Ada Pusat Kuliner Baru di Cibadak Sukabumi, Namanya Zona Nyaman Yuk Cobain

Jumat 03 Agustus 2018, 23:25 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Ada tempat kuliner baru yang cocok untuk tempat nongkrong namanya Zona Nyaman di Jalan Raya Siliwangi, tepatnya di seberang kantor Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. Sesuai namanya, cafe memiliki konsep outdoor yang bakal membuat betah pengunjungnya.

Beragam menu makanan dan minuman kekinian dengan harga yang terjangkau menjadi salah satu daya tariknya. Ada sate ayam dan kambing, Iga bakar, sekoteng, roti bakar, sostel, pizza, pempek, kedai durian, omelet, kedai kopi, thai tea daun, green tea, eskrim, bakso, gudeg jogya dan lainnya.

BACA JUGA: Doyan Pedes? Cobain Ulen Cocol Seuhah, ala Warga Cisaat Kabupaten Sukabumi

Pusat kuliner yang baru ini menyediakan meja 15 set yang berkapasitas 50 orang. Tempat makan outdoor ini menyajikan pemandangan alam dan sungai yang asri serta sunset jika cuaca sedang cerah, tentunya cocok untuk tempat nongkrong anak muda.

Pengelola Pusat Kuliner Zona Nyaman, Indra mengatakan, harga makanan dan minuman yang dijajakan di pusat kuliner tersebut cukup terjangkau mulai Rp 7.000 sampai Rp 35 ribu.

"Harganya paling mahal Rp 35 ribu. Disini mulai buka pukul 07.00 WIB sampai pukul 22.00 WIB. Tidak hanya itu, disini pun disediakan fasilitas umum seperti, mushola dan toilet," ujar Indra kepada sukabumiupdate.com, Jumat (3/8/2018).

Beragam jenis makanan dan minuman dengan harga terjangkau di cafe Zona Nyaman. |Sumber Foto: Saepul Ramdani

Menyambut hari kemerdekaan, pusat jajanan kekinian ini akan mengadakan lomba grafiti dan rencananya akan ada lomba game mobile legends. Kalau malam minggu pengunjung dihibur dengan musik akustik.

"Semua pedagang disini tidak hanya mencari keuntungan semata, namun harus ada aksi sosial dan kreatif. Kedepannya akan ada Nobar setiap Persib Bandung bertanding," jelasnya.

Cafe ini bisa dipakai acara reuni atau acara lainya tanpa sewa tempat. Syaratnya wajib belanja atau jajan di cafe ini juga tidak boleh membawa makanan dari dari luar.

"Disini sistemnya, pesan makanan lalu bayar dulu kemudian dapat meja. Nanti makanannya diantarkan waiters. Bagi yang penasaran yuk cobain datang ke Zona Nyaman," tukasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Food & Travel04 Mei 2024, 07:00 WIB

9 Langkah Mudah, Ini Cara Membuat Air Jeruk Peras untuk Menjaga Gula Darah Stabil

Berikut Sembilan Langkah Mudah untuk Membuat Air Jeruk Peras untuk Menjaga Gula Darah Stabil. Yuk, Coba!
Jeruk peras memiliki banyak manfaat kesehatan karena kandungan nutrisi yang kaya, terutama vitamin C. (Sumber : Pexels/pixabay)
Sukabumi04 Mei 2024, 06:28 WIB

KAI akan Tutup Perlintasan Liar TKP Pasutri Tertabrak Kereta di Kebonpedes Sukabumi

Lokasi kejadian pasutri tertabrak KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi merupakan perlintasan sebidang liar.
Lokasi kejadian pasutri tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Science04 Mei 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 4 Mei 2024, Cek Dulu Langit Sebelum Berakhir Pekan

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Sabtu 4 September 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Sabtu 4 September 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Sukabumi04 Mei 2024, 00:01 WIB

Bayi Baru Lahir Ditemukan Menangis di Semak-semak Gegerkan Warga Gunungguruh Sukabumi

Berawal dari suara tangis, Warga Gunungguruh Sukabumi temukan bayi baru lahir berlumuran darah di semak-semak.
Penemuan bayi laki-laki baru lahir di Gunungguruh Sukabumi. Ditemukan menangis di semak-semak kebun. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi03 Mei 2024, 21:46 WIB

5 Perangkat Daerah Kabupaten Sukabumi Akan Dinilai Ombudsman, Ini Arahan Sekda

5 perangkat daerah Kabupaten Sukabumi yang akan dinilai Ombudsman yaitu DPMPTSP, Dinsos, Dinkes, Disdik dan Disdukcapil.
Sekda kabupaten Sukabumi Ade Suryaman, memimpin rapat pembahasan persiapan penilaian pelayanan publik oleh Ombudsman. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Life03 Mei 2024, 21:00 WIB

12 Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar

Berikut Beberapa Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. Meskipun Hati Sangat Kesal pada Mereka, Coba untuk Tetap Empati Ya!
Ilustrasi. Pasangan bertengkar. Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. (Sumber : Freepik.com)
Sehat03 Mei 2024, 20:30 WIB

7 Daun yang Berkhasiat Membantu Menurunkan Kadar Gula Darah dalam Tubuh

Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.
Ilustrasi daun kelor. Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. (Sumber : Instagram/@dina_dara_chadank)
Sukabumi03 Mei 2024, 20:08 WIB

Kronologi Pasutri Tewas Tertabrak KA Siliwangi di Sukabumi, Korban Sudah Diteriaki

Warga ceritakan detik-detik suami istri tewas tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi.
Tempat Kejadian Perkara Pasutri tertabrak kereta api di Kampung Babakansirna, Rt 03/04, Desa/Kecamatan Kebonpedes, Sukabumi. (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Keuangan03 Mei 2024, 20:00 WIB

10 Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!

Waspada Terhadap Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!
Finansial Terbatas. Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidup Miskin | Foto : Karolina Grabowska/Pexels
Gadget03 Mei 2024, 19:30 WIB

Begini Langkahnya, 7 Tips Mengatasi Memori Internal yang Penuh di HP Android

Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.
Ilustrasi. Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.(Sumber : Freepik/@rawpixel.com)