Kurang dari 1 Menit, Maling Gasak Motor Penghuni Kontrakan di Palabuhanratu Sukabumi

Minggu 08 Januari 2023, 11:14 WIB
Tangkapan layar CCTV,  maling gasak sepeda motor penghuni kontrakan di Jalan Jendral Sudirman Blok Jajaway No 2, Citepus, Kecamatan Pelabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jumat (6/1/2023). | Foto: Istimewa

Tangkapan layar CCTV, maling gasak sepeda motor penghuni kontrakan di Jalan Jendral Sudirman Blok Jajaway No 2, Citepus, Kecamatan Pelabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jumat (6/1/2023). | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Aksi pencurian sepeda motor yang dilakukan seorang pria terekam kamera pengawas (CCTV) di rumah kontrakan yang berada di Jalan Jendral Sudirman Blok Jajaway No 2, Citepus, Kecamatan Pelabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.

Pencurian sepeda motor milik salah satu penghuni kontrakan itu terjadi pada Jumat 6 Januari 2023 sekitar pukul 04.03 WIB. Dalam rekaman CCTV yang viral di media sosial Facebook itu, dalam waktu kurang dari satu menit, sang maling berhasil menggasak barang curiannya tersebut.

"Ketika kejadian saya sedang tertidur pulas dan tidak mendengar suara yang mencurigakan. Motor terakhir digunakan pada malam hari, untuk beli makanan, malam jumat, sekitar pukul 21.00 WIB," ujar Pemilik motor, Manduh (21 tahun) kepada sukabumiupdate.com, Sabtu 7 Januari 2022.

Baca Juga: Distan: Juara Kontes Durian Lokal Sukabumi 2023 Raih Bendera Terbanyak Juri

"Setelah itu saya gak keluar kontrakan lagi, hingga pagi sekitar pukul 06.00 WIB, saya terkejut, karena motor yang diparkir pada malam itu sudah tidak ada di parkiran," tambahnya.

Kepanikan kemudian melanda Manduh. Ia kemudian melapor ke pemilik kontrakan sekaligus meminta izin memeriksa CCTV di tempat yang baru dua bulan ia huni tersebut.

"Ternyata ada yang mencuri dan terekam kamera CCTV, aksi pencurian itu, sekitar pukul 04.03 WIB, diduga pencuri itu udah biasa, karena tidak memakan waktu lama untuk melakukan aksinya" ucapnya.

"Sebelumnya aman aja, memang itu parkiran motornya, banyak motor yang jarang dimasukin dan masih aman, bahkan mobil pemilik kontrakan parkir disitu, nah itu malam tadi saya kena apesnya aja," sambungnya.

Manduh menyebut sudah melaporkan pencurian ini ke Polres Sukabumi. "Dan tengah diproses untuk ditindak lanjuti, semoga pelakunya bisa cepat terungkap," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Life27 April 2024, 10:30 WIB

Stres dan Kecemasan, 5 Penyebab Susah  Tidur  yang Harus Anda Diwaspadai

Stres dan kecemasan adalah salah satu faktor utama yang menjadi penyebab orang susah tidur.
Ilustrasi - Stres dan kecemasan adalah salah satu faktor utama yang menjadi penyebab orang susah tidur. | (Sumber : Freepik.com/@DCStudio)
Sukabumi Memilih27 April 2024, 10:15 WIB

Didukung Golkar Gerindra dan PPP, Asjap Percaya Diri Maju di Pilkada Sukabumi

Asjap mengaku bahagia dan percaya diri atas kepercayaan yang didapatnya.
Asjap setelah acara deklarasi koalisi di Grand Sulanjana, Jalan Salabintana, Kecamatan/Kabupaten Sukabumi, Jumat, 26 April 2024. | Foto: SU/Asep Awaludin
Life27 April 2024, 10:00 WIB

9 Alasan Mengapa Semakin Dewasa Kamu Pasti Merasa Kesepian

Ada beberapa alasan yang menunjukan seseorang mengalami kesepian dalam hidupnya.
Ilustrasi - Ada beberapa alasan yang menunjukan seseorang mengalami kesepian dalam hidupnya. (Sumber : pexels.com/mikoto.raw Photographer).
Life27 April 2024, 09:30 WIB

5 Manfaat Bangun Subuh Bagi Mental dan Fisik, Nomor 3 Bisa Anda Rasakan Sendiri

Secara umum, bangun subuh memiliki banyak manfaat bagi kesehatan fisik, mental, dan spiritual.
Secara umum, bangun subuh memiliki banyak manfaat bagi kesehatan fisik, mental, dan spiritual.| Sumber: Freepik.com (jcomp)
Sehat27 April 2024, 09:00 WIB

Cara Membuat Teh Serai yang Kaya Antioksidan untuk Mengontrol Tekanan Darah Tinggi

Teh serai menyimpan beragam manfaat kesehatan bagi tubuh manusia.
Ilustrasi - Teh serai menyimpan beragam manfaat kesehatan bagi tubuh manusia. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Sehat27 April 2024, 08:45 WIB

5 Manfaat Kesehatan Teh Hijau untuk Program Diet yang Jarang Diketahui

Teh hijau juga dikenal memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh seperti mendukung penurunan berat badan.
Ilustrasi - Teh hijau juga dikenal memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh seperti mendukung penurunan berat badan. (Sumber : Pixabay.com/arum33).
Inspirasi27 April 2024, 08:12 WIB

LW Doa Bangsa Sosialisasikan Wakaf dalam Acara Temu Rembug PPPH Kabupaten Kuningan

Edukasi Wakaf Indonesia (EWI) melakukan kunjungan silaturahmi sekaligus temu rembug dengan calon pengurus LPPPH EWI kabupaten Kuningan
Edukasi Wakaf Indonesia (EWI) melakukan kunjungan silaturahmi sekaligus temu rembug dengan calon pengurus LPPPH EWI kabupaten Kuningan (Sumber : Istimewa).
Sehat27 April 2024, 08:00 WIB

6 Rekomendasi Makanan Mengandung Omega 3 untuk Kecerdasan Anak

Berikut Rekomendasi Makanan Mengandung Omega 3 untuk Mendukung Kecerdasan Anak. Ayah Bunda Yuk Simak!
Frittata, Olahan Telur. Rekomendasi Makanan Mengandung Omega 3 untuk Kecerdasan Anak (Sumber : via tastyfitnessrecipes)
Life27 April 2024, 07:00 WIB

Lakukan Sekarang! 7 Kebiasaan Positif di Pagi Hari yang Akan Membentukmu Menjadi Orang Sukses

Kebiasaan positif di pagi hari ini akan membentukmu menjadi orang sukses di masa depan.
Ilustrasi. Membaca Buku | Kebiasaan positif di pagi hari ini akan membentukmu menjadi orang sukses di masa depan.(Sumber : pixabay.com/@455992)
Inspirasi27 April 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 27 April 2024, Yuk Cek Dulu Sebelum Jalan-jalan di Akhir Pekan

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Sabtu 26 April 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Sabtu 26 April 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)