Politisi Demokrat Sukabumi: Sempat Anggap Anies Sosok Capres Pemberani, Kini Luntur

Minggu 03 September 2023, 16:32 WIB
Anggota DPR RI Dapil Jabar IV (Ko/kab Sukabumi), Mohammad Muraz saat bertemu warga Ciracap | Foto : Ragil Gilang

Anggota DPR RI Dapil Jabar IV (Ko/kab Sukabumi), Mohammad Muraz saat bertemu warga Ciracap | Foto : Ragil Gilang

SUKABUMIUPDATE.com - Anggota DPR RI fraksi Partai Demokrat, Mohamad Muraz angkat suara terkait sosok Capres Anies Baswedan yang sudah menggandeng Cawapres Muhaimin Iskandar dari PKB untuk Pilpres 2024. 

Mantan Wali Kota Sukabumi itu menyebut Anies Baswedan bukan sosok calon presiden yang pemberani. 

Ia mengatakan bahwa dirinya terlebih dahulu mengucap syukur. "Apapun yang terjadi itu adalah skenario Allah SWT," ucapnya usai bertatap muka dengan warga Desa Pasirpanjang, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, bertempat di aula kantor Desa Pasir Panjang, Minggu (3/9/2023).

Kemudian, kata Muraz, selama ini dirinya atau masyarakat mungkin menganggap pak Anies adalah calon presiden yang tepat dan pemberani. Akan tetapi bagi saya anggapan itu saat ini sudah luntur. 

Baca Juga: Bupati: Ulang Tahun Kabupaten Sukabumi Momentum Membangun Kebersamaan

"Ternyata pak Anies bukan calon presiden yang berani. Ya, artinya  Allah SWT telah membuka semua itu, bahwa Anies yang selama ini hebat, berani melawan oligarki, dan sudah dikampanyekan bersama teman-teman, ternyata melawan partainya saja tidak bisa," ujarnya.  

Terkait dengan aksi penurunan baliho Anies Baswedan yang bersanding dengan AHY, menurut Muraz ia hanya merobek foto Aniesnya saja.

Pada malam itu (malam penentuan penentuan Anies Cak Imin), lanjut Muraz, saya terus mengikuti informasi, dan perkembangan, hingga anak-anak Demokrat di Kota Sukabumi, bertanya gimana nih pak? 

"Kalau foto Anies yang berdampingan dengan Ketum AHY, bukan diturunkan, tapi foto Aniesnya disobek," ungkapnya.

Sebelumnya diberitakan, suara kekecewaan atas konstelasi politik nasional di mana bakal calon presiden (capres) Anies Baswedan telah memilih Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres), terjadi di Kota Sukabumi.

Baca Juga: Tumpukan Sampah Terbakar, Kronologi Api Berkobar Dekat Pabrik di Pakuwon Sukabumi

Sejumlah kader Partai Demokrat melakukan aksi perobekan foto baliho Anies Baswedan yang sebelumnya bersanding dengan foto Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Aksi ini dipimpin langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Sukabumi Mohamad Muraz.

Aksi perobekan foto mantan Gubernur DKI Jakarta itu dilakukan Kamis malam, 31 Agustus 2023. Video aksi yang dilakukan di beberapa titik di Kota Sukabumi ini pun diunggah akun Instagram resmi @dpcpartaidemokratsmi. Partai Demokrat menilai Anies telah meninggalkan koalisi yang selama ini dibangun.

"Saya tidak menginstruksikan menurunkan baliho. Tapi saya instruksikan, karena Anies yang keluar dari kita, bukan Demokrat yang keluar, maka saya minta teman-teman hilangkan saja gambar Anies-nya, tidak menghilangkan gambar ketum (AHY). Terima kasih," kata Mohamad Muraz dalam video perobekan tersebut seperti dikutip sukabumiupdate.com, Jumat (01/09/2023).

Baca Juga: Budaya dan Kuliner Warnai Hari Jadi Kabupaten Sukabumi ke-153 di Bojongkokosan

Dari informasi yang dihimpun, aksi perobekan foto Anies Baswedan merupakan arahan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat yang juga dilakukan di kota/kabupaten lain. Diketahui, Partai Demokrat, NasDem, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bergabung dalam Koalisi Perubahan dan mengusung Anies sebagai bacapres di Pemilu 2024.

Lantas, Muraz menyampaikan dalam kegiatan kunjungannya di Ciracap adalah dalam rangka menyerap aspirasi.

"Ini merupakan kunjungan ke Dapil, selain bersilaturahmi, juga ada beberapa aspirasi yang disampaika sama warga, yaitu kaitan sengketa tanah di Desa Ujunggenteng, perusahaan tambang emas di Kecamatan Ciemas, infrastuktur akses jalan kabupaten yang rusak, dan sarana pendidikan. Semuanya kami tampung, dan akan disampaikan kepada pemerintah, baik pusat, provinsi, bahkan bupati atau walikota," imbuhnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat04 Mei 2024, 13:00 WIB

9 Cara Sehat Menurunkan Gula Darah Secara Alami Tanpa Obat Diabetes

Sebelum mengubah pola makan atau gaya hidup, penting untuk berkonsultasi dengan dokter atau ahli gizi untuk mendapatkan saran yang sesuai dengan kondisi kesehatan terkait menurunkan gula darah secara alami tanpa obat diabetes.
Ilustrasi. Olahraga di rumah. Tips menurunkan gula darah secara alami tanpa obat diabetes. | Foto: iStock
Life04 Mei 2024, 12:30 WIB

Jangan Disepelekan Bund! Inilah 5 Tanda Rendahnya Harga Diri pada Anak

Harga diri yang rendah dapat berdampak pada perkembangan akademis, pribadi, dan sosial anak. Untungnya, ada tanda-tanda yang dapat dicari orang tua dan cara untuk membantu.
Ilustrasi. Rendahnya harga diri pada anak. Sumber : Pexels.com/@PuskarRai
Life04 Mei 2024, 12:00 WIB

Stres Termasuk 7 Penyebab Berat Badan Turun Drastis, Kamu Mengalaminya?

Stres fisik yang disebabkan oleh cedera, operasi, atau trauma, serta stres emosional yang berkepanjangan, dapat menyebabkan penurunan berat badan karena tubuh mengalami kelelahan dan kekurangan energi.
Ilustrasi. Orang Mengalami Stres Sehingga Menyebabkan Berat Badan Turun Drastis (Sumber : Pexels/NathanCowley)
Jawa Barat04 Mei 2024, 11:43 WIB

Jarkom PDs Canangkan Dana Abadi Berbasis Wakaf Bersama LW Doa Bangsa

Pengurus Lembaga Pendamping Proses Produk Halal (LP3H) Edukasi Wakaf Indonesia (EWI) Provinsi Jawa Barat bersilaturahmi kepada Pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Jaringan Komunikasi Pembangunan Desa (Jarkom PDs)
Perwakiln LP3H Provinsi Jawa Barat Agus Kamil dan Entus Wahidin serta Ketua Umum Jarkom PDs Pusat, Ayi Kosasih, dan Sekretaris Jenderal Jarkom PDs Pusat, Dasep Saepuloh | Foto : Ist
Life04 Mei 2024, 11:30 WIB

Temukan Akar Masalahnya, 3 Cara Membantu Anak yang Memiliki Harga Diri Rendah

Harga diri pada anak sangatlah penting. Namun bagaimana cara membantu apabila harga diri anak rendah?
Ilustrasi. Membantu Anak Yang Memiliki Harga Diri Rendah. Sumber : pexels.com/@Annushka
Sukabumi04 Mei 2024, 11:21 WIB

Pria Dipanggil Ceuceu, Korban Pembunuhan di Citepus Sukabumi Diduga Penyuka Sesama Jenis

ria yang menjadi korban penganiayaan hingga terjadi pembunuhan di sebuah perumahan di Desa Citepus, Kecamatan Pelabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (4/5/2024) diduga penyuka sesama jenis.
Evakuasi korban pembunuhan di perumahan di Citepus Sukabumi | Foto : Ist
Sehat04 Mei 2024, 11:00 WIB

6 Makanan Berlemak yang Masih Boleh Dikonsumsi Penderita Asam Urat

Ketahui Sederet Makanan Berlemak yang Masih Boleh Dikonsumsi Penderita Asam Urat. Yuk, Simak!
Ilustrasi. Alpukat dan Telur - Makanan Berlemak yang Masih Boleh Dikonsumsi Penderita Asam Urat. (Sumber : Pexels/FoodieFactor)
DPRD Kab. Sukabumi04 Mei 2024, 10:58 WIB

Anggota DPRD Janji Perjuangkan Kebutuhan Perahu untuk Siswa ke Sekolah di Cibitung Sukabumi

Harapan warga adanya bantuan perahu untuk siswa dan pengajar ke sekolah (SMPN 4 Cibitung), Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi, mendapat respon positif dari anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Andri Hidayana.
Andri Hidayana, Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto : Istimewa)
Sukabumi04 Mei 2024, 10:30 WIB

Kantongi Identitas, Polisi Buru Pelaku Pembunuhan Pembantu Pria di Citepus Sukabumi

Satreskrim Polres Sukabumi melakukan pengejaran terhadap terduga pelaku penganiayaan atau pembunuhan di sebuah perumahan di Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi
Rumah (TKP) pembantu ditemukan tewas di Citepus Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Life04 Mei 2024, 10:30 WIB

6 Cara Mengajarkan Anak Tatakrama Agar Punya Budi Pekerti Luhur Sejak Kecil

Mengajarkan anak tentang tatakrama tentu menjadi keharusan bagi orang tua. Pendidikan ini harus diajarkan sejak kecil kepada anak-anak.
Ilustrasi. Cara mengajarkan anak tatakrama. Sumber foto : Pexels/Monstera Production