Dekat dengan Nasabah, Pelayanan BPR Cibadak Sukabumi Diapresiasi Positif

Rabu 23 Agustus 2023, 21:30 WIB
Kantor Perumda BPR Sukabumi cabang Cibadak. (Sumber : SU/Ibnu)

Kantor Perumda BPR Sukabumi cabang Cibadak. (Sumber : SU/Ibnu)

SUKABUMIUPDATE.com - Perumda BPR Sukabumi Cabang Cibadak berhasil meraih pencapaian gemilang dengan menciptakan jejak positif yang begitu mengesankan di hati para nasabahnya. Dengan komitmen kuat terhadap pelayanan terbaik dan kemampuan untuk beradaptasi dengan perubahan, cabang ini telah membentuk hubungan yang erat dengan nasabah.

Warga Bantarmuncang, Cibadak, Sinta (31 tahun) mengatakan, dalam kurun waktu enam tahun, telah menjadi nasabah setia BPR Sukabumi cabang Cibadak.

"Potongan kecil, terpercaya, dan persyaratan yang mudah, tidak pernah dipersulit," ujarnya Rabu (23/08/2023).

Tidak hanya sebagai nasabah, Sinta yang juga seorang guru memuji suku bunga rendah dan menjaga privasi.

"Suku bunga rendah dan privasi terjaga. BPR Sukabumi cabang Cibadak menawarkan suku bunga rendah yang disertai dengan privasi yang terjaga. Hal ini memberikan kepercayaan ekstra bagi nasabah," kata dia.

Baca Juga: Tahun Ini, 849 Rekening Tahara di BPR Cibadak Sukabumi Dicairkan

Sinta mengaku telah menggunakan berbagai produk dari BPR Sukabumi, termasuk SiBarokah, Tahara, dan Siwajar.

"Hal ini menunjukkan beragamnya opsi yang ditawarkan oleh BPR," kata Sinta.

Menurut Sinta, pelayanan dari Staf BPR Sukabumi cabang Cibadak juga ramah.

"Kehangatan dalam berinteraksi dengan nasabah seperti saya menjadi daya tarik tersendiri," tuturnya

Warga Sekarwangi, Cibadak, Popi (36 tahun) yang telah menjadi nasabah selama 10 tahun di BPR Sukabumi cabang Cibadak, berbicara tentang pengalamannya dengan produk-produk seperti Tahara dan SiBarokah.

"Saya tertarik dengan Tahara dan SiBarokah pada awalnya. Sekarang, saya berencana mencoba Siwajar untuk mempersiapkan pendidikan anak," ungkapnya.

Popi menegaskan bahwa proses di BPR Sukabumi cabang Cibadak berlangsung dengan mudah, cepat, dan tanpa kerumitan.

"Ini memberikan fleksibilitas yang dibutuhkan oleh nasabah," katanya.

Selain itu, sambung Popi pelayanan yang baik dan ramah adalah nilai tambah yang dirasakan.

"Staf yang sigap dalam memberikan jawaban terhadap pertanyaan membuat pengalaman nasabah semakin positif," ucap Popi.

Keuntungan suku bunga rendah dan layanan yang baik telah membantu Popi dalam menjalani aktivitas keuangan sehari-hari. Ini membuatnya merasa nyaman sebagai nasabah.

"Bahkan saya telah merekomendasikan BPR Sukabumi cabang Cibadak kepada teman-teman saya," tandasnya.

Kepala Cabang BPR Cibadak, Wendi Nurdiandi menyambut hangat testimoni dari nasabah. "Saya bangga apa yang disampaikan mereka (nasabah) karena selama ini yang kami jaga itu kan pelayan terhadap konsumen kami," ujarnya.

Wendi menggarisbawahi bahwa cabang Cibadak memiliki komitmen kuat untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan. "Jadi, khusus untuk cabang Cibadak, kami terus berusaha untuk meningkatkan pelayanan, karena kami mengetahui persaingan perbankan semakin ketat," ucapnya.

Lebih lanjut Wendi mengatakan salah satu keunggulan utama BPR Sukabumi cabang Cibadak adalah kedekatannya dengan masyarakat. "Salah satu keunikan BPR Sukabumi dengan Bank lain, karena kami dekat dengan masyarakat," tuturnya.

Dalam era teknologi yang semakin berkembang, Wendi menekankan bahwa masih banyak nasabah yang melakukan transaksi langsung di kantor cabang. "Di tengah maraknya teknologi, masih banyak debitur kami untuk melakukan transaksi yang datang ke kantor cabang, dari situlah kami bisa melakukan komunikasi," jelasnya.

Menurut Wendi, kemampuan untuk berinteraksi langsung memungkinkan pihak BPR untuk lebih dekat dengan nasabah dan menjadikan pelayanannya lebih terasa.

"Bisa langsung bersosialisasi dengan mereka, bisa lebih dekat, sehingga pelayanan kami bisa lebih terasa," pungkasnya. (ADV)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih09 Mei 2024, 18:23 WIB

Jelang Pilkada Kota Sukabumi, Bagus Pekik Diam-diam Bertemu Achmad Fahmi

Bagus Pekik diam-diam melakukan pertemuan dengan mantan Wali Kota Achmad Fahmi di salah satu cafe di Kota Sukabumi.
Diam-diam Bagus Pekik bertemu Achmad Fahmi jelang Pilkada Kota Sukabumi | Foto : Ist
Life09 Mei 2024, 18:00 WIB

Menemukan Cinta Sejati: 5 Doa Minta Jodoh Terbaik yang Bisa Diamalkan

Jodoh terbaik bisa didapatkan dengan cara berikhtiar dan juga berdoa kepada Allah SWT.
Ilustrasi. Jodoh terbaik bisa didapatkan dengan cara berikhtiar dan juga berdoa kepada Allah SWT. | Foto: Pixabay
Sehat09 Mei 2024, 17:30 WIB

Penderita Asam Urat Sulit Tidur di Malam Hari, 4 Cara Ini Bisa Jadi Solusi Terbaik!

Tak jarang penderita asam urat sering mengalami sulit tidur di malam hari.
Ilustrasi. Tak jarang penderita asam urat sering mengalami sulit tidur di malam hari. | Foto: Pexels/cottonbro studio
Musik09 Mei 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Maestro, Seventeen Boyband Korea Resmi Comeback!

Resmi Comeback! Lagu Maestro merupakan salah satu lagu yang masuk ke dalam album terbaru Seventeen berjudul “17 IS RIGHT HERE” yang dirilis 29 April 2024 lalu.
Video Klip Lagu Maestro, Seventeen Boyband Korea Resmi Comeback. Sumber:  pledis.co.kr/@SEVENTEEN
Sukabumi09 Mei 2024, 16:45 WIB

Serunya Lomba Makan Kue Milk Bun Raksasa di Outlet Bolu Amor Sukabumi

Mengisi liburan panjang sejumlah warga Kota Sukabumi mengikuti perlombaan makan kue Milk Bun raksasa. Diketahui, kue Milk Bun saat ini tengah viral di media sosial.
Suasana keseruan lomba Makan Kue Milk Bun Raksasa di Outlet Bolu Amor Bakery and Cakes di Jalan Jenderal Sudirman Kota Sukabumi, Kamis (9/5/2024) | Foto : Farrah
Sukabumi09 Mei 2024, 16:05 WIB

Gempabumi Dangkal M3,3 Kedalaman 6 KM di Kabandungan Sukabumi

Gempa bumi dengan kekuatan Magnitudo 3,3 terjadi di Kabupaten Sukabumi, hari ini Kamis (9/5/2024) pukul 14.14 WIB.
Gempa bumi dengan kekuatan Magnitudo 3,3 terjadi di Kabupaten Sukabumi, hari ini Kamis (9/5/2024) pukul 14.14 WIB | Foto : Ist
Food & Travel09 Mei 2024, 16:00 WIB

Liburan Melepas Penat ke Sukabumi Aja, Rekomendasi 5 Pantai yang Wajib Dikunjungi

Libur panjang di bulan Mei ini mending dimanfaatkan untuk liburan ke pantai yang ada di Sukabumi.
Pantai Karang Gantungan - Libur panjang di bulan Mei ini mending dimanfaatkan untuk liburan ke pantai yang ada di Sukabumi. (Sumber : Instagram/@a_pennn).
Life09 Mei 2024, 15:15 WIB

5 Langkah Praktis Untuk Melindungi Anak dari Dampak Buruk Kekerasan Virtual

Kekerasan virtual memang berdampak negatif pada anak. Maka dari itu, orang tua harus tahu cara melindungi anak dari dampak negatif kekerasan virtual
Ilustrasi  orang tua melindungi anak dari dampak kekerasan virtual (Sumber : pexels.com/@chienba)
Sukabumi09 Mei 2024, 15:02 WIB

Diduga Korsleting, Kronologi Mobil Colt Hangus Kebakaran di Parungkuda Sukabumi

Sebelum terbakar, mesin mobil jurusan Parungkuda-Kabandungan ini mati mendadak.
Mobil colt yang kebakaran di Jalan Siliwangi, Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Kamis (9/5/2024). | Foto: SU/Ibnu Sanubari
Sukabumi09 Mei 2024, 15:00 WIB

Marak Kasus Kekerasan Seksual di Sukabumi, LENSA Dorong Aparat Gunakan UU TPKS

Maraknya kasus kekerasan seksual dan terus berulang di wilayah Kabupaten Sukabumi mendapat perhatian serius dari Lembaga Peneliltian Sosial Agama (LENSA) Sukabumi.
Lembaga Peneliltian Sosial Agama (LENSA) Sukabumi mendorong aparat terapkan UU TPKS dalam penanganan kasus kekerasan seksual | Foto : Ilustrasi