HP Realme C55 Baru, Visual Desain Sunshower dan Warna Trendy

Jumat 03 Maret 2023, 08:30 WIB
HP Realme C55 Baru, Visual Desain Sunshower dan Warna Trendy (Sumber : Instagram/@realmeindonesia)

HP Realme C55 Baru, Visual Desain Sunshower dan Warna Trendy (Sumber : Instagram/@realmeindonesia)

SUKABUMIUPDATE.com - HP Realme C55 sedang ramai diperbincangkan warganet. Banyak yang penasaran soal harga dan spesifikasi HP Realme C55 ini.

Sebagai C series pertama HP ini pun kerap ditunggu. Ya, desain dan warna unik Realme C55 turut menjadi daya tarik tersendiri produk ini.

Kekinian, Realme dikabarkan telah menjadi Official Smartphone Partner untuk 2023 PMPL ID Spring, dikutip via Suara.com.

Baca Juga: Korban Hipnotis, Tukang Siomay di Cianjur Tinggalkan Dagangan Demi Antar Pelaku ke Sukabumi

Di hari terakhir gelaran tersebut, Minggu (26/2/2023) menjelang babak ketiga pertandingan, Realme C55 dibicarakan oleh para caster dan muncul di hadapan publik.

Smartphone tersebut hadir dengan desain bertajuk Sunshower Color.

Prince | HP Realme C55Prince | HP Realme C55 (Sumber: Instagram/@realmeindonesia)

Acara 2023 PMPL ID SPRING digelar secara online, menganut format turnamen baru untuk musim kompetisi kali ini dan telah berlangsung sejak 15 Februari 2023 lalu.

Di momen itu, ada pengumuman BOOM ESPORTS ID sebagai tim pemenang yang patut diberi gelar sebagai ‘Champion’, bersamaan dengan para caster yang terus membicarakan sebuah smartphone terbaru realme bernama Realme C55.

Untuk pertama kalinya, HP Realme C55 terlihat di publik dengan desain dan warna yang trendi.

Realme C55 tampak meneruskan konsep desain yang senada dengan Boundless Sea di Realme C33, merujuk pada inspirasi desain dan visual dari alam yang dibawa ke desain industrial.

“Sebagai Official Smartphone Partner di turnamen PMPL, realme menunjukkan konsistensi dalam mendukung perkembangan dunia gaming," ujar Michonne Wang - Marketing Director Realme Indonesia dalam keterangan resminya, dikutip Jumat (3/3/2023).

Baca Juga: Cara Ikut Tren Instagram National Little You Day, Nostalgia Foto Masa Kecil

Ia menambahkan, Realme sudah hampir empat tahun mendukung anak muda dalam dunia esports melalui smartphone-smartphone terbaik.

"Dukungan ini tidak hanya kami berikan dengan smartphone kelas menengah ke atas, seperti kali ini melalui C Series kami juga berharap bisa menjadi Champion layaknya BOOM ESPORTS ID yang telah bermain secara luar biasa sehingga layak menjadi pemenang 2023 PMPL ID SPRING,” jelasnya.

Terkait desain, bagian belakang Realme C55 dikemas dengan tekstur jajaran garis mikroskopik vertikal. Visual ini tampak layaknya garis vertikal dari tetesan hujan.

HP Realme C55HP Realme C55 (Sumber: Instagram/@realmeindonesia)

Diperkaya dengan warna kombinasi warna cerah, menciptakan efek seperti ‘sunshower’ yang berikan perasaan positif kepada siapa pun yang memandangnya.

Sebagai C series pertama yang tampil di PMPL, realme melalui Realme C55 menunjukkan keseriusannya dalam dunia gaming.

Realme C55 dengan desain Sunshower memiliki spesifikasi yang lebih menarik dari sebelumnya sehingga pantas untuk ditunggu.

Hal tersebut turut mengisyaratkan bahwa Realme C Series akan naik ke level yang lebih tinggi dan lebih powerful untuk menjadi smartphone Champion di segmennya.

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi iPhone 16 Pro Max, Produk Apple yang Viral di TikTok

Bukan tidak mungkin pula Realme C55 akan membawa berbagai fitur terdepan dalam segmennya, yang akan memberikan pengalaman pengguna lebih baik dari yang pernah dibayangkan sebelumnya melalui lebih banyak lompatan fitur-fitur lebih canggih di C Series.

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Life03 Mei 2024, 10:20 WIB

Bantu Kelola Kecemasan, Ini 4 Manfaat Mendisiplinkan Anak yang Patut Diketahui

Bagaimana disiplin mengajarkan anak-anak untuk menjadi orang dewasa yang bertanggung jawab, berikut manfaat mendisiplinkan anak.
Ilustrasi manfaat mendisiplinkan anak. | Foto: Pexels.com/@Pixabay
Life03 Mei 2024, 10:03 WIB

Jangan Diterapkan, 3 Alasan Orang Tua Mendisiplinkan Anak dengan Memukul

Memukul adalah salah satu bentuk disiplin paling kontroversial yang dapat diterapkan oleh orang tua karena beberapa alasan.
Ilustrasi mendisiplinkan anak. | Foto: Pexels.com/@Romina Ordenez
Life03 Mei 2024, 10:00 WIB

Tanpa Disadari, 9 Sikap Mandiri Ini Bisa Mmebuatmu Hidup Bahagia dan Dihormati Orang Lain

Ada beberapa sikap mandiri yang membuat seseorang lebih hidup bahagia dan dihormati orang lain.
Ilustrasi - Ada beberapa sikap mandiri yang membuat seseorang lebih hidup bahagia dan dihormati orang lain. (Sumber : pexels.com/@Elliot Ogbeiwi)
Life03 Mei 2024, 09:30 WIB

Simpel Tapi Penting, Ini 7 Etika Ditraktir Orang yang Tidak Boleh Diremehkan

Terkadang seseorang lupa menggunakan etika yang baik saat ditraktir teman. Oleh karenanya penting diperhatikan apa saja yang harus diperhatikan saat ditraktir orang lain.
Ilustrasi. Etika saat ditraktir orang lain. Sumber foto : Pexels/Nicole Michalou
Cek Fakta03 Mei 2024, 09:08 WIB

Hoaks! Pfizer Minta Maaf Setelah Banyak yang Tewas karena Vaksin Covid-19

Pfizer memohon maaf atas satu twit dari pegawainya yang mempromosikan vaksin saat produk itu belum mendapat izin di Inggris.
(Foto Ilustrasi) Beredar informasi hoaks berisi narasi yang mengeklaim Pfizer memohon maaf terkait vaksin Covid-19 yang mereka buat dan edarkan. | Foto: Pixabay
Sehat03 Mei 2024, 09:00 WIB

Cara Membuat Rebusan Daun Mangga yang Efektif untuk Menurunkan Kadar Gula Darah

Daun mangga dapat menjadi obat untuk menurunkan kadar gula darah tinggi.
Ilustrasi - Daun mangga dapat menjadi obat untuk menurunkan kadar gula darah tinggi. (Sumber : Pixabay.com/@ignartonosbg).
Sukabumi03 Mei 2024, 08:51 WIB

Ditinggal Nonton Timnas vs Irak, Gudang dan Rumah Kebakaran di Purabaya Sukabumi

Adi meninggalkan lokasi pembakaran untuk menonton timnas Indonesia U-23.
Kebakaran gudang dan rumah di Kampung Cigembong RT 34/03 Desa Purabaya, Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi, Kamis malam, 2 Mei 2024. | Foto: Istimewa
Life03 Mei 2024, 08:30 WIB

6 Sikap Orang Tua yang Cepat atau Lambat Akan Merusak Mental Anak

Menjadi orang tua memang berat dan tidak mudah, terlebih dalam mendidik anak. Karena sekali salah sikap kepada anak, pengaruhnya bisa merusak mental.
Ilustrasi. Sikap orang tua yang merusak mental anak. Sumber foto : Pexels/Jonathan Borba
Bola03 Mei 2024, 08:21 WIB

Kalah dari Irak, Begini Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Irak menyamakan kedudukan melalui tandukan Zahid Taahsen pada menit ke-27.
Pemain timnas Indonesia U-23 saat bertemu Irak pada laga perebutan tempat ketiga terbaik Piala Asia U-23 2024 di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Kamis, 2 Mei 2024. | Foto: PSSI
Sehat03 Mei 2024, 08:00 WIB

10 Camilan Sehat yang Direkomendasikan untuk Penderita Asam Urat

Berikut Daftar Camilan Sehat yang Direkomendasikan untuk Penderita Asam Urat. Aman Dikonsumsi!
Jeruk Lemon. Camilan Sehat yang Direkomendasikan untuk Penderita Asam Urat. (Sumber : Pexels/LisaFotios)