Argentina Maju Ke Final Piala Dunia 2022, Kalahkan Kroasia dengan Skor 3-0!

Rabu 14 Desember 2022, 06:30 WIB
Potret Lionel Messi dan Julian Alvarez setelah Menang Melawan Kroasia.

Potret Lionel Messi dan Julian Alvarez setelah Menang Melawan Kroasia.

SUKABUMIUPDATE.com - Argentina berhasil melaju ke final Piala Dunia 2022, setelah menghabisi Kroasia dengan skor 3-0 dalam laga semifinal, Rabu (14/12/2022) pukul 02.00 WIB.

Pertandingan Argentina vs Kroasia yang laksanakan di Stadion Lusail berlangsung sangat sengit pada awal sebelum Argentina mencetak dua gol cepat yang dicetak oleh Lionel Messi (34’) dan Julian Alvarez (39’)

Tim yang dijuluki La Albiceleste itu kemudian benar-benar mengakhiri perlawanan Kroasia setelah mencetak satu gol tambahan di babak kedua melalui Julian Alvarez pada menit ke 69.

Baca Juga: Sutradara Ungkap Sosok di Balik Adegan Panas Michelle Ziudith di Series Kupu-kupu Malam

Melansir dari Suara.com, hasil ini sekaligus membuat Argentina sukses membalas kekalahan dari Kroasia pada pertemuan terakhir di fase grup Piala Dunia 2018 ketika mereka dipermalukan 0-3 oleh Luka Modric dan kawan-kawan.

Kemenangan Messi dan kawan-kawan ini pun merupakan babak final keenam yang dicapai Argentina sepanjang sejarah Piala Dunia.

Dalam lima kesempatan sebelumnya, mereka berhasil meraih dua gelar (1978, 1986) dengan sisanya harus puas sebagai runner-up (1930, 1990 dan 2014).

Baca Juga: Viral Filter Al Manga di TikTok Bikin Kamu Jadi Anime, Begini Cara Pakainya

Di babak final, Argentina akan menunggu calon lawannya, antara Maroko atau Prancis yang akan saling bertarung di babak semifinal Piala Dunia 2022 Qatar pada Kamis (15/12/2022) pukul 02.00 WIB.

Jalannya Pertandingan

Timnas Argentina langsung menerapkan permainan agresif sejak kick-off. Tetapi Kroasia mampu memberi perlawanan dan justru lebih banyak menguasai bola hingga menit ke-22.

Kerjasama Luka Modric, Mateo Kovacic dan Ivan Perisic beberapa kali merepotkan Argentina kendati usaha yang mereka lakukan tidak benar-benar menghasilkan peluang bersih.

Pada menit ke-32, petaka bagi Kroasia terjadi. Kiper Dominik Livakovic melakukan pelanggaran terhadap Julian Alvarez di kotak terlarang hingga wasit menunjuk titik putih.

Lionel Messi selaku eksekutor dengan tenang berhasil mencetak gol setelah tendangannya ke pojok kanan atas tidak mampu dibaca oleh Livakovic.

Hanya tujuh menit berselang, Argentina berhasil menambah keunggulan. Julian Alvarez yang terus memberi ancaman sejak awal laga, mencatatkan namanya di papan skor.

Alvarez mencetak gol setelah memanfaatkan kesalahan lini belakang Kroasia. Bola yang terlepas kemudian dikuasai striker muda Manchester City itu untuk melakukan serangan balik cepat sebelum mencetak gol lewat tembakan akurat dari jarak dekat.

Tidak ada tambahan gol yang tercipta hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama. Skor 2-0 berakhir hingga jeda.

Di babak kedua, Kroasia yang tertinggal mulai gencar menekan Argentina. Namun, hingga menit ke-65, usaha mereka belum menghasilkan peluang berbahaya.

Keluar menyerang membuat pertahanan Kroasia lengah. Lewat serangan balik, Lionel Messi mengacak-acak pertahanan Vatreni dari sisi kanan sebelum melepaskan umpan tarik yang dikonversi Julian Alvarez dengan tenang untuk mencetak gol ketiga bagi timnya.

Pelatih Argentina Lionel Scaloni melakukan banyak perubahan di titik ini. Julian Alvarez yang mencatatkan brace digantikan oleh Paulo Dybala, sementara motor serangan Rodrigo de Paul digantikan Exequiel Palacios.

Meski mulai menurunkan intensitas serangan, Argentina terlihat masih menjadi tim yang berbahaya lewat skema serangan balik yang dimotori Lionel Messi.

Kroasia coba mencari gol untuk memperkecil ketertinggalan. Namun, para pemain Vatreni terlihat begitu kesulitan untuk keluar dari tekanan La Albiceleste.

Skor 3-0 untuk keunggulan Argentina pada akhirnya tidak berubah hingga wasit meniup peluit panjang tanda rampungnya pertandingan.

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Science25 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 25 April 2024, Pagi Cerah Berawan dan Siang Potensi Hujan

Cuaca Sukabumi dan sekitarnya pada 25 April 2024, berpotensi pagi cerah dan hujan siang hari di semua wilayah Jawa Barat.
Ilustrasi - Cuaca Sukabumi dan sekitarnya pada 25 April 2024, berpotensi pagi cerah dan hujan siang hari di semua wilayah Jawa Barat. (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 00:04 WIB

Ditutup 25 April, DPC Demokrat Jaring 7 Bacalon Bupati/Wakil Bupati Sukabumi

Tercatat sebanayk tujuh orang yang menyatakan akan maju menjadi calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan maju melalui partai demokrat
Bambang Topan Firmasyah bakal calon wakil Bupati di Pilkada 2024 saat mendaftar di Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 23:27 WIB

Dinas PU Perbaiki Titik Kerusakan di Jalan Ahmad Yani Palabuhanratu Sukabumi

Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi melakukan perbaikan jalan rusak yang sempat menjadi keluhan warga di ruas Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu.
Petugas Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi perbaiki jalan Jendral Ahmad Yani di Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 22:55 WIB

Pelaksanaan PSAJ Tingkat SMP di Kabupaten Sukabumi Diikuti 25.576 Siswa

Pelaksanaan ujian sekolah kini berganti nama menjadi Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ).
Siswa SMPN 1 Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi saat mengikuti Penilauan Sumatif Akhir Jenjang atau PSAJ | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi24 April 2024, 22:03 WIB

Pengelola Parkir Pasar Surade Sukabumi Anggap Keluhan Pengunjung Bahan Evaluasi

Pengelola parkir di Pasar Surade Kabupaten Sukabumi memberikan tanggapan terkait keluhan pengunjung soal tata cara memungut uang parkir yang dilakukan oleh petugas.
Kondisi pasar Surade Sukabumi pada, Rabu (24/4/2025) | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi24 April 2024, 21:13 WIB

Pria Paruh Baya Tewas Tergantung di Bojonggenteng Sukabumi Tinggalkan Secarik Surat

Belum diketahui motif bunuh diri yang dilakukan pria paruh baya di Bojonggenteng Sukabumi tersebut.
(Foto Ilustrasi) Pria paruh baya ditemukan tewas tergantung di Bojonggenteng Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sehat24 April 2024, 21:00 WIB

Kaya Vitamin C, Inilah 10 Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan

Jeruk Bali mengandung vitamin C yang tinggi, yang penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh, membantu penyembuhan luka, dan melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas.
Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan. Foto: Instagram/@uyah_oyok
Life24 April 2024, 20:40 WIB

Mengejutkan, Ini 10 Alasan Mengapa Anak Berperilaku Buruk dan Cara Menanganinya

Anak-anak umumnya akan menunjukkan perasaan dan keinginan mereka dalam bentuk perilaku yang belum mampu diutarakan dengan beberapa alasan yang mengejutkan.
Ilustrasi anak berperilaku buruk. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 April 2024, 20:30 WIB

Bupati Sukabumi Antarkan 150 Penerima Beasiswa Bupati Tahun 2024 ke Universitas Nusa Putra

Sebanyak 150 penerima beasiswa Bupati Sukabumi tahun 2024 di Universitas Nusa Putra tersebut merupakan hasil seleksi dari ribuan peserta.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami, Civitas Akademika Universitas Nusa Putra dan 150 penerima beasiswa tahun 2024. (Sumber : Istimewa)