Tips Hemat Biaya Saat Renovasi Taman Rumah

Senin 29 Juni 2020, 01:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Banyak orang mendambakan taman rumah yang asri, cantik, dan nyaman. Berbagai upaya pun dilakukan ketika mendekorasi taman agar mewujudkan desain taman yang diinginkan. Namun, sayangnya biaya untuk mendekorasi taman sering kali di luar ekspektasi atau bahkan tidak masuk dalam perhitungan.

Dilansir dari Tempo.co, proyek taman yang kerap dipandang sebelah mata, membuatnya masih dianggap berbujet rendah. Padahal, material lanskap, baik hardscape maupun softscape, banyak yang memiliki harga tinggi, tetapi tidak diketahui masyarakat awam. Belum lagi upah desainer dan biaya tenaga kerja yang juga tidak dapat dianggap sepele.

Tapi tak perlu khawatir jika Anda ingin mendekorasi taman di rumah tapi dengan anggaran yang minim. Berikut adalah beberapa tips menghemat biaya saat ingin mendekorasi taman di rumah.

Tips hemat biaya saat mendekorasi taman di rumah

1. Tentukan Tema yang Jelas

Desain taman bergaya tradisional karya Erwin Kusuma // arsitag.com

Sebelum melangkah dengan berbagai ide, pastikan dahulu bahwa Anda sudah menentukan tema yang ingin diwujudkan pada taman. Tema ibarat panduan dasar agar ide dan pemikiran tidak terlalu “liar”. Jika memungkinkan, sebaiknya Anda membuat sketsa terlebih dahulu di atas kertas. Bayangkan setiap elemennya apakah sesuai dan mungkin untuk direalisasikan. Jangan lupa, perbanyak melihat referensi agar sense of art dari taman rumah lebih terasa. Tips ini akan sangat membantu saat membuat taman murah.

2. Buat Daftar Keinginan

Desain taman minimalis modern karya Studio TonTon // arsitag.com

Setelah Anda menentukan tema, ide taman minim bujet selanjutnya adalah dengan membuat daftar keinginan tentang apa saja yang diharapkan. Buatlah daftar dari hal-hal yang paling menghabiskan biaya dahulu seperti pembuatan fitur air, kolam, atau decking. Kemudian, hal-hal kecil seperti pemindahan tanaman atau penambahan pot bisa menyusul. Setelah daftar dibuat, cobalah untuk mengurangi beberapa hal, baik dengan membatalkannya atau mengurangi jumlahnya saja. 

3. Manfaatkan Apa yang Ada

Desain taman rindang karya RAW Architecture // arsitag.com

Sebelum memutuskan membeli sesuatu untuk merenovasi desain taman secara murah, lihat dan perhatikan dahulu apa saja yang ada di taman Anda saat ini. Renovasi tidak melulu harus membeli sesuatu yang baru, karena Anda tentunya dapat memanfaatkan benda-benda yang sudah ada. Sebagai contoh, jika di taman ada tumpukan batu bata atau bekas genteng yang tidak terpakai, coba kreasikan kembali sebagai media pembatas.

4. Tata Ulang

Desain taman bernuansa rimba karya Tamara Wibowo // arsitag.com

Dekorasi artinya tidak selalu mengubah. Mendekorasi taman Anda berarti menata ulang elemen-elemen yang ada pada taman, sehingga tampak menjadi sesuatu yang baru. Anda akan merasakan sendiri perbedaan suasana hanya dengan memindahkan satu pot tanaman besar ke sudut yang berbeda. Kombinasikan pula beberapa jenis hardscape dan softscape untuk memberikan karakteristik baru pada taman. Melalui tata ulang seperti ini, Anda akan berhasil menekan biaya.

5. Pilih Tanaman Perenial

Desain taman dengan gazebo karya Parama Dharma // arsitag.com

Hal yang sering tidak disadari adalah bahwa tidak semua tanaman mampu hidup dalam jangka waktu lama. Ada yang disebut tanaman anual alias tanaman semusim yang artinya hanya hidup dalam satu musim saja. Umumnya, jenis tanaman anual adalah tanaman buah, tetapi beberapa tanaman hias juga ada yang tergolong tanaman semusim seperti jawer ayam, randa midang, dan marigold.

Sebab itu, jika Anda ingin berhemat dengan menanam tanaman yang hidup lebih lama, pilihlah tanaman perenial. Tanaman perenial adalah jenis tumbuhan yang bisa meneruskan kehidupannya setelah bereproduksi atau menyelesaikan siklus hidup dalam jangka waktu lebih dari dua tahun. Beberapa tanaman hias jenis perenial adalah aster, krisan, anggrek, dan suplir.

6. Alternatif Tanaman Produksi

Desain taman dengan wadah bercocok tanam karya Evan Sung // gardenista.com

Langkah berikutnya tidak hanya hemat dalam biaya renovasi. Cobalah mempertimbangkan untuk menanam tanaman produksi seperti sayur, buah, dan obat. Ya, dengan menanam tanaman-tanaman produksi seperti ini, secara tidak langsung Anda pun sudah melakukan penghematan biaya karena adanya konversi ke biaya lain yang akan dinikmati hasilnya. Selain itu, menanam tanaman produksi seperti ini merupakan bentuk pemberdayaan komoditas lokal, sekaligus menjaga tradisi bercocok tanam di pekarangan dan kebun belakang.

7. Pertimbangkan Pemeliharaan yang Rendah

Desain taman minimalis karya Vindo Design // arsitag.com

Membuat taman artinya harus siap dengan perawatan. Oleh karena itu, sebelum memutuskan memilih suatu elemen lanskap, ketahui dahulu bagaimana dan berapa biaya perawatannya. Dalam upaya menghemat, pilihlah tanaman atau elemen yang perawatannya tergolong minim (low maintenance). Sebagai contoh, jika Anda menanam rumput sebagai landcover seluruh area taman, perhitungkan berapa banyak kebutuhan air dan pupuknya agar tetap terlihat sehat.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi03 Mei 2024, 13:16 WIB

Dipasang Bronjong, Dinas PU Tangani Longsor Tebing Di Jalan Surade Sukabumi

UPTD Pekerjaan Umum Jampangkulon Kabupaten Sukabumi melaksanakan kegiatan pemasangan bronjong pada lokasi longsor di ruas jalan Kadaleman-Mareleng Sta 3+800 di Desa Kadaleman, Kecamatan Surade.
Pemasangan bronjong di lokasi longsor di jalan ruas Kadaleman-Mareleng, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Sehat03 Mei 2024, 13:00 WIB

Langkah Simpel Membuat Teh Daun Mangga untuk Menurunkan Kadar Gula Darah

Daun mangga dapat dibuat teh dan dimanfaatkan untuk menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.
Ilustrasi - Daun mangga dapat dibuat teh dan dimanfaatkan untuk menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. (Sumber : YouTube/G Family Thai).
Life03 Mei 2024, 12:30 WIB

6 Cara Mendidik Anak Agar Jadi Orang yang Berakhlak dan Beradab, Yuk Terapkan!

Cara mendidik anak agar menjadi orang yang berakhlak dan beradab memang impian semua orang tua. Yuk, terapkan!
Ilustrasi. Cara mendidik anak agar berakhlak dan beradab. Sumber foto : Pexels/GustavoRing
Bola03 Mei 2024, 12:00 WIB

Peluang Terakhir ke Olimpiade Paris 2024: Timnas Indonesia U-23 vs Guinea di Laga Play-off

Meskipun kalah dari Irak di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024, Garuda Muda masih memiliki peluang lolos melalui babak play-off melawan Guinea, wakil Afrika.
Meskipun kalah dari Irak di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024, Garuda Muda masih memiliki peluang lolos melalui babak play-off melawan Guinea, wakil Afrika. (Sumber : pssi.org)
Life03 Mei 2024, 11:40 WIB

Simak Alasan dan Konsekuensi Perbedaan Pendapat dalam Mendisiplinkan Anak

Perbedaan pendapat terkadang bisa menjadi pelengkap dalam setiap pasangan, begitu pun ketika mendisiplinkan anak. Namun apa alasan perbedaan itu?
Ilustrasi perbedaan pendapat dalam mendisiplinkan anak. | Foto: Pexels.com/@Migs Reyes
Sukabumi03 Mei 2024, 11:38 WIB

Penampakan Pintu Tol Cisaat di Cibolang Kaler, Realisasi dan Target Tol Bocimi Seksi 3

Proses pembukaan lahan di pintu tol Cisaat di Cibolang Kaler ini dilaporkan oleh edwar widodo, youtuber spesialis pemantau perkembangan pembangunan tol bocimi di Sukabumi.
Proses land clearing, untuk area pintu tol Cisaat di Cibolang Kaler pembanggunan tol bocimi seksi 3 Cibadak - Sukabumi Barat (Sumber: istimewa/akun youtube edwar widodo)
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 11:33 WIB

Hardiknas 2024, Wakil Ketua DPRD Sukabumi: Kurikulum Merdeka Harus Munculkan Inovasi

Masih ada aspek yang perlu ditingkatkan seiring perkembangan teknologi.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi sekaligus Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi M Sodikin. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Life03 Mei 2024, 11:30 WIB

Tak Selalu Positif, Ini 6 Bahaya Terlalu Percaya Diri yang Harus Diketahui

Percaya diri merupakan mentalitas yang baik bagi seseorang. Tetapi, terlalu percaya diri juga tidak baik, mengingat terdapat berbahaya di balik itu semua.
Ilustrasi. Bahaya terlalu percaya diri. Sumber foto : Pexels/Nicole Michalou
Life03 Mei 2024, 11:15 WIB

5 Cara yang Bisa Dilakukan Orang Tua Jika Beda Pendapat saat Mendisiplinkan Anak

Meskipun selalu berbeda pendapat, namun Anda berdua memiliki tujuan yang sama, yaitu mencintai dan membimbing anak dengan kemampuan terbaik Anda.
Ilustrasi orang tua berbeda pendapat. | Foto: Pexels.com/@Agung Pandit Wiguna
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 11:04 WIB

Apresiasi Timnas di Piala Asia U-23, DPRD Sukabumi: Harapan Tembus Olimpiade Masih Ada

Anak asuh Shin Tae-yong memiliki peluang terakhir untuk lolos Olimpiade Paris 2024.
Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi sekaligus Ketua Fraksi PKS Amran Munawar Lutphi. | Foto: Instagram/@fpks.kabsukabumi