Banyak yang Belum Tahu, Inilah Fungsi Spul Penting Motor pada Mesin

Kamis 17 Maret 2022, 23:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Spul motor merupakan salah satu komponen dalam sistem kelistrikan kendaraan, dimana sistem kelistrikan sendiri memiliki peran penting dalam menyuplai energi listrik baik untuk pembakaran dalam mesin maupun menyalakan komponen elektronik pada kendaraan.

Lalu seperti apa sih bentuk dan peranan spul motor dalam sistem kelistrikan? simak ulasannya berikut seperti dilansir dari suara.com.

Apa Itu Spul Motor?

Spul motor merupakan komponen berbentuk kumparan lilitan kawat tembaga yang memiliki inti lilitan. Kawat tembaga penyusun spul ini tak sama dengan spul lain, sehingga sifatnya unik dan jika rusak harus digantikan dengan jenis yang serupa.

Baca Juga :

Idealnya, semakin banyak lilitan kawat tembaga yang ada pada spul motor, maka tenaga yang dihasilkan juga akan semakin besar. Ini mengapa pada motor berkapasitas mesin besar, spul motor juga ukurannya akan sebanding.

Fungsi Spul Motor

photo(Ilustrasi) Aki motor - (Dede Imran)</span

Nah setelah memahami apa itu spul motor, mari melihat mengenai fungsi utama dari bagian ini.

Spul motor memiliki fungsi sebagai penghasil atau sumber tenaga listrik. Keberadaan spul motor akan menyuplai kebutuhan listrik yang dimiliki komponen sepeda motor.

Untuk bisa digunakan secara optimal, aliran listrik bolak-balik yang diproduksi harus dijadikan aliran searah terlebih dahulu. Komponen lain kemudian masuk dan mengambil peran tersebut, yang disebut dengan kiprok. Arus listrik yang sudah menjadi searah pada kiprok, dialirkan ke aki untuk diteruskan ke bagian yang memerlukan listrik.

Hal yang Dapat Sebabkan Kerusakan Spul

Ada beberapa hal yang bisa memicu kerusakan pada spul motor. Secara singkat, dijelaskan dalam poin berikut ini.

Penggunaan kendaraan terus menerus, ketika hal ini terjadi, spul juga akan terus bekerja dan membuat usianya pendek. Ketika spul bekerja dan berputar, suhunya akan meningkat dan membuatnya lekas aus.

Menambahkan bagian yang membutuhkan listrik, namun melebihi daya yang bisa dihasilkan. Hal ini akan membuat spul bekerja lebih keras untuk mencapai daya yang diperlukan. Ketika permintaan daya tidak dapat dipenuhi, kerja spul tidak akan efektif, dan memicu kerusakannya.

Oli habis, seperti banyak bagian lain pada motor, spul bekerja dengan gerakan repetitif memutar. Tentu, tanpa kehadiran oli di dalam kerjanya, suhu dan keausan akan cepat terjadi. Jadi pastikan untuk senantiasa memastikan olinya tersedia.

Spul kotor karena debu yang bercampur air karena pemakaian harian.

Itu tadi, sedikit seputar apa itu spul motor, fungsi, dan apa yang dapat memicu kerusakannya. Semoga bermanfaat.

SUMBER: SUARA.COM/I Made Rendika Ardian

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Tags :
Berita Terkini
Gadget13 Mei 2024, 00:36 WIB

Balita di Cikole Sukabumi Tewas Usai Dipatuk Ular Welang Saat Tidur

Peristiwa nahas menimpa seorang bayi berusia tiga tahun asal Kelurahan Subangjaya, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi. Balita itu meninggal dunia usai digigit ular welang di kamarnya.
Balita meninggal setelah dipatuk ular welang di Cikole Sukabumi | Foto : Ilustrasi Pixabay
Sukabumi Memilih13 Mei 2024, 00:10 WIB

Koalisi 5 Partai Kantongi Tiga Nama Bakal Calon Bupati Sukabumi

Pasca deklarasi koalisi 5 partai untuk bekerjasama di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024, komunikasi antar pimpinan partai politik terus dilakukan.
Pertemuna Ketua DPC Partai Demokrat Iman Adinugraha dan Ketua DPC PKB Hasim Adnan, Minggu (12/5/2024) | Foto : Sukabumi Update
Sukabumi12 Mei 2024, 23:56 WIB

Debit Air Bendungan Ciletuh Sukabumi Menurun, Area Pertanian di Dua Kecamatan Terancam

Bendungan Ciletuh sebagai penyuplai air untuk pertanian di Kecamatan Ciemas dan Kecamatan Ciracap debit airnya muali menurun.
Bendungan Ciletuh Kabupaten Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Sehat12 Mei 2024, 21:00 WIB

Langkah Mudah Membuat Rebusan Teh Daun Jambu Biji untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi

Daun jambu biji menawarkan berbagai manfaat kesehatan, mulai dari pengaturan gula darah dan menurunkan kadar kolesterol.
Ilustrasi - Daun jambu biji menawarkan berbagai manfaat kesehatan, mulai dari pengaturan gula darah dan menurunkan kadar kolesterol. (Sumber : Screenshot YouTube/@Kunci Sehat).
Sukabumi12 Mei 2024, 20:45 WIB

Truk Box Terbalik Di Puncak Dini Geopark Ciletuh Sukabumi, 3 Orang Terluka

Mobil truk box yang membawa dua unit sepeda motor Nmax, terbalik diturunan Puncak Dini, Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Minggu (12/5/2024), sekitar pukul 10.30 WIB.
Truk box terbalik di tanajakan dini Geopark Ciletuh Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi12 Mei 2024, 20:23 WIB

PKS Runner Raih Juara 3 Geopark Ciletuh Run 2024 di Ciemas Sukabumi

Sejumlah pelari yang tergabung dalam PKS Runners mengikuti event Geopark Ciletuh Run 2024
PKS Runner raih juara 3 Geopark Ciletuh Run 2024 di Ciemas Sukabumi | Foto : Ist
Sehat12 Mei 2024, 20:00 WIB

Menurunkan Kolesterol Tinggi: 5 Bahan Alami yang Harus Segera Anda Coba

Beberapa bahan alami yang bisa menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Ilustrasi - Beberapa bahan alami yang bisa menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. (Sumber : pexels.com/@Pixabay).
Sukabumi Memilih12 Mei 2024, 19:25 WIB

Caleg Terpilih Bisa Dilantik Belakangan Bila Mencalonkan Pilkada 2024, Begini Teknisnya

Calon anggota legislatif yang terpilih pada Pemilu 2024 bisa dilantik belakangan, bila yang bersangkutan maju Pilkada serentak yang digelar pada 27 November 2024 mendatang.
Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari | Foto : Capture Youtube KPU RI
Sehat12 Mei 2024, 19:00 WIB

Rahasia Sukses Bebas dari Serangan Asam Urat, 5 Langkah Ini Cegah Kembali Kambuh

Dengan melakukan tips ini, Anda bisa mencegah serangan asam urat yang sering datang tiba-tiba.
Ilustrasi minum air putih - Dengan melakukan tips ini, Anda bisa mencegah serangan asam urat yang sering datang tiba-tiba. | (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi12 Mei 2024, 18:04 WIB

Pengelola Geopark: Longsor di Curug Cimarinjung Sukabumi Harus Segera Ditangani

Pengelola Geopark Ciletuh Palabuhanratu sekaligus Wakil Bupati Sukabumi, Iyos Somantri menanggapi longsoran yang terjadi di sekitar wisata Curug Cimarinjung kawasan Ciletuh-Palabuhanratu UNESCO Global Geopark Sukabumi.
Iyos Somantri, Wakil Bupati Sukabumi sekaligus pengelola Geopark Ciletuh Palabuhanratu Sukabumi | Foto : Ragil Gilang