgram.

Seperti diketahui, gestur tubuh dan ekspresi Oklin Fia dalam video yang viral dinilai vulgar dan sudah merendahkan martabat perempuan. Namun menurut Ketua Bidang Hukum dan HAM PB SEMMI, Gurun Arisastra, pihak kepolisian menerima laporan dari PB SEMMI atas pelanggaran UU ITE.

Oleh sebab itu, Oklin Fia dijerat hukuman sebagai pelanggar UU ITE dalam pemeriksaan ini.

Writer: Octa

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi17 Mei 2024, 18:44 WIB

Dikeluhkan Warga, TPS Pangsor Lio Palabuhanratu Sukabumi Ditutup Sementara

DLH Kabupaten Sukabumi dan pihak kelurahan Palabuhanratu sepakat tutup sementara TPS Pangsor Lio.
TPS Pangsor Lio Palabuhanratu Sukabumi ditutup sementara usai dikeluhkan warga karena sampah menumpuk. (Sumber : SU/Ilyas)
Life17 Mei 2024, 18:30 WIB

Menebak Kepribadian Seseorang Berdasarkan Bahasa Cinta yang Diungkapkan

Kepribadian seseorang dapat diketahui melalui bahasa cinta sekalipun.
Ilustrasi - Kepribadian seseorang dapat diketahui melalui bahasa cinta sekalipun. (Sumber : Freepik.com).
Life17 Mei 2024, 18:00 WIB

Doa untuk Kedua Orang Tua, Sebagai Bentuk Kasih Sayang dari Seorang Anak

Berdoa untuk orang tua merupakan bentuk bakti dan rasa syukur kepada Allah SWT atas segala nikmat yang diberikan, termasuk nikmat memiliki orang tua yang baik.
Ilustrasi doa untuk kedua orangtua - Berdoa untuk orang tua merupakan bentuk bakti dan rasa syukur kepada Allah SWT atas segala nikmat yang diberikan, termasuk nikmat memiliki orang tua yang baik. | (Sumber : Pixabay.com)
DPRD Kab. Sukabumi17 Mei 2024, 17:34 WIB

DPRD Sukabumi Harap PPK Pilkada 2024 Dapat Bekerja dengan Sukses Tanpa Ekses

Usep menjelaskan bahwa kesuksesan PPK adalah kunci dalam menjalankan demokrasi yang baik dan adil untuk memilih pemimpin Kabupaten Sukabumi dan Jawa Barat
Anggota DPRD Usep Wawan berfoto bersama Bupati Sukabumi, Ketua KPU, Forkopimda dan PPK Pilkada 2024. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Musik17 Mei 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Saturn Sza yang Viral di TikTok

Lagu Saturn dari Sza banyak diputar sebagai backsound video galau yang  viral di TikTok hingga Instagram.
SZA, penyanyi yang mempopulerkan lagu Kill Bill | Foto: Instagram/@sza
Sehat17 Mei 2024, 16:00 WIB

5 Kunci Sukses Mencegah Asam Urat Agar Tidak Kembali Kambuh di Masa Depan

Penderita asam urat dapat memperbaiki gejalanya dan mengurangi frekuensi serangan akut dengan mengikuti langkah-langkah tertentu dalam hal perubahan pola makan dan gaya hidup.
Ilustrasi - Penderita asam urat dapat memperbaiki gejalanya dan mengurangi frekuensi serangan akut dengan mengikuti langkah-langkah tertentu dalam hal perubahan pola makan dan gaya hidup. (Sumber : Freepik.com).
Life17 Mei 2024, 15:45 WIB

5 Manfaat Bermain Pura-pura yang Dapat Mengembangkan Imajinasi Anak-anak

Dari memupuk kreativitas hingga mendorong pertumbuhan sosial dan emosional anak, bermain pura-pura atau permainan imajinatif bermanfaat karena berbagai alasan.
Ilustrasi anak-anak yang sedang memainkan permainan pura-pura (Sumber : Pexels.com/@cottonbrostudio)
Life17 Mei 2024, 15:15 WIB

9 Manfaat Kesehatan Menyusui Bayi Bagi Ibu, Salah Satunya Menurunkan Resiko Kanker

ASI memiliki berbagai manfaat bagi si kecil. Tetapi, menyusui juga berdampak baik pada Ibunya
manfaat kesehatan memberikan ASI pada Bayi bagi seorang Ibu (Sumber : Pexels.com/@AnnaShvets)
Nasional17 Mei 2024, 15:01 WIB

Ini Harta Kekayaan Ketua KPU Hasyim Asy'ari yang Disindir Hidup Bermewah-mewahan

Ketua KPU Hasyim As'yari disindir anggota Komisi II DPR RI Fraksi Partai Golkar Riswan Tony soal gaya hidup para anggota KPU yang terlihat bermewah-mewahan.
Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari | Foto : Istimewa
Inspirasi17 Mei 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Service Crew di Minimarket, Penempatan di Cikembar, Cisaat dan Pelabuhan Ratu

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Service Crew di Minimarket, Penempatan di Cikembar, Cisaat dan Pelabuhan Ratu. (Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)