Main Kartu dan 8 Aktivitas untuk Melatih Otak di Waktu Luang

Selasa 06 Oktober 2020, 01:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Otak berperan sebagai pusat kendali tubuh dan menyusun sistem saraf pusat. Gangguan pada alat vital ini menyebabkan penurunan kualitas hidup. Itu sebabnya, kesehatannya perlu dilatih agar bisa berfungsi baik hingga tua. 

Ada banyak kegiatan melatih otak yang sederhana dan menyenangkan seperti mencoba rute baru atau bereksperimen dengan musik. Latihan otak tak harus baku. Hal terpenting adalah membantu mengasah daya ingat, fokus, dan fungsi otak.

Melakukan latihan otak membantu meningkatkan konsentrasi, daya ingat, dan juga fokus. Manfaatnya bisa terlihat dalam aktivitas sehari-hari yang bisa dituntaskan dengan lebih cepat dan mudah.

Berikut beberapa aktivitas latihan otak yang bisa Anda coba. 

Mendengarkan atau bermain musik

Menurut penelitian pada 2017, mendengarkan musik dengan nada menyenangkan akan memancing ide-ide baru ketimbang suasana yang hening. Jika ingin belajar memainkan alat musik, tak ada kata terlambat. Usia berapa pun adalah momen yang tepat untuk mengenal instrumen sekaligus memberi stimulus positif pada otak.

Menari

Gerakan fisik, seperti menari, juga bisa melatih otak. Belajar gerakan tarian baru akan meningkatkan kemampuan otak memproses informasi menjadi lebih cepat serta mengasah daya ingat. Jenis tarian yang dipelajari bebas, sesuaikan saja dengan selera masing-masing. Tak hanya baik untuk kesehatan otak, menari juga dapat menghilangkan mood swing.

Menyusun puzzle

Puzzle jadi salah satu pilihan menyenangkan untuk melatih otak. Tak ada batasan usia dalam menyusun puzzle. Melatih otak dengan menyusun puzzle melibatkan beberapa kemampuan kognitif. Seseorang harus melihat pada kepingan puzzle berbeda yang menantang untuk otak.

Memperkaya perbendaharaan kata

Banyak kata-kata baru yang bisa didapat saat membaca buku atau artikel. Catat di buku atau notes ponsel sembari mencari tahu definisinya. Di hari berikutnya, coba gunakan kata tersebut lima kali sehingga terasa lebih familiar.

Membiasakan diri mengenal perbendaharaan kata baru akan memberikan stimulus pada bagian otak yang memproses informasi audio dan visual. Jika dijadikan aktivitas latihan otak sehari-hari, akan memberikan stimulus yang baik pada otak.

Belajar bahasa baru

Belajar bahasa baru akan meningkatkan kemampuan kognitif seseorang. Tak perlu jadi polyglot. Selain mengasah daya ingat, belajar bahasa baru bisa membuat kreativitas meningkat. Menariknya lagi, menguasai lebih dari satu bahasa dapat mencegah penurunan fungsi otak.

Bermain kartu

Bermain kartu dapat memberi stimulus mental. Dermain kartu sebentar saja dapat meningkatkan volume di beberapa area otak. Tak hanya itu, daya ingat dan kemampuan berpikir tajam juga dilatih lewat permainan kartu.

Coba rute baru

Jangan malas mencoba rute baru saat berangkat kerja atau kegiatan rutin. Bukan hanya jalur berbeda, tapi bisa juga dengan menggunakan moda transportasi publik untuk memberikan stimulus pola pikir berbeda pada otak.

Meditasi

Hanya beberapa menit meditasi setiap hari untuk mengatur napas dan fokus dapat menurunkan stres serta kecemasan berlebih. Selain itu, aktivitas ini bisa meningkatkan kemampuan otak dalam memproses informasi. Lakukan meditasi setidaknya lima menit setiap hari.

Pelajari keahlian baru

Memperlajari keahlian baru bisa memperkuat koneksi antar-bagian di otak. Bahkan pada lansia, belajar hal baru akan meningkatkan daya ingat. Apa saja bisa menjadi media melatih otak lewat pembelajaran skill baru. Selalu ada alasan dan cara untuk membekali diri dengan skill baru.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life23 April 2024, 17:30 WIB

Tidak Menghormati Batasan! 10 Sikap yang Membuatmu Tidak Disukai Orang Lain

Ada beberapa sikap yang umumnya tidak disukai orang lain karena dapat membuat mereka merasa tidak nyaman, tersinggung, atau bahkan marah.
Ilustrasi - Ada beberapa sikap yang umumnya tidak disukai orang lain karena dapat membuat mereka merasa tidak nyaman, tersinggung, atau bahkan marah. (Sumber : Freepik.com/@ user15285612)
Musik23 April 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu The Tortured Poets Department Taylor Swift

Lagu The Tortured Poets Department Taylor Swift bercerita tentang kisah sudut pandang seseorang tentang hubungan percintaannya dengan pasangannya meski mereka kerap sekali membuat masalah hingga bertengkar.
Cover Klip Lagu The Tortured Poets Departement Taylor Swift. Sumber: Youtube.com/@Taylor Swift
Sukabumi23 April 2024, 16:56 WIB

Rumah Jebol Terkena Luapan Drainase, Sekeluarga di Nagrak Sukabumi Mengungsi

Peristiwa rumah warga Nagrak Sukabumi jebol akibat terkena luapan drainase ini terjadi pada Senin 22 April 2024 malam.
Kondisi rumah warga Nagrak Sukabumi yang jebol akibat luapan drainase. (Sumber : P2BK Nagrak)
Life23 April 2024, 16:30 WIB

7 Cara Komunikasi yang Baik dengan Pasangan Agar Tidak Mudah Salah Paham

Artikel ini akan membahas beberapa tips praktis untuk meningkatkan komunikasi dengan pasangan. Dengan menerapkan strategi ini, Anda dapat menciptakan hubungan yang lebih erat dan saling mendukung dengan pasangan.
Ilustrasi. Pasangan sedang mengobrol sambil traveling. Sumber Foto : Pixabay/justmrd77
Internasional23 April 2024, 16:00 WIB

Apakah Ada Indonesia? Daftar 10 Negara yang Paling Tidak Aman di Dunia

Di dunia ini ada beberapa negara yang tidak aman untuk dikunjungi.
Ilustrasi - Di dunia ini ada beberapa negara yang tidak aman untuk dikunjungi. (Sumber : Freepik.com).
Life23 April 2024, 15:30 WIB

Wajib Catat! Ini 5 Penyebab Pasangan Tidak Menghargaimu

Artikel ini akan membahas beberapa penyebab umum mengapa seseorang merasa tidak dihargai oleh pasangannya, dari kurangnya komunikasi yang efektif hingga ketidaksesuaian harapan.
Ilustrasi. Pasangan. Sumber Foto : Pixabay/justmrd77
Keuangan23 April 2024, 15:14 WIB

Cara Mudah Cek Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan, Bisa Offline atau Online

Peserta dapat mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan untuk JHT yang sudah dibayarkan.
Tampilan aplikasi JMO BPJS Ketenagakerjaan. | Foto: Istimewa
Internasional23 April 2024, 15:10 WIB

2 Helikopter Militer Malaysia Tabrakan di Udara Saat Latihan, 10 Orang Tewas

Dua helikopter militer Malaysia bertabrakan dan jatuh saat sesi pelatihan pada hari Selasa, 23 April 2024.
2 Helikopter Malaysia tabrakan di udara saat sesi latihan | Foto : Ist
Sukabumi23 April 2024, 15:04 WIB

One Agency One Innovation, Bupati Sukabumi Bicara Memperkuat Kebijakan Daerah

Bupati Sukabumi Marwan Hamami meminta setiap perangkat daerah dan kecamatan membuat satu program inovasi di setiap tahunnya.
Sosialisasi Peraturan Bupati Nomor 13 Tahun 2024 Tentang Tata Kelola Inovasi Daerah Tahun 2024, Selasa (23/4/2024) di Aula Hotel Augusta Cikukulu. (Sumber : dokpim kabupaten sukabumi)
Inspirasi23 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja di Sukabumi Sebagai Freelance Administrator, Minimal SMK

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, silahkan daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Lowongan Kerja di Sukabumi Sebagai Freelance Administrator, Minimal SMK. (Sumber : Freepik)