Cibutun Simpenan Sukabumi Heboh, Warga Lihat Binatang Belang Mirip Harimau

Rabu 30 Oktober 2019, 10:59 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Kabar kemunculan binatang buas menyerupai harimau di Kampung Cibutun Desa Sangrawayang Kecamatan Simpenan Kabupaten Sukabumi menimbulkan keresahan. Binatang besar yang teridentifikasi memiliki warna belang-belang kuning hitam ini sudah dua kali muncul di kebun warga Kampung Cibutun.

Endang (45 tahun) salah seorang pemilik kebun semangka mengakui penampakan binatang yang berukuran lebih besar dari domba dewasa ini pertama terjadi pada hari Selasa tanggal 22 Oktober 2019 malam, sekitar pukul 22.00 WIB. Saat itu Endang tengah bersantai minum kopi di gubuk di pinggir kebun. 

“Saya lagi ngopi di gubuk tiba tiba melihat ada binatang mirip Harimau turun ke ladang semangka. Saya kaget diam saja saya takut” ujar Endang saat ditemui sejumlah wartawan, Rabu (30/10/2019).

BACA JUGA: Macan Tutul dari Kolong Rumah Warga Desa Perbawati Sukabumi Dilepasliarkan

Tak hanya satu, malam itu Endang melihat ada dua binatang mirip harimau atau macan ini turun dari areal perbukitan yang tak jauh dari lahan perkebunan warga Cibutun. Hewan ini sempat berputar dan berkeliling seperti sedang mencari makanan. 

Tak lama ia meminta bantuan warga lainnya untuk memastikan binatang tersebut. “Dikejar oleh dua orang pakai senter, tapi keburu menghilang karena malem," jelasnya.

Ukuran tapak kaki diduga harimau atau macan ini cukup besar (NANDI)

Beberapa hari kemudian, Jumat tanggal 25 Oktober 2019 saart Endang sedang menyiram tamanam semangkanya sekitar pukul 23.00 WIB. Endang lalu menuju mata air warga yang berjarak sekitar 50 meter dari kebunnya.

BACA JUGA: Tengah Malam, Macan Tutul Dilepasliarkan di TN Gunung Gede Pangrango

"Binatang itu turun lagi tapi cuma satu menuju sumber air yang digunakan warga untuk menyiram kebun,” sambungnya.

Kemunculan inilah yang membuat warga Cibutun sepakat untuk meningkatkan kesiagaan khususnya saat malam hari. “Kegiatan ronda kita tingkatkan jumlahnya, kita ingin memastikan binatang apa itu dan tidak mengancam nyawa kami,” pungkasnya.

Endang pun sangat yakin binatang yang ditemuinya itu harimau, saat wartawan menunjukkan foto harimau dan macan tutul melalui ponsel, ia mantab menunjuk foto harimau. “Malem sih tapi belangnya belang harimau,” ucap Endang

Soal suara mengamum, Endang dan warga Kampung Cibutun mengakui belum pernah mendengar. “Suaranya ngagereum.”

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi18 Mei 2024, 21:43 WIB

Tertimpa Bangunan Akibat Longsor, Kronologi Tewasnya Penjaga Ponpes di Sukabumi

Meninggalnya Jaenudin pertama kali diketahui oleh tenaga pengajar dan santri.
Petugas di lokasi longsor Ponpes Yaspida, Desa Cipetir, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/5/2024). | Foto: Istimewa
Nasional18 Mei 2024, 21:07 WIB

Sempat Dirawat, Tokoh Pers Salim Said Meninggal Dunia

Kabar meninggalnya Prof Salim Said dikonfirmasi oleh istrinya, Herawaty.
Salim Said meninggal dunia. | Foto: Istimewa/Ranahriau.com
Sehat18 Mei 2024, 21:00 WIB

Nyeri Dada, 7 Gejala Tak Biasa Kolesterol Tinggi Pada Pria di Malam Hari

Gejala tak biasa kolesterol tinggi bisa muncul pada pria di malam hari.
Ilustrasi - Gejala tak biasa kolesterol tinggi bisa muncul pada pria di malam hari. (Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)
Sukabumi18 Mei 2024, 20:53 WIB

Jumat Berbagi, Srikandi PLN dan YBM PLN Sukabumi Bagikan 100 Porsi Makanan

Yuniar Budi Satrio menekankan pentingnya berbagi dengan sesama.
Kegiatan Jumat Berbagi Srikandi PLN dan YBM PLN Sukabumi. | Foto: PLN
Sehat18 Mei 2024, 20:00 WIB

Galau Asam Urat Sering Kambuh? Cobain 6 Makanan Ini untuk Mengobatinya

Asam urat yang menyerang tubuh akan membuat si penderitanya merasa terganggu dan tersiksa.
Ilustrasi. Beberapa makanan ini ampuh untuk mengatasi asam urat. (Sumber : Freepik/lifeforstock)
Life18 Mei 2024, 19:00 WIB

9 Cara Terbaik Mendisiplinkan Anak Agar Menjadi Penurut dan Tidak Berontak

Mendisiplinkan anak adalah cara terbaik agar mereka dapat patuh dan menjadi penurut.
Ilustrasi - Mendisiplinkan anak adalah cara terbaik agar mereka dapat patuh dan menjadi penurut. (Sumber : Pexels.com/@Kampus Production)
Sukabumi Memilih18 Mei 2024, 18:56 WIB

Koalisi Harapan Baru Sukabumi, Relawan Deklarasi Iyos Somantri untuk Pilkada 2024

Iyos mengatakan komunikasi dengan beberapa partai politik terus dilakukan.
Iyos Somantri dimintai keterangan oleh wartawan setelah deklarasi di salah satu hotel di Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/5/2024). | Foto: SU/Asep Awaludin
Bola18 Mei 2024, 18:30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United, Siapakah yang Lolos ke Final?

Berikut adalah link live streaming Persib Bandung vs Bali United di Leg 2 Semifinal Championship Series Liga 1 2023/2024.
Berikut adalah link live streaming Persib Bandung vs Bali United di Leg 2 Semifinal Championship Series Liga 1 2023/2024. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist).
Sukabumi18 Mei 2024, 18:04 WIB

Penjaga Ponpes di Kadudampit Sukabumi Tewas Akibat Longsor

Polisi berkoordinasi dengan pengurus RT/RW setempat dan Ponpes Yaspida.
Petugas dan warga di lokasi longsor di Kampung Renged RT 10/03 Desa Cipetir, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/5/2024). | Foto: Istimewa
Life18 Mei 2024, 18:00 WIB

5 Doa untuk Membolak Balikan Hati Seseorang, Bisa Bikin Luluh!

Doa membolak balikan hati seseorang ini dapat diamalkan kepada orang yang kita cintai atau kepada mereka yang memiliki hati yang keras.
Ilustrasi berdoa. - Doa membolak balikan hati seseorang ini dapat diamalkan kepada orang yang kita cintai atau kepada mereka yang memiliki hati yang keras. | (Sumber : Foto: Freepik.com)