8 Manfaat Sinar Matahari bagi Kesehatan Tubuh

Kamis 06 Januari 2022, 06:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Sinar Matahari punya banyak peranan penting bagi kehidupan, baik untuk pertumbuhan tanaman maupun untuk kesehatan tubuh manusia.

Anjuran untuk berjemur di pagi hari juga dilakukan bukan tanpa alasan, disamping bisa meningkatkan vitamin D yang baik untuk tulang dan membantu pelepasan hormon serotonin, Sinar Matahari juga dapat meningkatkan suasana hati.

Selain itu, masih banyak manfaat baik lainnya yang bisa kamu dapatkan khususnya untuk kesehatan. Penasaran apa saja? Yuk simak ulasannya berikut ini.

Baca Juga :

1. Membangun Tulang yang Kuat

photoIlustrasi Tulang Kuat | Sumber: Unplash.com</span

Paparan radiasi Ultraviolet-B dari sinar Matahari menghasilkan produksi vitamin D oleh kulit.

Vitamin D yang diproduksi kulit berkat paparan sinar matahari inilah yang punya peranan besar bagi kesehatan tulang.

Tulang yang tidak mendapatkan vitamin D yang cukup akan rentan terhadap rakhitis atau terjadinya pelunakan pada tulang.

Kondisi ini bisa terjadi pada anak-anak hingga menyebabkan tulang menjadi bengkok. Pada orang dewasa, kasus ini disebut dengan osteomalasia.

Selain itu, ketika tubuh kekurangan vitamin D, tubuh tidak dapat menyerap kalsium dan fosfor yang sangat berguna untuk kepadatan tulang.

Ketika tubuh tidak dapat menyerap kalsium dan fosfor dengan baik, tubuh akan mengalami pengeroposan tulang atau osteoporosis.

Oleh karena itu, Sinar Matahari sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan tulang juga membuat tulang menjadi kuat.

2. Mengatasi Masalah Kulit

photoIlustrasi Penyakit Kulit | Sumber: Shutterstock</span

Paparan sinar matahari tidak selalu berdampak buruk bagi kulit lho. Kandungan UVA dan UVB pada sinar matahari jika diterima dalam jumlah yang tepat oleh kulit, dapat membantu penyembuhan berbagai penyakit kulit.

Hal ini terjadi karena paparan sinar Matahari pada tubuh membantu memicu reaksi kimia untuk memproduksi vitamin D.

Vitamin D inilah yang membantu merawat kesehatan kulit sekaligus membantu mengatasi masalah kulit seperti eksim, psoriasis dan infeksi jamur lainnya.

3. Meningkatkan Kualitas Tidur

photoIlustrasi Orang sedang Tidur | Sumber: Freepik</span

Salah satu manfaat sinar Matahari adalah untuk meningkatkan kualitas tidur.

Paparan sinar matahari yang diterima tubuh dalam jumlah yang tepat dapat membantu tubuh untuk mengatur ritme sirkadian dengan meningkatkan hormon melatonin.

Ritme sirkadian merupakan jam internal alami tubuh yang berfungsi untuk mengatur siklus tidur dan bangun tubuh dengan meningkatkan atau menurunkan hormon melatonin dalam tubuh, hormon inilah yang membantu manusia agar dapat tertidur.

Jika tubuh kurang mendapat sinar matahari untuk memproduksi hormon melatonin dalam tubuh, maka akan mengakibatkan siklus tidur terganggu.

Itulah kenapa Sinar Matahari dapat berguna untuk meningkatkan kualitas tidur.

4. Menurunkan Tingkat Depresi

photoIlustrasi Orang Depresi | Sumber: Shutterstock</span

Ternyata tidak hanya dapat membantu tubuh untuk memproduksi vitamin D dan hormon melatonin (hormon tidur) saja, Sinar Matahari juga dapat bermanfaat bagi kesehatan mental.

Terpapar sinar matahari dapat memicu tubuh untuk melepaskan hormon serotonin, hormon serotonin ini merupakan hormon yang berperan penting untuk memperbaiki suasana hati.

Selain itu, hormon serotonin juga membantu tubuh dan pikiran untuk tetap tenang dan fokus.

Tanpa adanya paparan dari sinar Matahari, tubuh akan kekurangan hormon serotonin.

Kadar serotonin yang rendah pada tubuh dapat meningkatkan terjadinya depresi.

Oleh karena itu, jangan lupa berjemur dan beraktifitas diluar, selain baik untuk meningkatkan hormon serotonin pada tubuh, beraktivitas di luar ruangan juga dapat membuat tubuh tetap sehat karena mendapat kadar oksigen yang cukup.

5. Mencegah Kanker

photoIlustrasi Pencegahan Kanker | Sumber: Unsplash.com</span

Terkena paparan Sinar Matahari berlebih tentu saja dapat berakibat buruk, salah satunya dapat menyebabkan kanker kulit.

Tapi tahukah kamu, mendapat paparan sinar matahari dalam porsi yang tepat justru dapat mencegah kanker lho.

Berjemur dengan sinar Matahari pagi selama lima hingga 15 menit sebanyak dua sampai tiga kali dalam seminggu dapat mencegah tubuh terkena kanker ovarium, kanker pankreas, kanker prostat, kanker getah bening dan kanker usus.

Jadi mulai sekarang coba biasakan diri untuk berjemur ya.

6. Meningkatkan Imun Tubuh

photoIlustrasi Olahraga Pagi sambil Berjemur  | Sumber: Unsplash</span

Tubuh yang terpapar Sinar Matahari secara teratur dalam jumlah yang tepat dapat membuat tubuh memproduksi vitamin D.

Vitamin D yang diproduksi oleh tubuh melalui paparan sinar matahari inilah yang dapat berfungsi untuk meningkatkan imun tubuh.

Efek imunomodulator yang dihasilkan dari vitamin D dapat memperbaiki sistem imun.

Sistem imun yang baik dapat berguna sebagai pertahanan tubuh terhadap virus ataupun bakteri penyebab penyakit.

Selain itu, sinar Matahari juga dapat membantu tubuh untuk memproduksi sel darah putih lebih banyak yang berguna sebagai benteng pertahanan tubuh dari penyakit.

7. Menjaga Kesehatan Mata

photoIlustrasi Mata Minus | Sumber: iStock</span

Paparan sinar matahari ternyata juga punya manfaat baik untuk menjaga kesehatan mata lho.

Sinar Matahari mengandung ultraviolet-B atau UVB yang bermanfaat untuk merawat kesehatan mata dan mengurangi resiko terjadinya miopi atau rabun jauh.

Tapi kamu tetap perlu waspada, karena paparan sinar Matahari yang berlebih dapat merusak mata.

Untuk itu jangan lupa untuk selalu memperhatikan waktu dan lamanya mata terpapar sinar Matahari, disarankan untuk memanfaatkan sinar Matahari pagi yang kaya akan vitamin D ya.

8. Membantu Pertumbuhan Rambut

photoIlustrasi Sinar Matahari dapat Mambantu Pertumbuhan Rambut | Sumber: Unplash.com</span

Siapa sangka berjemur di bawah sinar matahari dapat membantu pertumbuhan rambut.

Kandungan vitamin D pada Sinar Matahari punya peranan penting yang bisa merangsang pertumbuhan rambut baru juga rambut lama pada folikel rambut (lubang kecil tempat tumbuhnya rambut, red).

Jika tubuh kekurangan vitamin D pertumbuhan rambut akan terhambat, jadi pastikan kamu mendapat paparan sinar Matahari yang cukup ya.

Nah itulah delapan manfaat Sinar Matahari yang baik untuk kesehatan tubuh. Jadi setelah membaca artikel ini mulailah untuk berjemur dibawah Sinar Matahari pagi ya.

Koleksi Video Lainnya:

Sukabumi Punya Cimol, Tren Baju Bekas Lewat Thrifting

Parodi Versi Ridwan Kamil Bikin Netizen Ngakak

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Gadget03 Mei 2024, 19:30 WIB

Begini Langkahnya, 7 Tips Mengatasi Memori Internal yang Penuh di HP Android

Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.
Ilustrasi. Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.(Sumber : Freepik/@rawpixel.com)
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 19:11 WIB

Pelajar Sukabumi Darurat Kekerasan Seksual, DPRD: Penguatan Ilmu Agama, Sekolah dan Rumah

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Budi Azhar merespon dua kasus kekerasan seksual yang melibatkan pelajar.
Budi Azhar Mutawalli, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto: Aji
Sukabumi Memilih03 Mei 2024, 19:10 WIB

50 Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Hasil Pemilu 2024 Ditetapkan, Berikut Daftar Namanya

Sah! Berikut daftar nama Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024.
KPU gelar rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi parpol dan penetapan calon angggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024, Kamis 2 Mei 2024. (Sumber : Istimewa)
Life03 Mei 2024, 19:00 WIB

Biasa Menjadi Luar Biasa: 10 Kebiasaan Kecil yang Membuatmu Dihormati dan Disegani

Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha.
Ilustrasi -Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha. (Sumber : pexels.com/Alexander Suhorucov)
Nasional03 Mei 2024, 18:35 WIB

57 Pemimpin Redaksi Deklarasi ICEC di Hari Pers Internasional, Cek Visi dan Misinya!

ICEC sendiri bertujuan untuk bertukar ide dan keahlian dalam mengelola dan memimpin media. Selain itu, untuk membangun redaksi yang berpihak pada kepentingan publik.
Perwakilan dari 57 Pemimpin Redaksi meneken deklarasi Perhimpunan Pemimpin Redaksi Indonesia (Indonesia Chief Editors Club/ICEC). (Sumber: istimewa)
Sukabumi03 Mei 2024, 18:12 WIB

Warga Ungkap Fakta, Suami Istri Tewas Tertabrak Kereta Api di Kebonpedes Sukabumi

Kecelakaan menimpa dua warga tertabrak kereta api atau KA Siliwangi terjadi di perlintasan kereta tepatnya di Desa Kebonpedes, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, Jumat (3/5/2024), sekitar pukul 16.07 WIB.
Sepasang suami istri tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi | Foto : Asep Awaludin
Life03 Mei 2024, 18:00 WIB

Doa Pengantin Baru Agar Rumah Tangganya Diberi Keberkahan dan Keharmonisan

Bagi pengantin baru dianjurkan untuk membaca doa agar rumah tangganya diberikan keberkahan oleh Allah SWT.
Ilustrasi seseorang sedang berdoa. - Bagi pengantin baru dianjurkan untuk membaca doa agar rumah tangganya diberikan keberkahan oleh Allah SWT.(Sumber : istockphoto.com/@golfcphoto)
Sukabumi03 Mei 2024, 17:55 WIB

PT KAI Soal Palang Pintu, Pasutri Tewas Disambar KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi

Dua pemotor yang berboncengan dilaporkan tewas setelah disambar kereta api yang tengah melaju di perlintasan tanpa palang pintu di Kebonpedes Sukabumi.
Lokasi kejadian dua pemotor disambar kereta api saat melintasi perlintasan tanpa palang pintu di Kebonpedes Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sehat03 Mei 2024, 17:30 WIB

7 Makanan Sehat yang Aman untuk Diet Gula Darah, Salah Satunya Rendah Karbohidrat

Inilah Makanan Sehat yang Aman untuk Diet Gula Darah Agar Tetap Stabil, Salah Satunya Rendah Karbohidrat
Ilustrasi. Mentimun adalah salah satu satu contoh sayuran non amilase, tergolong makanan Sehat yang Aman untuk Diet Gula Darah (Sumber : Sumber : Freepik/@jcomp)
Sukabumi Memilih03 Mei 2024, 17:20 WIB

35 Anggota DPRD Kota Sukabumi Hasil Pemilu 2024 Ditetapkan, Inilah Daftar Nama-namanya

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi resmi menetapkan 35 nama anggota DPRD terpilih. Penetapan itu dilakukan berdasarkan PKPU 6 tahun 2024 dan keputusan KPU no 5 tahun 2024.
Rapat Pleno penetapan 35 nama Anggota DPRD Kota Sukabumi, Kamis (2/5/2024) | Foto : Asep Awaludin