SUKABUMIUPDATE.com - Ismi Hidayah adalah seorang Konten Kreator TikTok dan Youtuber yang saat ini tengah menjadi perbincangan hangat netizen. Dirinya menjadi sorotan publik setelah wajahnya terlihat jerawatan parah.
Mengutip Suara.com, hal tersebut kemudian menjadi perbincangan di kalangan netizen yang mengatakan jika Ismi Hidayah sepertinya terkena penyakit Ain. Namun, dalam acara Pagi-Pagi Ambyar Trans TV, Ismi Hidayah membantah tuduhan netizen.
Menurut gadis yang akrab disapa Tante Ismi ini, masalah pada wajahnya terjadi baru-baru ini, lebih tepatnya pada Januari 2023. Ia merasa jika ini disebabkan dikarenakan dirinya over orotein (mengonsumsi protein berlebihan).
Baca Juga: 5 Cara Mencegah Perut Buncit Agar Tampil Lebih PD, Yuk Simak!
Awalnya, kata Ismi, dirinya memang sempat menjalani diet untuk menaikkan berat badannya dan berniat mengonsumsi makanan yang berprotein seperti salah satunya telur.
"Sehari telur 5 sampai 4," ucap Ismi seperti yang Suara.com kutip pada Selasa (7/2/2023).
Dari sanalah sesuatu yang aneh mulai terjadi di wajahnya. Wajahnya mendadak berjerawat hingga terlihat hancur. Bahkan hal itu tak terjadi di wajah saja, melainkan pada area punggungnya juga.
Baca Juga: Laga Persita vs Persija Ditunda, Persib Bandung Nyaman di Puncak Klasemen Liga 1
Ismi kini rutin berkonsultasi dengan dokter, dan mengonsumsi obat, serta mengkompres air panas maupun dingin tiap pagi dan malam.
Apakah penyakit ain itu?