TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
bankbjb

Bahaya Main HP saat Dicas, Belajar dari Kasus Meninggalnya Siswa SD di Ciamis

Penulis
Jumat 5 Agt 2022, 21:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Kabar meninggalnya seorang siswa SD di Ciamis yang diakibatkan oleh HP (Handphone) meledak Rabu (3/8/2022) langsung menggegerkan masyarakat. Dilaporkan bahwa bocah berinisial H tersebut diduga memainkan ponsel saat dicas sehingga mengakibatkan baterainya meletup keras.

Hal tersebut tentu menjadi pelajaran untuk kita agar tidak mengalami hal yang sama, apalagi banyak pemilik HP yang mengoperasikan gadget miliknya sambil dicas.

Banyak yang bertanya-tanya mengenai potensi meledaknya ponsel saat dioperasikan dalam keadaan pengisian daya (charging).

Lantas, seberapa bahaya main HP saat dicas? Berikut penjelasannya seperti dikutip dari Suara.com.

1. Berpotensi Terjadi ledakan

Berkaca kepada musibah yang dialami oleh H, ponsel atau HP dapat meledak jika dioperasikan dalam keadaan pengisian daya.

Mengutip penjelasan tabloid teknologi PC Mag, biang kerok HP meledak saat dicas adalah baterainya.

Umumnya, baterai ponsel mengandung logam lithium ion yang bisa diisi ulang menggunakan aliran listrik. Sederhananya, cara kerja baterai berbahan logam tersebut menggunakan prinsip keseimbangan elektroda positif dan negatif.

Jika proses tersebut terganggu, maka baterai beserta komponen HP lainnya dapat mengalami kerusakan hingga terjadi arus pendek. Panas yang diakibatkan oleh gangguan tersebut akhirnya tak bisa tertahan dan komponen di dalam HP pecah.

Adapun gangguan terhadap proses pengisian daya salah satu biang keroknya adalah pemakaian saat dicas.

photo(Ilustrasi) Orang tua wajib waspada. Kejadian di Ciamis Jawa Barat ini cukup tragis, dimana seorang siswa SD meninggal dunia akibat Hp (handphone) meledak - (pixabay)</span


Editor
Halaman :
BERITA TERPOPULER
Berita Terkini