Irwan Ardiansyah Meninggal Dunia, Mantan Pembalap Motorcross asal Jogja

Rabu 29 Maret 2023, 10:21 WIB
Irwan Ardiansyah Meninggal Dunia, Mantan Pembalap Motorcross dan Road Race (Sumber : Instagram/@irwanardiansyah_official)

Irwan Ardiansyah Meninggal Dunia, Mantan Pembalap Motorcross dan Road Race (Sumber : Instagram/@irwanardiansyah_official)

SUKABUMIUPDATE.com - Irwan Ardiansyah, mantan pembalap asal Yogyakarta dikabarkan tutup usia pada hari Selasa, 28 Maret 2023 kemarin. Kabar duka ini sontak menyelimuti dunia pembalap motorcross Indonesia.

Informasi Irwan Ardiansyah meninggal dunia ini pertama kali diposting melalui akun Instagram centang biru bernama @irwanardiansyah_official. Mantan pembalap motorcross dan road race asal Jogja itu disebutkan telah berpulang ke Rahmatullah.

Baca Juga: 12 Lagu Ramadan yang Enak Didengar, Opick hingga Maher Zain

"Telah berpulang ke Rahmatullah Irwan Ardiansyah pada hari Selasa 28 Maret 2023," tulis keterangan foto pada IG story @irwanardiansyah_official, dilansir via narasi.tv, Rabu (29/3/2023).

Lebih lanjut, jenazah Almarhum Irwan Ardiansyah dimakamkan pada pukul 16.00 WIB kemarin dan rumah duka beralamatkan di Jalan Parangtritis KM 4,5 (Ardians MX Shop).

Irwan Ardiansyah Meninggal DuniaIrwan Ardiansyah Meninggal Dunia (Sumber : Tangkapan Layar Story Instagram/@irwanardiansyah_official)

Postingan tersebut juga menyertakan permohonan maaf agar mendiang Irwan Ardiansyah diampuni segala dosanya, baik di sengaja maupun tidak.

"Mohon dibukakan pintu maaf seluas-luasnya, semoga Allah mengampuni segala dosanya melipatgandakan amal ibadahnya dan menempatkan Beliau di tempat terbaik di sisi-Nya," lanjut keterangan dalam IG story.

Berpulangnya Irwan Ardiansyah Membuat Dunia otomotif Jogja berduka

Salah seorang pegiat otomotif Jogja bernama Faried Jayen Soepardjan, membenarkan adanya berita duka Irwan Ardiansyah itu. Faried Jayen menuturkan jika dunia otomotif Jogja telah kehilangan sosok penggerak usai meninggalnya Irwan Ardiansyah.

"Beliau ini salah satu sosok penggerak di otomotif dan olahraga di DIY. Beliau aktif di IMI (Ikatan Motor Indonesia) DIY," kata Faried Jayen.

Baca Juga: 22 Babasan Sunda dan Artinya, Contohnya Ceuli Léntaheun

Faried Jayen juga menjelaskan bahwa sebelum mantan pembalap motorcross ini sakit, dirinya kerap berkomunikasi dengan Irwan Ardiansyah via telepon. Salah satu hal yang dibahas adalah IMI yang berada di Jogja.

"Sebelum sakit beliau beberapa kali komunikasi via telepon dengan saya. Ya ngobrol-ngobrol tentang IMI DIY salah satunya," lanjutnya.

Informasi lain menyebutkan, sebelum meninggal dunia Irwan Ardiansyah sempat mengidap penyakit kanker. Ia meninggalkan seorang istri, 3 orang anak, ayah, dan dua orang adiknya.

Profil Irwan Ardiansyah

Irwan Ardiansyah adalah mantan pembalap yang lahir di Yogyakarta, pada 26 September 1977. Pria yang akrab disapa Dian itu pertama kali memulai karirnya di dunia grasstrack dan road race pada tahun 1992.

Baca Juga: 14 Contoh Babasan Sunda dan Artinya: Cik Tong Jolédar jeung Épés Méér!

Irwan Ardiansyah kemudian beralih ke balap motorcross pada tahun 1993 dan pada tahun 1995-1997 ia sempat mengikuti sekolah balap di Jim Holley MX School California. Kemudian, di tahun 2000 dirinya kembali mencicipi sekolah balap di Donnie Hansen MX School Arizona.

Selama berkarir dalam balap motorcross nasional, Irwan Ardiansyah telah menjuarai turnamen sebanyak 7 kali. Setelah pencapaian tersebut ia kembali ke balap road race.

Sumber: narasi.tv

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life02 Mei 2024, 18:30 WIB

10 Cara Membahagiakan Diri Sendiri Tanpa Harus Bergantung Pada Orang Lain

Membahagiakan diri sendiri tanpa bergantung pada orang lain adalah sebuah konsep yang penting dalam pengembangan kesejahteraan dan kebahagiaan pribadi.
Ilustrasi -  Membahagiakan diri sendiri tanpa bergantung pada orang lain adalah sebuah konsep yang penting dalam pengembangan kesejahteraan dan kebahagiaan pribadi. (Sumber : pexels.com/@Matheus Bertelli).
Sukabumi02 Mei 2024, 18:23 WIB

Status UHC Non-Cut Off Dicabut, Dinkes Sukabumi Jelaskan Layanan Kesehatan Warga Miskin

BPJS Kesehatan cabut status UHC Non-Cut Off Kabupaten Sukabumi, ini kata Dinkes soal layanan kesehatan warga miskin.
Sekretaris Dinkes Kabupaten Sukabumi Andi Rahman saat menjelaskan soal pencabutan status UHC Non-Cut Off oleh BPJS Kesehatan. (Sumber : Istimewa)
Life02 Mei 2024, 18:00 WIB

Doa Meminta Rezeki dari Segala Penjuru: Halal, Berkah dan Berlimpah

Berdoa meminta rezeki dapat memberikan harapan dan optimisme bahwa Allah SWT akan memberikan yang terbaik bagi mereka, meskipun dalam situasi yang sulit.
Ilustrasi. Berdoa.  Berdoa meminta rezeki dapat memberikan harapan dan optimisme bahwa Allah SWT akan memberikan yang terbaik bagi mereka, meskipun dalam situasi yang sulit. Sumber Foto : Pexels/Alena Darmel
Jawa Barat02 Mei 2024, 17:52 WIB

Sukseskan WHO24, LP3H EWI Bogor Gelar Temu Rembug dan Sosialisasi Wakaf Uang

Untuk sukseskan program Wajib Halal Oktober 2024 (WHO24), formatur pengurus Lembaga Pendamping Proses Produk Halal Edukasi Wakaf Indonesia (LP3H EWI) Kabupaten Bogor menginisiasi temu rembug dengan pengurus LP3H EWI Jabar
LP3H EWI Bogor Gelar Temu Rembug dan Sosialisasi Wakaf Uang | Foto : Ist
Sukabumi02 Mei 2024, 17:28 WIB

Setuju Duel Terkapar 1, Polisi Tetapkan 2 Tersangka Tawuran Pelajar di Palabuhanratu Sukabumi

Polisi ungkap kronologi aksi tawuran yang viral di media sosial antara dua kelompok pelajar sekolah menengah atas (SMA) di Jalan Patuguran, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi yang menelan korban luka parah.
Tangkapan layar video tawuran antar pelajar di Palabuhanratu Sukabumi | Foto : Ist
Musik02 Mei 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Cinta Luka Sempurna Iqbaale Ramadhan Eks Personil CJR

Inilah Lirik Lagu Cinta Luka Sempurna Iqbaale Ramadhan Ex Personil Coboy Junior (CJR) yang Viral di Medsos.
Lirik Lagu Cinta Luka Sempurna Iqbaale Ramadhan. Foto: YouTube/IqbaalRamadhan
Keuangan02 Mei 2024, 16:30 WIB

Hindari 5 Gaya Hidup Boros yang Membuat Hidup Miskin dan Sulit Kaya

Yuk Hindari Sekarang! Inilah Sederet Gaya Hidup Boros yang Membuat Hidup Miskin dan Sulit Kaya
Ilustrasi. Belanja berlebihan. | Gaya Hidup Boros yang Membuat Hidup Miskin dan Sulit Kaya. (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Bola02 Mei 2024, 16:28 WIB

Malam Ini, Nobar Pila AFC U-23 Indonesia VS Irak di Halaman Mapolres Kota Sukabumi

Perebutan juara ketiga yang mempertemukan antara Indonesia dengan Irak itu akan digelar hari ini pada Kamis (02/5) sekira pukul 22:30 WIB, malam.
Nonton bareng pertandingan Piala AFC U-23 Indonesia vs Irak di Halaman Maporles Kota Sukabumi | Foto : Ist
Entertainment02 Mei 2024, 16:00 WIB

Rizky Febian dan Mahalini Dikabarkan Bakal Menikah Secara Adat di Bali Pada 5 Mei

Rizky Febian dan Mahalini dikabarkan akan melangsungkan pernikahan secara adat di Bali pada Minggu, 5 Mei 2024.
Rizky Febian dan Mahalini dikabarkan akan melangsungkan pernikahan secara adat di Bali pada Minggu, 5 Mei 2024. (Sumber : Instagram/@rfasmusic)
Life02 Mei 2024, 15:23 WIB

6 Sikap yang Membuat Anda Sulit Dipercaya Orang Lain di Masyarakat

Beberapa sikap dalam hidup rupanya berpengaruh terhadap penilaian orang lain, salah satunya menjadi patokan apakah dipercaya apa tidak di mata orang
Sikap yang membuat orang sulit dipercaya | Foto : Pexels/Liza Summer