YPPDB Gelar Audiensi dengan Kemenag Lampung Tengah: Fokus Pendirian Ponpes

Selasa 21 Maret 2023, 08:26 WIB
YPPDB Gelar Audiensi dengan Kemenag Lampung Tengah: Fokus Pendirian Ponpes (Sumber : Istimewa)

YPPDB Gelar Audiensi dengan Kemenag Lampung Tengah: Fokus Pendirian Ponpes (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Salah satu bentuk komitmen dan keseriusan dalam membangun Pondok Pesantren Doa Bangsa, Yayasan Pembina Pendidikan Doa Bangsa (YPPDB) telah melaksanakan audiensi dengan Kementerian Agama pada Senin, 20 Maret 2023 kemarin. Audiensi bertempat di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Tengah tepatnya Jalan Muchtar Nomor 1, Gunung Sugih, Lampung Tengah, Lampung.

Baca Juga: Ayep Zaki: Penyesuaian HET dan HPP Gabah dan Beras Gairahkan Petani

Pihak yang hadir dalam audiensi tersebut yakni perwakilan dari YPPDB diantaranya Ketua Umum YPPDB, Abdul Hamid, A.Md.Kes., Dewan Pengasuh PonPes Doa Bangsa, KH. Sain Mudjahid, dan jajaran pengurus YPPDB serta diterima langsung oleh Kasi Pondok Pesantren, Diar Mairi, S.Ag., M.Pd.I dan Operator Pondok Pesantren, Suparlan selaku perwakilan dari Kementerian Agama (Kemenag) Kab. Lampung Tengah.

YPPDB Gelar Audiensi dengan Kemenag Lampung Tengah: Fokus Pendirian PonpesYPPDB Gelar Audiensi dengan Kemenag Lampung Tengah: Fokus Pendirian Ponpes (Sumber : Istimewa)

Dalam pertemuan tersebut, pihak Kemenag mengapresiasi kedatangan tim YPPDB dan menganggap YPPDB sebagai lembaga yang serius dalam melakukan kegiatan bidang pendidikan dan keagamaan.

"Dengan datangnya tim YPPDB ini memudahkan kami dalam melakukan pembinaan untuk satuan pendidikan di bawah naungan Kemenag. Selain itu, mereka pun membuktikan keseriusannya dalam mendirikan ponpes ini, contohnya dengan mempersiapkan dokumen kurikulum pondok pesantren, yang mana pondok pesantren lain jarang membuat dokumen kurikulum" ucap Diar, dikutip Selasa (21/3/2023).

Baca Juga: Soroti Maraknya Kenakalan Remaja, Ayep Zaki Ajak Semua Pihak Tingkatkan IPM Sukabumi

Selain itu, kegiatan dilanjutkan dengan pengesahan dokumen kurikulum Pondok Pesantren Doa Bangsa oleh Kemenag dan pemberian informasi tentang berbagai program yang perlu diakses oleh Pondok Pesantren Doa Bangsa.

"Dari hasil pertemuan ini, sesuai arahan Kemenag bahwa kami akan menunjuk operator ponpes guna mengurus data pokok keponpesan di Kemenag berupa E-MIS (Electronic Manajemen Information System) sehingga Ponpes Doa Bangsa ini dapat aktif dan terhubung di sistem Kemenag. Selain itu, kami pun akan terlibat aktif dalam Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) di wilayah Lampung Tengah, di bawah pembinaan Kemenag" terang Ketua Umum YPPDB, Abdul Hamid.

Baca Juga: Produksi Pupuk Tidak Mencukupi, Ayep Zaki Rekomendasikan Solusi Buat Para Petani

Ditempat terpisah, H. Ayep Zaki, S.E., M.M. selaku Pembina YPPDB dan Pendiri Pondok Pesantren Doa Bangsa menyampaikan terima kasih kepada Kemenag Kab. Lampung Tengah atas dukungannya serta terus mengawal YPPDB dalam proses pendirian Pondok Pesantren Doa Bangsa ini.

YPPDB Gelar Audiensi dengan Kemenag Lampung Tengah: Fokus Pendirian PonpesYPPDB Gelar Audiensi dengan Kemenag Lampung Tengah: Fokus Pendirian Ponpes (Sumber : Istimewa)

"Sejak tahun 2005, saya fokus membangun ekosistem pendidikan di Indonesia dengan jumlah satuan pendidikan yang telah saya bangun yaitu 23 lembaga pendidikan, termasuk salah satunya yaitu Pondok Pesantren ini. Diharapkan melalui pembangunan Pondok Pesantren Doa Bangsa ini dapat mencetak generasi-generasi handal dan berprestasi sehingga mampu menjadi pemimpin yang akan membangun Indonesia ke depan" pungkas Ayep.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat19 April 2024, 11:00 WIB

5 Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan, Bisa Melembabkan Kulit

Lidah buaya memiliki sejarah penggunaan yang panjang dalam berbagai budaya sebagai bahan alami untuk perawatan kulit, rambut, dan peradangan.
Ilustrasi. Lidah buaya. Sumber : pixabay/Aluegreen
Opini19 April 2024, 10:58 WIB

Puasa Syawal, Amalan Setelah Ramadan yang Hampir Terlewatkan

Saat ini kita sedang berada di bulan Syawal, bulan di mana Allah memberikan limpahan pahala pada aktivitas tertentu.
Ilustrasi. |  Foto: Pixabay
Inspirasi19 April 2024, 10:30 WIB

Lowongan Kerja Lulusan S1 Keuangan di Bandung Jawa Barat

Jobseeker Yuk Simak Info Lowongan Kerja Lulusan S1 Keuangan di Bandung Jawa Barat Berikut dan Apply Segera!
Ilustrasi. Lowongan Kerja Lulusan S1 Keuangan di Bandung Jawa Barat (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Produk19 April 2024, 10:09 WIB

Data Diskumindag 19 April 2024: Ini Daftar Harga Bapokting di Pasar Kota Sukabumi

Informasi harga ini diunggah Diskumindag Kota Sukabumi di Instagram.
(Foto Ilustrasi) Diskumindag Kota Sukabumi merilis update harga sejumlah bahan pokok di Pasar Pelita dan Pasar Tipar Gede pada Jumat (19/4/2024). | Foto: Freepik
Life19 April 2024, 10:00 WIB

Kesehatan Mental Terganggu, 11 Ciri Orang yang Memiliki Luka Batin Dalam Hidupnya

Luka batin adalah bekas luka emosional yang tertanam dalam diri seseorang akibat pengalaman menyakitkan di masa lalu.
Ilustrasi - Luka batin adalah bekas luka emosional yang tertanam dalam diri seseorang akibat pengalaman menyakitkan di masa lalu.  (Sumber : unplash/@Danie Franco)
Inspirasi19 April 2024, 09:30 WIB

8 Panduan Sederhana untuk Bisnis Online Pemula, Jangan Lupa Riset Pasar!

Bisnis online dapat dijalankan dengan cara membuat toko online, memasarkan produk melalui marketplace, atau menawarkan jasa melalui situs web atau platform online lainnya.
Ilustrasi. Bisnis online. Sumber : pixabay/janeb13
Sehat19 April 2024, 09:00 WIB

Menurunkan Gula Darah Secara Alami, 7 Langkah Ubah Pola Makan dan Gaya Hidup

Sebaiknya Anda menghindari hal ini dengan melakukan beberapa perubahan gaya hidup sehat untuk menurunkan gula darah.
Ilustrasi. Sebaiknya Anda menghindari hal ini dengan melakukan beberapa perubahan gaya hidup sehat untuk menurunkan gula darah. Sumber: Freepik/freepik
DPRD Kab. Sukabumi19 April 2024, 08:38 WIB

DPRD Minta DLH Pikirkan Solusi Soal Masalah Sampah di Sagaranten Sukabumi

Menurut Budi, masalah sampah bukan hanya terjadi di Kecamatan Sagaranten.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali. | Foto: SU
Life19 April 2024, 08:19 WIB

Cukup 4 Bahan, Asam Urat Minggat! Yuk Bikin Minuman Herbal Ala Zaidul Akbar

Asam urat memiliki gejala yang membuat persendian nyeri saat kambuh.
Resep minuman herbal cuma 4 bahan untuk atasi asam urat ala Zaidul Akbar. | Foto: Freepik.com/8foto
Life19 April 2024, 08:12 WIB

Asam Urat Kambuh Setelah Lebaran? Bikin Minuman Herbal Sederhana Ala Zaidul Akbar Ini

Penyakit asam urat yang kambuh setelah lebaran pasti membuat Anda tidak nyaman dan tubuh terasa tidak enak.
Resep minuman herbal sederhana ala Zaidul Akbar yang dapat meredakan asam urat saat kambuh. | Foto: Freepik.com/jcomp