Kepolisian Thailand Gerebek Kelompok Penipu Asing

Sukabumiupdate.com
Sabtu 24 Feb 2018, 16:47 WIB
Kepolisian Thailand Gerebek Kelompok Penipu Asing

SUKABUMIUPDATE.COM - Kepolisian Thailand pada Sabtu menyatakan akan menuntut tiga warga asing dari kelompok, yang diduga memalsukan paspor karena menyembunyikan jasad, setelah penggerebekan di Bangkok.

Dalam gerakan itu, polisi menemukan potongan tubuh seorang pria dalam lemari pendingin.

Kepolisian Thailand menggeledah satu bangunan pada Jumat malam dan menahan tiga pria.

Satu petugas tertembak dalam gerakan itu, tetapi kadaannya dilaporkan stabil, kata Sathien Witanamala, wakil komandan kepolisian sektor Phrakanong, Bangkok Tengah.

"Hasil penyelidikan menunjukkan, potongan tubuh seorang pria asing ditemukan tersembunyi dalam tas plastik di lemari pendingin," katanya.

Polisi juga menemukan ratusan paspor dipalsukan di satu bangunan Phrakanong.

Sathien menyebut, tiga pria yang ditahan merupakan warga asing berbahasa Inggris. Namun saat ini, polisi belum mengetahui kewarganegaraannya karena mereka berpergian dengan paspor palsu dari Amerika Serikat dan Inggris.

Sathien juga menyebutkan, jasad seorang pria temuan itu adalah warga asing berambut pirang. Namun, jatidiri berikut kewarganegaraannya belum diketahui.

Suwat Jangyodusk, wakil komandan Kepolisian Metropolitan mengatakan, tersangka akan dituntut atas kasus percobaan pembunuhan karena telah menembak petugas, pemalsuan dokumen, serta menyembunyikan jasad.

Tersangka akan dibawa dari markas kepolisian Phrakanong di Bangkok, Sabtu ke tahanan di pengadilan wilayah tempat mereka akan divonis.

Dengan tingginya jumlah pengunjung tiap tahunnya, pasar gelap di Thailand cukup tumbuh sumbur, khususnya untuk pemalsuan dokumen.

Otoritas terkait cukup kesulitan melacak ribuan paspor yang hilang atau dicuri tiap tahunnya.

Paspor tersebut banyak dijual ke penyelundup narkotika dan diduga sampai ke IS.

Berita Terkini