Prediksi Liga 1 Persik Kediri vs PSS Sleman: Susunan Pemain, H2H dan Skor Akhir

Rabu 24 April 2024, 16:00 WIB
Persik Kediri akan menjamu lawannya PSS Sleman malam ini di Stadion Brawijaya Kediri. (Sumber : X/@PSSleman/@persikfckediri).

Persik Kediri akan menjamu lawannya PSS Sleman malam ini di Stadion Brawijaya Kediri. (Sumber : X/@PSSleman/@persikfckediri).

SUKABUMIUPDATE.com - Persik Kediri vs PSS Sleman akan saling bentrok malam ini Rabu (24/4/2024), di Liga 1 pekan ke-33. Laga tersebut bakal berlangsung di Stadion Brawijaya Kediri, mulai pukul 19.00 WIB.

Menatap laga ini, Persik Kediri bertekad meraih poin sempurna di laga kandang terakhirnya. Hal ini sebagaimana target awal musim yang mematok target 5 besar.

Pelatih Persik Marcelo Rospide mengatakan, melawan PSS semua pemain termotivasi untuk membawa Macan Putih meraih kemenangan di hadapan para suporternya.

“Seperti yang saya sampaikan setelah pertandingan melawan Persita. Seluruh pemain termotivasi untuk memberikan yang terbaik membawa Persik ke peringkat lebih baik ke lima besar. Peluang itu masih ada," kata Pelatih Persik kediri, Marcelo Rospide, dikutip dari ligaindonesiabaru.com.

Namun, ada beberapa pemain seperti Anderson Nascimento dan penjaga gawang Miswar Saputra yang bakal absen karena sedang melakukan pemulihan setelah cedera.

“Anderson masih menjalani recovery, Miswar cedera di tangannya, untuk Hamra Hehanussa dia mengalami robek di pelipis matanya, kita sengaja istirahatkan sore ini untuk melihat bisa bermain atau tidak. Memang siapa yang bermain itu tim pelatih yang menentukan, tapi tetap melihat saran tim medis,” tutur pelatih asal Brasil itu.

Melawan PSS, Marcelo Rospide akan menurunkan kekuatan terbaiknya. Sebab, 3 poin sangat penting untuk merangsek ke 5 besar.

"Yang terpenting menang, kalau untuk menambah jam terbang pemain yang jarang mendapat menit bermain kita pikirkan nanti," tandasnya.

Dikubu PSS Sleman, mereka saat ini ada di peringkat ke 13 dengan 35 poin. Posisi mereka saat ini sedang rawan tergusur dan bisa saja masuk ke jurang degradasi. Oleh karenanya poin maksimal pun diusung oleh Elang Jawa.

Hanya tersisa dua laga di musim ini, membuat hal yang tidak diinginkan bisa sangat mungkin terjadi. Hal ini juga disadari betul oleh pelatih PSS, Risto Vidakovic.

“Bahwa lawan Persik kali ini adalah pertandingan yang sangat penting dan tiga poin krusial untuk menjauh dari zona degradasi dengan dua laga sisa. Keinginan kami tentu saja meraih kemenangan di pertandingan ini,” kata Risto Vidakovic.

Di laga krusial ini, Risto meminta kepada para pemainnya untuk tampil 100% dan mengerahkan semua kemampuanya.

“Para pemain saya instruksikan menjalani pertandingan dengan fokus penuh serta konsentrasi hingga akhir. Kemudian para pemain bersikap tenang dan mampu meminimalisir tekanan di pertandingan,” ucap Risto lagi.

Head to Head Persik Kediri vs PSS Sleman

Liga 1: (2023/10/21) PSS Sleman 2 - 2 Persik Kediri
Liga 1: (2023/02/09) PSS Sleman 2 - 1 Persik Kediri
Liga 1: (2022/08/23) Persik Kediri 0 - 2 PSS Sleman
Liga 1: (2022/02/02) PSS Sleman 2 - 3 Persik Kediri
Liga 1: (2021/10/03) Persik Kediri 0 - 0 PSS Sleman

5 Laga Terakhir Persik Kediri

Liga 1: (2024/04/20) Persik Kediri 1 - 1 Persita Tangerang
Liga 1: (2024/04/16) Bhayangkara Presisi Indonesia FC 7 - 0 Persik Kediri
Liga 1: (2024/03/28) Persik Kediri 5 - 2 Persikabo 1973
Liga 1: (2024/03/16) Persija Jakarta 2 - 0 Persik Kediri
Liga 1: (2024/03/08) Persik Kediri 4 - 3 Rans Nusantara FC

5 Laga Terakhir PSS Sleman

Liga 1: (2024/04/20) PSS Sleman 2 - 3 Dewa United FC
Liga 1: (2024/04/15) PSS Sleman 4 - 1 Arema FC
Liga 1: (2024/03/29) Madura United 0 - 0 PSS Sleman
Liga 1: (2024/03/14) PSS Sleman 0 - 1 Borneo FC
Liga 1: (2024/03/08) PSM Makassar 2 - 1 PSS Sleman

Prakiraan Susunan Pemain Kedua Tim

Persik Kediri (XI):

Miswar Saputra, Simen Lyngbo, Al Hamra Hehanussa, Vava Mario, Yusuf Meilana, Ady Eko Jayanto, Ze Valente, Bayu Otto, Renan Da Silva, Irfan Bachdim, Flavio da Silva

Pelatih: Marcelo Rospide.

PSS Sleman (XI)

M. Ridwan, Ibrahim Sanjaya, Kevin Gomes, Thales Natanael Lira de Matos, M. Abduh Lestaluhu, Wahyudi Hamisi, Jihad Ayoub, Elvis Kamsoba, Jonathan Bustos, Esteban Vizcarra, Ajak Riak

Pelatih: Risto Vidakovic.

Prediksi Skor Akhir: Persik Kediri 1-2 PSS Sleman

AYO! main games di Sukabumi Update Games
Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Inspirasi27 Juli 2024, 08:00 WIB

Info Loker Teknik di Perusahaan Makanan, Posisi Operator Peralatan

Info Loker Teknik Posisi Operator Peralatan. Rekrutmen Pegawai Tetap untuk posisi Operator Peralatan ini dibuka hingga 18 Agustus 2024 mendatang.
Ilustrasi. Info Loker Teknik (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Life27 Juli 2024, 07:00 WIB

10 Ciri Orang Tidak Punya Rasa Bersalah, Perhatikan Sikapnya!

Menghadapi seseorang yang tidak punya rasa bersalah bisa sangat menantang.
Ilustrasi. Ciri Orang Tidak Punya Rasa Bersalah, Perhatikan Sikapnya! (Sumber : Pexels/YanKrukau)
Science27 Juli 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 27 Juli 2024, Cek Dulu Yuk Langit di Akhir Pekan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah dan cerah berawan pada Sabtu 27 Juli 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah dan cerah berawan pada Sabtu 27 Juli 2024. (Sumber : Pixabay.com).
Inspirasi26 Juli 2024, 22:02 WIB

Jatim Media Summit Bagikan Tips Bikin Konten Video Disukai Penonton di Medsos

Sebelum memulai membuat konten video, alangkah baiknya untuk mengenal audiens atau penonton. Cari tahu apa yang mereka suka dan dibutuhkan.
Jatim Media Summit, Kamis (25/7/2024) | Foto : Ist
Sukabumi26 Juli 2024, 21:26 WIB

Ini Dugaan Penyebab Kebakaran Gudang Limbah Pabrik di Parungkuda Sukabumi

Warga ungkap asal muasal api yang menjadi penyebab kebakaran gudang limbah pabrik di Parungkuda Sukabumi.
Petugas Damkar berjibaku memadamkan kebakaran yang melanda gudang limbah pabrik kain di Parungkuda Sukabumi. | Foto: Istimewa
Jawa Barat26 Juli 2024, 21:11 WIB

16 Rumah Dilaporkan Rusak, Pj Gubernur Jabar Tinjau Lokasi Gempa di Kuningan

Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin meninjau sejumlah lokasi yang terdampak bencana gempa bumi di Kabupaten Kuningan, Jumat (26/7/2024).
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin saat meninjau lokasi terdampak gempa di Kuningan. (Sumber : Humas Jabar)
Sehat26 Juli 2024, 21:00 WIB

Oatmeal Hingga Minyak Kelapa, 7 Cara Mengatasi Kulit Kering yang Dapat Anda Lakukan

Cuaca dingin dan kering, sering mencuci tangan, atau paparan sinar matahari berlebihan dapat membuat kulit kering.
Ilustrasi - Dengan perawatan yang tepat, kulit kering dapat diatasi dan kembali sehat. (Sumber : Freepik.com).
Sukabumi26 Juli 2024, 20:56 WIB

Langganan Banjir, Warga Minta Pengerukan Sungai Cibening Purabaya Sukabumi

Warga berharap adanya penanganan Sungai Cibening Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi yang mengalami pendangkalan serta penyempitan
Forkopimcam dan relawan saat sedang membersihkan Sungai Cibening Purabaya Kabupaten Sukabumi | Foto : Ist
Life26 Juli 2024, 20:30 WIB

10 Ciri Orang Memiliki Dendam Namun Bersikap Pura-pura Baik Pada Kita

Senyuman orang yang memiliki dendam mungkin tampak dipaksakan atau tidak tulus. Ekspresi wajah sering kali tidak selaras dengan kata-kata mereka.
Ilustrasi. Ciri Orang Memiliki Dendam Namun Bersikap Pura-pura Baik Pada Kita (Sumber : Pexels/YanKrukau)
Opini26 Juli 2024, 20:07 WIB

Menengok Pilkada Sukabumi yang Kering Gagasan

Kurang lebih empat bulan lagi, tepatnya pada tanggal 27 November 2024, masyarakat Kabupaten Sukabumi akan memilih Bupati dan Wakil Bupati yang baru
Ilustrasi kepala daerah menyampaikan gagasan membangun Sukabumi | Foto : Pixabay