SUKABUMIUPDATE.com - Pada Sabtu, 25 Juni 2022, ribuan orang Amerika Serikat berkumpul di kota-kota besar untuk melakukan protes karena keputusan mahkamah Agung yang membatalkan kasus Roe vs Wade sekaligus menghapus hak federal untuk aborsi.

Kasus Roe vs Wade sendiri adalah kasus yang terjadi di tahun 1696 pada seorang perempuan single 25 tahun yang mengajukan banding atas hukum aborsi kriminal di Texas.
Negara bagian itu melarang aborsi dan menganggapnya melanggar hukum, kecuali dalam kasus di mana nyawa ibu berada dalam bahaya.
Melansir dari tempo.co, Ribuan demonstran turun ke jalan di kota-kota nasional memprotes keputusan yang sangat tinggi untuk membatalkan Roe vs Wade. Protes terjadi di New York, Los Angeles dan San Francisco serta di Chicago, Seattle dan kota-kota lain.
Di Seattle, ratusan orang memblokir persimpangan pusat kota, sementara di Los Angeles demonstran berjalan sebentar ke jalan bebas hambatan.
Sebagian besar demonstran membawa spanduk, meneriakkan slogan, dan mendengarkan pidato.