5 Tips Atasi Memori Internal HP Android Penuh, Tidak Perlu Hapus Foto!

Rabu 18 Oktober 2023, 11:45 WIB
Ilustrasi. Memori Internal HP Android Penuh: Tips Mengatasinya Tidak Perlu Hapus Foto! (Sumber : Freepik/@rawpixel.com)

Ilustrasi. Memori Internal HP Android Penuh: Tips Mengatasinya Tidak Perlu Hapus Foto! (Sumber : Freepik/@rawpixel.com)

SUKABUMIUPDATE.com - HP Android dimiliki hampir semua masyarakat, selain karena mudah digunakan. Gadget ini pun menjadi kebutuhan untuk berbagai keperluan di zaman sekarang.

Namun ketika seseorang menggunakan HP Android tiba-tiba salah satu aplikasi tidak dapat digunakan dan muncul peringatan memori internal penuh. Tentunya ini menjadi salah satu momen yang membuat kesal.

Selain mengganggu penggunaan HP Android, memori internal yang penuh juga bisa mempengaruhi produktivitas. Lalu bagaimana cara mengatasinya? Dilansir dari berbagai sumber berikut ini lima cara mengatasi memori internal penuh pada HP Android.

Baca Juga: Profil Mahfud MD, Cawapres Ganjar Pranowo yang Diumumkan PDIP

Tips Atasi Memori Internal HP Android Penuh

1. Menghapus cache dan trash file

Memori internal HP Android yang penuh salah satunya disebabkan oleh ukuran cache dan trash file yang tinggi.

Setiap aplikasi yang terpasang di HP Android pasti menghasilkan cache. Semakin sering aplikasi itu digunakan maka cache bisa ikut bertambah.

Cache bisa dihapus secara manual melalui pengaturan aplikasi ataupun menggunakan aplikasi cleaner.

Baca Juga: 8 Ciri-Ciri Anak Perempuan Kurang Kasih Sayang Orang Tua

Begitu juga dengan trash file atau junk, file ini merupakan hasil penghapusan file lain. Setiap file yang terhapus langsung hilang melainkan tersimpan di trash sebagai antisipasi bila file tersebut akan digunakan lagi.

Sama dengan cache, trash file juga bisa dihapus manual melalui file manajer ataupun aplikasi cleaner.

2. Menghapus history browser

Browser merupakan aplikasi yang digunakan pengguna HP Android agar bisa mengakses berbagai situs internet. Riwayat atau history penjelajahan pada browser yang sering kita lihat rupanya membuat ukuran memori aplikasi browser meningkat.

Baca Juga: 9 Ciri Anak Tidak Punya Teman di Sekolah, Menyendiri dan Kesepian

Oleh karenanya, jika sekiranya riwayat penjelajahan di browser tidak lagi diperlukan dalam jangka waktu tersebut, sebaiknya dihapus saja agar memori internal HP Android menjadi besar.

3. Menghapus aplikasi atau game yang jarang digunakan

Secara default aplikasi atau game akan langsung tertanam pada memori internal HP Android.

Maka dari itu, aplikasi atau game yang memang tidak benar-benar sering digunakan sebaiknya dihapus agar ruang memori internal HP Android menjadi lebih luas. Selain itu, pasanglah aplikasi atau game yang benar-benar penting dan sering digunakan.

4. Memindahkan file ke memori eksternal/SD card

Penyebab memori internal HP Android penuh adalah menumpuknya semua file di internal storage. Mudahnya agar memori internal HP Android tidak penuh adalah dengan memindahkan semua file ke memori eksternal atau Kartu SD.

Baca Juga: 10 Ciri-Ciri Anak Perempuan Kurang Kasih Sayang Ayah, Kamu Salah Satunya?

Selain memperluas ruang penyimpanan di memori internal, file yang dipindahkan ke Kartu SD tidak akan terhapus bila sewaktu-waktu pengguna melakukan factory reset pada HP Android.

5. Backup file ke Cloud Storage

Terakhir cara untuk meluaskan ruang penyimpanan pada memori internal HP Android adalah dengan melakukan back up atau memindahkan file ke Cloud Storage seperti Google Drive, OneDrive, MEGA, Degoo, DropBox dan lainnya.

Cara ini tidak menguras ruang pada memori internal ataupun eksternal, karena file disimpan di penyimpanan berbasis komputasi awan.

Cara ini juga cocok untuk HP Android yang tidak memiliki memiliki eksternal, karena sejumlah perangkat secara default tidak menyediakan ruang untuk kartu SD.

Sumber: Berbagai Sumber.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Life28 April 2024, 23:24 WIB

7 Trik Jitu Move On dari Mantan Pacar, Ini yang Bisa Kamu Lakukan!

Putus cinta adalah salah satu momen paling sulit dalam kehidupan, terutama ketika harus melepaskan mantan pacar yang pernah kita cintai dengan sepenuh hati.
Ilustrasi putus cinta. | Sumber Foto: pixabay/oppy77
Life28 April 2024, 23:17 WIB

6 Cara Memiliki Mental Kuat agar Tahan Banting dan Tidak Direndahkan Orang Lain

Memiliki mental kuat sangat dibutuhkan dalam hidup supaya tahan banting dan tidak mudah direndahkan oleh orang lain.
Ilustrasi. Cara memiliki mental kuat. | Sumber foto : Pexels/Andrea Piacquadio
DPRD Kab. Sukabumi28 April 2024, 23:12 WIB

Soroti Isu Pungli di PT GSI Sukabumi, DPRD Kritik Program Disnakertrans Tak Efektif

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar angkat bicara terkait isu pungli di GSI Cikembar.
Warga sempat blokade jalan cikembar, sebagai bentuk protes praktik pungli tenaga kerja di PT GSI (Sumber : SU/Ibnu)
Life28 April 2024, 22:12 WIB

Ini 5 Sikap Sabar yang Membuat Anda Hidup Damai Setiap Hari

Sikap sabar akan membantu setiap orang lebih merasakan kedamaian dan ketenangan dalam hidupnya.
Ilustrasi. Sikap sabar yang membuat damai. | Sumber Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi28 April 2024, 22:07 WIB

Dihuni Nenek dan Cucu, Rutilahu di Surade Sukabumi Nyaris Roboh Akibat Gempa Garut

Rutilahu yang dihuni nenek dan cucu di Surade Sukabumi nyaris roboh akibat gempa Garut M6,2.
Kondisi rutilahu yang nyaris roboh akibat diguncang gempa laut Garut. (Sumber : Istimewa)
Life28 April 2024, 21:30 WIB

Sembunyi Saat Bertemu Orang Baru, Kenali 7 Perilaku Umum Anak Usia 2 Tahun

Anak usia dua tahun menunjukkan emosinya dengan cara yang cukup aneh. Pelajari cara memecahkan kode tujuh perilaku umum balita.
Ilustrasi. Perilaku umum anak 2 tahun. Sumber : Freepik/@freepik
Bola28 April 2024, 21:22 WIB

Kapolres Sukabumi Ajak Nobar Semifinal Piala Asia U-23 Indonesia Vs Uzbekistan, Ini Lokasinya

Dukung Timnas masuk Final, Polres Sukabumi gelar nobar semifinal Piala Asia U-23 Indonesia vs Uzbekistan.
Timnas Indonesia U-23 lolos ke Semifinal Piala Asia U-23 2024 usai kalahkan Korea Selatan. (Sumber : Dok. AFC)
Life28 April 2024, 21:00 WIB

10 Kebiasaan Positif yang Membuat Anda Dihargai Orang Lain

Ayo Lakukan Sederet Kebiasaan Positif Berikut yang Bisa Membuat Hidupmu Dihargai oleh Orang Lain.
Ilustrasi. Kebiasaan Positif yang Membuat Seseorang Dihargai oleh Orang Lain. (Sumber : Pexels/HuyPhan)
Life28 April 2024, 20:30 WIB

Tanggapi Segera, Begini 10 Cara Untuk Menghentikan Balita yang Suka Menggigit

Balita seringkali menggigit jika mereka merasa marah, tidak nyaman, hingga mengekspresikan perasaannya. Namun jangan dibiarkan dan hentikan dengan cara ini.
Ilustrasi. Tips menghentikan balita yang suka menggigit. Sumber : Freepik/@kreasi orang
Life28 April 2024, 20:04 WIB

7 Rutinitas Sederhana yang Bisa Menenangkan Hati Serta Pikiran Lebih Rileks dan Damai

Beberapa rutinitas rupanya bisa digunakan sebagai media menenangkan hati dan pikiran dari potensi kegelisahan, stres dan lain sejenisnya.
Ilustrasi. Rutinitas yang menenangkan pikiran. | Sumber foto : Pexels/Sound On