Mudah Bisa Pakai HP, Ini Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan

Senin 28 November 2022, 20:45 WIB
(Ilustrasi) Mengecek Saldo BPJS Ketenagakerjaan bisa menggunakan HP | Foto: Unplash Hobi industri

(Ilustrasi) Mengecek Saldo BPJS Ketenagakerjaan bisa menggunakan HP | Foto: Unplash Hobi industri

SUKABUMIUPDATE.com - Mungkin masih banyak yang belum tahu cara mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan miliknya, mengingat setiap pekerja aktif di Indonesia wajib terdaftar di program BPJS Ketenagakerjaan.

melansir dari Tempo.co, program ini sendiri merupakan jaminan bagi para pekerja agar terpenuhi kebutuhannya. Lalu bagaimana langkah mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan yang mudah?

Cara mengecek saldo bisa datang ke kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan. Namun, hal itu akan menyita waktu dan tenaga. Untuk mengatasi hal itu mengecek saldo dapat dilakukan secara online tanpa harus datang ke kantor cabang.

Baca Juga: Cara Cek Penilaian PPPK 2022 P2 dan P3, Simak Aturan dan Linknya

Lewat Website

Cara yang pertama yaitu bisa melalui laman website sso.bpjsketenagakerjaan.go.id, laman ini bisa diakses via HP. Berikut langkah-langkahnya.

  1. Buka laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id di HP
  2. Selanjutnya, Login jika sudah memiliki akun atau buat akun dengan klik "Buat Akun" terlebih dahulu dan ikuti alurnya.
  3. Setelah login, klik "Lihat Saldo JHT".
  4. Akan muncul tampilan saldo Anda.

Baca Juga: Lewat TV Digital atau Streaming, Simak Cara Mudah Nonton Piala Dunia 2022

Lewat Aplikasi JMO

Selain lewat website, peserta BPJS Ketenagakerjaan juga bisa mengecek saldo melalui aplikasi JMO. Berikut caranya.

  1. Download JMO di Play Store atau App Store.
  2. Buatlah akun jika belum memiliki.
  3. Pilih Kewarganegaraan dan jenis kepesertaan mulai dari Penerima Upah, Bukan Penerima Upah, atau Pekerja Migran Indonesia.
  4. Setelah itu, masukkan data diri berupa Nomor Induk Kependudukan (NIK), nama lengkap, nomor kartu peserta BP Jamsostek dan tanggal lahir.
  5. Namun jika sudah memiliki akun, Anda bisa langsung login menggunakan email dan kata sandi yang telah didaftarkan.
  6. Selanjutnya, pilih menu "Jaminan Hari Tua" dan "Cek Saldo".
  7. Selesai, muncul tampilan saldo JHT secara detail beserta data yang dilaporkan.

Baca Juga: Cek Biaya Pajak Kendaraan Bermotor Secara Online, Simak Caranya!

Melalui SMS

Yang ketiga peserta dapat memanfaatkan layanan pesan singkat SMS untuk mengetahui saldo BPJS Ketenagakerjaan.

  1. Kirimkan sms ke 2757.
  2. Registrasi dengan Formatnya: Daftar (spasi) SALDO#NO_KTP#TGL_LAHIR(DD-MM-YYYY)#NO_PESERTA#EMAIL(bila ada).
  3. Setelah terdaftar, kirim SMS kembali ke 2757 dengan format: SALDO (spasi) nomor peserta.
  4. Tunggu sampai Anda mendapatkan SMS balasan berupa tampilan saldo BPJS Ketenagakerjaan.

Baca Juga: Tilang Manual Diganti ETLE, Begini Cara Mengurus Tilang Elektronik

Sumber: Tempo.co/Adi Nur Vianto

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Life27 April 2024, 10:00 WIB

9 Alasan Mengapa Semakin Dewasa Kamu Pasti Merasa Kesepian

Ada beberapa alasan yang menunjukan seseorang mengalami kesepian dalam hidupnya.
Ilustrasi - Ada beberapa alasan yang menunjukan seseorang mengalami kesepian dalam hidupnya. (Sumber : pexels.com/mikoto.raw Photographer).
Life27 April 2024, 09:30 WIB

5 Manfaat Bangun Subuh Bagi Mental dan Fisik, Nomor 3 Bisa Anda Rasakan Sendiri

Secara umum, bangun subuh memiliki banyak manfaat bagi kesehatan fisik, mental, dan spiritual.
Secara umum, bangun subuh memiliki banyak manfaat bagi kesehatan fisik, mental, dan spiritual.| Sumber: Freepik.com (jcomp)
Sehat27 April 2024, 09:00 WIB

Cara Membuat Teh Serai yang Kaya Antioksidan untuk Mengontrol Tekanan Darah Tinggi

Teh serai menyimpan beragam manfaat kesehatan bagi tubuh manusia.
Ilustrasi - Teh serai menyimpan beragam manfaat kesehatan bagi tubuh manusia. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Sehat27 April 2024, 08:45 WIB

5 Manfaat Kesehatan Teh Hijau untuk Program Diet yang Jarang Diketahui

Teh hijau juga dikenal memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh seperti mendukung penurunan berat badan.
Ilustrasi - Teh hijau juga dikenal memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh seperti mendukung penurunan berat badan. (Sumber : Pixabay.com/arum33).
Inspirasi27 April 2024, 08:12 WIB

LW Doa Bangsa Sosialisasikan Wakaf dalam Acara Temu Rembug PPPH Kabupaten Kuningan

Edukasi Wakaf Indonesia (EWI) melakukan kunjungan silaturahmi sekaligus temu rembug dengan calon pengurus LPPPH EWI kabupaten Kuningan
Edukasi Wakaf Indonesia (EWI) melakukan kunjungan silaturahmi sekaligus temu rembug dengan calon pengurus LPPPH EWI kabupaten Kuningan (Sumber : Istimewa).
Sehat27 April 2024, 08:00 WIB

6 Rekomendasi Makanan Mengandung Omega 3 untuk Kecerdasan Anak

Berikut Rekomendasi Makanan Mengandung Omega 3 untuk Mendukung Kecerdasan Anak. Ayah Bunda Yuk Simak!
Frittata, Olahan Telur. Rekomendasi Makanan Mengandung Omega 3 untuk Kecerdasan Anak (Sumber : via tastyfitnessrecipes)
Life27 April 2024, 07:00 WIB

Lakukan Sekarang! 7 Kebiasaan Positif di Pagi Hari yang Akan Membentukmu Menjadi Orang Sukses

Kebiasaan positif di pagi hari ini akan membentukmu menjadi orang sukses di masa depan.
Ilustrasi. Membaca Buku | Kebiasaan positif di pagi hari ini akan membentukmu menjadi orang sukses di masa depan.(Sumber : pixabay.com/@455992)
Inspirasi27 April 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 27 April 2024, Yuk Cek Dulu Sebelum Jalan-jalan di Akhir Pekan

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Sabtu 26 April 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Sabtu 26 April 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Sukabumi26 April 2024, 23:14 WIB

Marwan Belum Terima 2 Partai Tambahan yang Akan Dukung Asjap di Pilkada Sukabumi, Kenapa?

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi, Marwan Hamami menyebut ada dua partai lagi yang ingin turut hadir pada acara deklarasi koalisi tiga partai dalam pengusungan pasangan bakal calon untuk maju di Pilkada 2024.
Marwan Hamami, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi | Foto : Asep Awaludin
Sukabumi26 April 2024, 23:09 WIB

Tiga Partai Resmi Berkoalisi, Marwan Beberkan Alasan Usung Asep Japar di Pilkada Sukabumi

Tiga partai yakni Golkar, Gerindra, dan PPP secara resmi berkoalisi untuk mengusung Asep Japar di Pilkada 2024
Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi, Marwan Hamami menandatangani kesepakatan koalisi tiga partai Golkar, PPP dan Gerindra, Jumat (26/4/2024) | Foto : Asep Awaludin