Spesifikasi Motor Listrik E01, Usung Konsep Futuristik

Rabu 15 Maret 2023, 19:15 WIB
Spesifikasi Motor Listrik E01, Usung Konsep Futuristik (Sumber : via oto.com)

Spesifikasi Motor Listrik E01, Usung Konsep Futuristik (Sumber : via oto.com)

SUKABUMIUPDATE.com - Motor listrik E01 dari Yamahan ini sebenarnya sudah diperkenalkan pada tahun 2022 lalu di ajang pameran Indonesia International Motor Show (IIMS).

Bahkan diketahui, motor listrik Yamaha E01 ini belum dijual dan masih dalam masa percobaan di pasar otomotif Indonesia.

Diketahui Yamaha menargetkan 4.000 orang terlebih dahulu untuk menjajal Yamaha E01 di Indonesia. Hal tersebut diungkapkan oleh Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing - Public Relation PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) yang mengutip dari oto.detik.com.

Baca Juga: Cara Dapatkan Subsidi Motor Listrik Rp7 Juta Khusus Volta, Gesits dan Selis

Nah sebelum kendaraan  ini beredar di pasar Indonesia, yuk simak dulu spesifikasi motor listrik E01 berikut ini, seperti melansir dari Suara.com.

Spesifikasi Motor Listrik E01

Futuristic Design

E01 tampil dalam konsep Human-Centric Juxtaposed Design yang menonjolkan kesan modern serta cleaness. Konsep ini menggabungkan dua objek, tema, material dan warna sehingga menghasilkan visualisasi yang sangat kontras.

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi Motor Listrik EM1 e dengan Baterai yang Bisa Dilepas!

Bagian body motor dibalut warna putih mutiara, sementara bagian part fungsional diberi sentuhan warna hitam. Striping dan logo Yamaha juga hadir dengan tema warna Cyan atau “Yamaha Aqua”. 

Ini merupakan gabungan dari warna biru racing Yamaha yang ikonik dengan warna hijau yang merepresentasikan warna alam.

Powerful Electric Scooter

E01 dilengkapi sumber tenaga baterai lithium Ion yang dapat menghasilkan tenaga maksimal sebesar 8.1 kW. Top speed mencapai 100 km per jam.

Baca Juga: Spesifikasi Lengkap Motor Listrik Selis Agats, Bisa Dapat Subsidi Rp7 Juta

Driving Mode

Untuk mengakomodir karakter berkendara penggunanya yang beragam, E01 dilengkapi 3-mode berkendara, yaitu Power, Standard dan Eco.

Mode Power sangat cocok digunakan menghadapi jalanan menanjak yang membutuhkan tenaga dan akselerasi tinggi. 

Baca Juga: Spesifikasi Motor Listrik Selis E-Max, Harga Turun Drastis Hanya Rp24 Juta

Lalu mode Standard, bisa digunakan berkendara di jalanan perkotaan yang cenderung datar sehingga tidak membutuhkan tenaga besar dalam bermobilitas.

Sementara mode Eco, disarankan digunakan ketika melakukan perjalanan jarak jauh untuk menghemat konsumsi baterai.

EV Motor

Salah satu keunggulan dari kendaraan listrik E01 adalah motor penggerak listrik yang memiliki rpm tinggi. 

Mampu menghasilkan tenaga sebesar 8.1 kW/5,000r/min dan torsi 30.2Nm/1,950r/min dalam mode berkendara power, membuat tarikan motor tetap responsif ketika berkendara tandem dan melewati jalan menanjak.

Lithium Ion Battery

E01 menggunakan sumber tenaga fixed baterai berjenis Lithium Ion yang dilengkapi built-in Battery Management System. 

Memiliki kapasitas sebesar 4,9 kWh dan daya 87,6 V per 56,3 Ah membuat E01 mampu menempuh jarak sejauh 104 km dalam kondisi baterai terisi penuh.

Reverse Mode

Kendaraan listrik E01 juga telah dilengkapi fitur Reverse Mode yang memudahkan penggunanya untuk parkir. Berkat fitur ini, pengendara bisa berkendara mundur dalam kecepatan 1 km per jam.

Adapun cara untuk mengoperasikan fitur ini cukup menekan dan menahan tombol “R” yang berada di bagian kiri setang, hingga muncul tulisan “R” di layar mode berkendara yang diikuti menyalanya lampu indikator berwarna orange. 

Setelah itu, lanjutkan menekan dan menahan tombol “Mode” di setang kemudi sebelah kanan untuk menggerakkan motor mundur ke belakang.

Regenerative Brake

Fitur unggulan lain yang terdapat di skutik listrik ini adalah Regenerative Brake. Berfungsi layaknya engine brake motor konvensional (Internal Combustion Engine) sehingga membuat proses deselerasi menjadi lebih halus.

Y-Connect

E01 telah dilengkapi fitur Y-Connect dan SIM card bersifat built-in. Dengan hadirnya Y-Connect, pengguna bisa mendapatkan sederet informasi. 

Seperti waktu pengisian baterai, jarak tempuh baterai, konsumsi baterai, lokasi parkir, histori perjalanan terakhir, rute berkendara, rata-rata kecepatan, ODO meter, dan notifikasi ketika baterai sudah penuh serta saat motor mengalami malfungsi. 

Selain itu, E01 juga dilengkapi dengan perangkat GPS (anti-theft) yang memungkinkan penggunanya dapat memantau lokasi motor secara real time, meskipun motor dalam kondisi mati dan berada jauh dari penggunanya.

3 Charger Option

Kepraktisan dan kemudahan bagi para pengguna E01 dalam mengisi daya baterai kendaraan diberikan oleh Yamaha melalui hadirnya 3 opsi charger yang tersedia, yaitu Fast Charger, Normal Charger, juga Portable Charger.

Nah itulah spesifikasi lengkap motor listrik E01 dari Yamaha, berminat membelinya?

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 00:04 WIB

Ditutup 25 April, DPC Demokrat Jaring 7 Bacalon Bupati/Wakil Bupati Sukabumi

Tercatat sebanayk tujuh orang yang menyatakan akan maju menjadi calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan maju melalui partai demokrat
Bambang Topan Firmasyah bakal calon wakil Bupati di Pilkada 2024 saat mendaftar di Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 23:27 WIB

Dinas PU Perbaiki Titik Kerusakan di Jalan Ahmad Yani Palabuhanratu Sukabumi

Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi melakukan perbaikan jalan rusak yang sempat menjadi keluhan warga di ruas Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu.
Petugas Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi perbaiki jalan Jendral Ahmad Yani di Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 22:55 WIB

Pelaksanaan PSAJ Tingkat SMP di Kabupaten Sukabumi Diikuti 25.576 Siswa

Pelaksanaan ujian sekolah kini berganti nama menjadi Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ).
Siswa SMPN 1 Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi saat mengikuti Penilauan Sumatif Akhir Jenjang atau PSAJ | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi24 April 2024, 22:03 WIB

Pengelola Parkir Pasar Surade Sukabumi Anggap Keluhan Pengunjung Bahan Evaluasi

Pengelola parkir di Pasar Surade Kabupaten Sukabumi memberikan tanggapan terkait keluhan pengunjung soal tata cara memungut uang parkir yang dilakukan oleh petugas.
Kondisi pasar Surade Sukabumi pada, Rabu (24/4/2025) | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi24 April 2024, 21:13 WIB

Pria Paruh Baya Tewas Tergantung di Bojonggenteng Sukabumi Tinggalkan Secarik Surat

Belum diketahui motif bunuh diri yang dilakukan pria paruh baya di Bojonggenteng Sukabumi tersebut.
(Foto Ilustrasi) Pria paruh baya ditemukan tewas tergantung di Bojonggenteng Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sehat24 April 2024, 21:00 WIB

Kaya Vitamin C, Inilah 10 Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan

Jeruk Bali mengandung vitamin C yang tinggi, yang penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh, membantu penyembuhan luka, dan melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas.
Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan. Foto: Instagram/@uyah_oyok
Life24 April 2024, 20:40 WIB

Mengejutkan, Ini 10 Alasan Mengapa Anak Berperilaku Buruk dan Cara Menanganinya

Anak-anak umumnya akan menunjukkan perasaan dan keinginan mereka dalam bentuk perilaku yang belum mampu diutarakan dengan beberapa alasan yang mengejutkan.
Ilustrasi anak berperilaku buruk. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 April 2024, 20:30 WIB

Bupati Sukabumi Antarkan 150 Penerima Beasiswa Bupati Tahun 2024 ke Universitas Nusa Putra

Sebanyak 150 penerima beasiswa Bupati Sukabumi tahun 2024 di Universitas Nusa Putra tersebut merupakan hasil seleksi dari ribuan peserta.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami, Civitas Akademika Universitas Nusa Putra dan 150 penerima beasiswa tahun 2024. (Sumber : Istimewa)
Sehat24 April 2024, 20:30 WIB

7 Cara Sehat dengan Perubahan Gaya Hidup untuk Menurunkan Gula Darah

Perubahan gaya hidup sederhana ini untuk meminimalkan perubahan gula darah dan mengontrol kadar gula Anda.
Ilustrasi - Perubahan gaya hidup sederhana ini untuk meminimalkan perubahan gula darah dan mengontrol kadar gula Anda. (Sumber : Freepik/freepik)