Israel Menculik 9 Remaja Palestina di Rumahnya

Sukabumiupdate.com
Sabtu 24 Feb 2018, 16:47 WIB
Israel Menculik 9 Remaja Palestina di Rumahnya

SUKABUMIUPDATE.com - Masyarakat Tahanan Palestina (PPS) melaporkan, serdadu Israel menculik sembilan remaja Palestina di rumah masing-masing pada Senin subuh, 8 Januari 2018, waktu setempat.

Kantor PPS di Bethlehem mengatakan, puluhan tentara Israel merangsek masuk ke Desa al-Askara, sebelah timur kota, untuk menggeledah rumah dan menculik Abdul-Rahman Khaled Asakra, 20 tahun, dan Atiya Daoud Asakra.

"Selain itu tentara Israel juga menyerbu kamp pengungsi Aida, sebelah utara Bethelehem, serta menculik Tareq Srour dan Sami Oleyyan, bunyi keterangan kantor PPS seperti dikutip IMEM News.

Aksi berikutnya, militer Israel menyerbu Jalan Saff di Kota Bethlehem tengah dan menculik Luay Salim al-Hreimi, 20 tahun, dan Ramadan Janazra.

Adapun remaja Palestina lain yang diculik pasukan Israel diidentifikasi bernama Amer Abu Sheera. Dia diambil paksa dari rumahnya di kamp pengungsi al-Azza, utara Bethlehem.

Sumber: Tempo

Berita Terkini