Universitas Nusa Putra Gelar Sentro, Energi Baru Terbarukan Jadi Fokus

Sabtu 18 Desember 2021, 14:45 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Program Studi (Prodi) Teknik Elektro Universitas Nusa Putra (NPU) menggelar Seminar Nasional Teknik Elektro (Sentro), Kamis (16/12/2021). Seminar tersebut membahas yang terkait energi termasuk energi baru terbarukan. 

Sentro ini pertama kali diadakan yang bertujuan untuk mempertemukan ilmuan akademis dan peneliti terkemuka untuk bisa bertukar pikiran dan bertukar ide. 

Baca Juga :

Seminar yang mengusung tema Meningkatkan  Inovasi dan Penelitian dalam Efisiensi Energi dan Energi Baru Terbarukan dihadiri seluruh dosen Teknik Elektro, pemateri dari Research Engineer at PT. PLN (Persero) Handrea Tambunan, S.T., M.Eng. Adapun peserta Seminar Nasional Teknik Elektro mulai dari mahasiswa angkatan 2018 sampai 2021.

Ketua Prodi Teknik Elektro Aryo De Wibowo menjelaskan bahwa motivasi Prodi mengadakan Seminar ini karena memiliki kewajiban Tridharma perguruan tinggi yaitu salah satunya darma penelitian, di mana dalam penelitian ini harus melibatkan mahasiswa dan dosen. 

"Jadi bagaimana agar mahasiswa dan dosen melakukan penelitian dan penelitiannya pun diakui. Oleh karena itu, prodi teknik elektro membuat wadah penelitian tersebut melalui seminar ini," ujarnya.

Rangkaian acara ini  ada pemateri menerangkan tentang Achieving Indonesia Net Zero Emission Through Renewable Energy kemudian mengenai EBT (Energi Baru Terbarukan), lalu disusul dengan Technical Session dibagi menjadi 6 room dikarenakan ada sebanyak 61 peserta, maka setiap room kurang lebih 10 presentasi dengan durasi 15 menit untuk 1 presentasi.

Penelitian dan jurnal yang telah dilakukan mahasiswa serta dosen dipresentasikan di acara ini. Untuk pembuatan jurnal itu sendiri tergantung tema penelitiannya dan biasanya membutuh waktu maksimal selama empat hari. 

Namun, jika penelitiannya turun langsung kelapangan tidak hanya mengumpulkan data atau studi kasus mungkin itu membutuhkan waktu satu bulan.

"Kegiatan ini memang wajib dilaksanakan, mahasiswa dan akademisi sudah selayaknya mengikuti acara ini. Dan saya rasa ini salah satu gebrakan yang bagus, sebagai bentuk pelaksanaan tridharma perguruan tinggi." ujar Moch. Rizki Mahasiswa semester 7 prodi teknik elektro.

Menurutnya seminar ini memiliki banyak manfaat, salah satunya yaitu memberikan gambaran kepada mahasiswa dalam pengerjaan skripsi dan mendorong mahasiswa untuk menemukan hal baru yang bermanfaat untuk masyarakat.

"Karena kalau kita tidak didorong dengan kegiatan Sentro ini, mungkin akan ada mahasiswa yang acuh dengan akademisi, yang mana tugas mahasiswa itu sendiri meneliti hal baru untuk dijadikan solusi baru bagi keadaan dunia," jelas rizki.

“Jangan terlalu sibuk organisasi, jangan terlalu sibuk menguruskan birokrasi, jangan terlalu sibuk mengurusi surat menyurat, tetapi kita juga harus memiliki jiwa akademisi, untuk mempelajari dan mendalami prodi yang telah diambil,” kata dia.

Aryo berharap seminar ini terus berlanjut setiap tahunnya, karena membutuhkan adanya pengakuan dari penelitian yang kita lakukan, hasil penelitian ini menjadi dasar untuk penelitian selanjutnya dan mahasiswa semakin antusias ke depannya. 

"Persentase saat ini yang ikut dari seluruh mahasiswa ada sekitar 81 persen dari mahasiswa aktif Teknik Elektro. semoga untuk acara selanjutnya persentase semakin meningkat." tambahnya.

Reporter Jurnalis Nuansa : Siti Farda

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Musik01 Mei 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Nobody Gets Me Sza yang Viral di Medsos

Lagu Nobody Gets Me dipopulerkan oleh Sza, penyanyi yang sebelumnya sukses dengan lagu Kill Bill.
Lirik dan Terjemahan Lagu Nobody Gets Me Sza yang Viral di Medsos. Foto: YouTube/SZA
Sukabumi01 Mei 2024, 16:54 WIB

Ada Tanda Kekerasan! Tim Forensik Ungkap Hasil Ekshumasi Jasad Bocah Kadudampit Sukabumi

Berikut hasil ekshumasi jasad bocah 7 tahun di Kadudampit Sukabumi yang tewas secara misterius setelah sebelumnya dilaporkan hilang seharian.
Forensik Biddokkes Polda Jawa Barat (Jabar) ekshumasi makam bocah di cipetir yang ditemukan tewas di kebun (Sumber : 17 Maret 2024)
Nasional01 Mei 2024, 16:44 WIB

Rayakan 7 Tahun Berdiri, AMSI Terus Perkuat Kolaborasi Menuju Media Sustainability

Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) menggelar acara peringatan hari ulang tahun ke tujuh
Hari Ulang Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) ke 7 di Hotel Aone, Jakarta, Selasa 30 April 2024 | Foto : dok. AMSI
Life01 Mei 2024, 16:32 WIB

6 Cara Mendidik Anak agar Menjadi Orang Sabar Selama Hidupnya, Ini Langkahnya

Mendidik anak menjadi orang sabar memang harus menjadi pedomana pada masa pendidikan anak. Ini penting dalam perkembangan mentalitasnya
Cara mendidik anak menjadi orang sabar | Foto : Pexels/RDNE Stock project
Life01 Mei 2024, 16:30 WIB

10 Kebiasaan di Masa Muda yang Membuatmu Menjadi Miskin di Masa Depan

Ada beberapa kebiasaan di masa muda yang dapat membuat Anda menjadi miskin di masa depan.
Ilustrasi - Ada beberapa kebiasaan di masa muda yang dapat membuat Anda menjadi miskin di masa depan. (Sumber : pexels.com/@Steven Arenas)
Life01 Mei 2024, 16:23 WIB

6 Alasan Kenapa Marahnya Orang Pendiam Lebih Menakutkan, Ini Faktanya

Sesungguhnya ada beberapa alasan kenapa orang yang pendiam ketika marah sangat menakutkan dari marahnya orang yang biasa-biasa saja atau sering marah
Alasan marahnya orang pendiam menakutkan | Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Life01 Mei 2024, 16:05 WIB

Bisa Disesuaikan Bund, Berikut Jenis Disiplin yang Bisa Diterapkan Pada Anak

Jenis disiplin yang bisa diterapkan didalam keluarga sangatlah beragam. Namun cobalah menerapkan jenis disiplin dibawah ini
Jenis disiplin yang bisa diterapkan pada anak | Foto : pexels.com/@Kampus Production
Life01 Mei 2024, 16:00 WIB

Ajarkan Minta Maaf, 9 Cara Mendidik Anak yang Suka Memukul

Orang Tua Wajib Tahu Bahwa Mengajarkan Bagaimana Minta Maaf yang Benar Termasuk Salah Satu Cara Mendidik Anak yang Suka Memukul.
Ilustrasi. Mendidik Anak yang Suka Memukul dengan Mengajarkan Cara Minta Maaf. (Sumber : Pexels/ElinaFairytale)
Sukabumi01 Mei 2024, 15:00 WIB

Tasyakuran Hari Jadi Desa Jayanti: Ketua Apdesi Sukabumi Bicara Sinergi Membangun Desa

Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Sukabumi, Deden Deni Wahyudin menghadiri puncak acara tasyakuran Hari Jadi Desa Jayanti ke-12
Ketua Apdesi Kabupaten Sukabumi, Deden Deni Wahyudin saat menghadiri acara puncak Hari Jadi Desa Jayanti ke 12, Selasa (30/4/2024) | Foto : Dok Desa Jayanti
Inspirasi01 Mei 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai QC Staff dengan Penempatan di Pabrik Sukabumi

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi lowongan kerja - Lowongan Kerja Sebagai QC Staff dengan Penempatan di Pabrik Sukabumi. | (Sumber : Foto: Freepik.com)