Berbekal Resep Rahasia, Curhat Zamal Kota Sukabumi Laris Manis

Sabtu 29 April 2017, 07:24 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Berawal dari menjadi pedagang asongan di Kota Bandung, kini Zamal Trisna Bayu (37) warga Gang Murni RT 04/08, Kelurahan Nyomplong, Kecamatan Warudoyong, membuka usaha kuliner sendiri yang diberi nama Cucur Hangat (Curhat).

Ditemui di lokasi berjualannya di Jalan Pelabuhan II, Kelurahan Tipar, Kecamatan Citamiang, Kamis (27/4) malam. Di balik gerobak jualannya yang berukuran 2,5 x 1 meter, Zamal tampak sedang mengolah adonan kue cucur terakhirnya untuk pembeli, meski waktu baru menunjuk pukul 20.30 WIB.

Kepada sukabumiupdate.com di sela-sela membuat kue cucur, Zamal bercerita jika resep membuat kue tradisional yang berbahan utama gula merah dan tepung beras tersebut berasal dari temannya asal Kota Bandung.

"Waktu itu teman saya hendak pergi keluar negeri jadi tenaga kerja Indonesia (TKI), makanya mewariskan resepnya ke saya.  Kalau untuk bahan sih sama, cuma ada resep khusus sehingga rasanya agak beda dengan yang biasa di pasar tradisional,” ucapnya.

Selama dua tahun berjualan, selalu laris manis diserbu pembeli dari pagi sampai menjelang tengah malam. Bahkan tidak jarang, pelanggan tetapnya harus gigit jari untuk menikmati kue cucur buatannya karena kehabisan.

BACA JUGA:

Bakso Kuburan Mantan, Kuliner Mengejutkan dari Eks TKI Asal Sukabumi

Adu Rasa Lokatis pada Festival Kuliner Tradisional Kota Sukabumi

Geco Samsat Kota Sukabumi, Goyang Lidah Penggemar Kuliner

“Sengaja saya buat kue Cucur dadakan, jadi para pelanggan saat membawanya ke rumah masih hangat dan empuk. Makanya saya kasih nama Curhat (cucur hangat)," katanya.

Usahanya tersebut ia kelola dengan menggunakan pola shift seperti di pabrik, karena modal dan hasilnya juga dibagi tiga dengan kedua adiknya yang ikut berjualan. "Biasanya saya dapet shif tiga dari pukul 16.00 WIB-21.00 WIB dan adik pertama pukul 12.00-16.00 WIB. Sedangkan yang bungsu mulai jualan sejak pukul 09.00-12.00 WIB, kadang setelah Isya aja sudah habis,"tuturnya.

Zamal mengaku, setiap shift bisa menghabiskan lima kilo bahan untuk cucur dan meraup penghasilan Rp 400 ribu dengan harga dua ribu rupiah per buah. "Lumayan buat sehari-hari mah, bisa buat nabung, kepengen buka ditempat yang lain," pungkasnya.

Salah seorang pelanggan, Ovi Dila Novianti (21) warga Kelurahan Tipar, Kecamatan Citamiang, mengaku sering membeli kue cucur buatan Zamal. “Saya sering beli, apalagi kalau pulang malam habis kerja. Selain masih hangat, rasanya juga empuk, gurih dan manis,” ujarnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi04 Mei 2024, 10:30 WIB

Kantongi Identitas, Polisi Buru Pelaku Pembunuhan Pembantu Pria di Citepus Sukabumi

Satreskrim Polres Sukabumi melakukan pengejaran terhadap terduga pelaku penganiayaan atau pembunuhan di sebuah perumahan di Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi
Rumah (TKP) pembantu ditemukan tewas di Citepus Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Life04 Mei 2024, 10:30 WIB

6 Cara Mengajarkan Anak Tatakrama Agar Punya Budi Pekerti Luhur Sejak Kecil

Mengajarkan anak tentang tatakrama tentu menjadi keharusan bagi orang tua. Pendidikan ini harus diajarkan sejak kecil kepada anak-anak.
Ilustrasi. Cara mengajarkan anak tatakrama. Sumber foto : Pexels/Monstera Production
Sukabumi04 Mei 2024, 10:14 WIB

Geger Pria di Citepus Sukabumi Tewas Telanjang Berlumuran Darah di Rumah Majikan

Seorang pria bernama Ajo Sutarjo ditemukan tewas di ruang tamu rumah majikannya yang berada di sebuah perumahan di Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (4/5/2024) sekitar pukul 04.15 WIB
Rumah (TKP) pembantu ditemukan tewas di Citepus Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Life04 Mei 2024, 10:00 WIB

Berikan Contoh yang Baik! 12 Cara Mendidik Anak Laki-laki Agar Disiplin dan Penurut

Beberapa cara dapat membantu anak laki-laki agar memiliki sikap disiplin dan penurut.
Ilustrasi. Beberapa cara dapat membantu anak laki-laki agar memiliki sikap disiplin dan penurut. (Sumber : Unplash.com)
Life04 Mei 2024, 09:30 WIB

6 Cara Sederhana untuk Menemukan Jati Diri yang Sebenarnya, Ini Langkahnya

Menemukan jati diri yang sebenarnya memang harus terus dicari oleh setiap orang. Pasalnya, mengenal jati diri bisa membantu hidup lebih bermakna.
Ilustrasi. Cara menemukan jati diri yang sebenarnya. Sumber foto : Pexels/iam hogir
Sehat04 Mei 2024, 09:00 WIB

Rahasia Menaklukkan Kolesterol Jahat dengan 10 Makanan Terbaik Ini

Beberapa makanan baik ini mampu membantu menurunkan kadar kolesterol jahat.
Ilustrasi - Beberapa makanan baik ini mampu membantu menurunkan kadar kolesterol jahat. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Sukabumi04 Mei 2024, 08:26 WIB

Saber Pungli Selidiki Dugaan Pungutan Liar Tenaga Kerja di Pabrik Sukabumi

Tim Saber Pungli tengah melakukan penyelidikan terkait adanya informasi dugaan pungutan liar terhadap para pencari kerja di salah satu pabrik di Kabupaten Sukabumi.
Ketua Unit Pemberantasan Pungutan Liar (UPP) Saber Pungli Kabupaten Sukabumi Kompol Rizka Fadhila. (Sumber : SU/Ilyas)
Life04 Mei 2024, 08:00 WIB

7 Ciri Anak Stres Karena Suka Dimarahi Orang Tua, Sikapnya Tak Biasa

Ciri-Ciri Anak Stres Karena Suka Dimarahi Orang Tua Dapat Dilihat Dari Sikapnya yang Tak Biasa. Ayah Bunda Jangan Abai!
Ilustrasi. Sikap anak yang tidak biasa mengindikasikan bahwa mereka sedang mengalami stres hingga tekanan emosional dan psikologis yang berat. (Sumber : Pixabay/GabrielMiguelBero)
Food & Travel04 Mei 2024, 07:00 WIB

9 Langkah Mudah, Ini Cara Membuat Air Jeruk Peras untuk Menjaga Gula Darah Stabil

Berikut Sembilan Langkah Mudah untuk Membuat Air Jeruk Peras untuk Menjaga Gula Darah Stabil. Yuk, Coba!
Jeruk peras memiliki banyak manfaat kesehatan karena kandungan nutrisi yang kaya, terutama vitamin C. (Sumber : Pexels/pixabay)
Sukabumi04 Mei 2024, 06:28 WIB

KAI akan Tutup Perlintasan Liar TKP Pasutri Tertabrak Kereta di Kebonpedes Sukabumi

Lokasi kejadian pasutri tertabrak KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi merupakan perlintasan sebidang liar.
Lokasi kejadian pasutri tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi. (Sumber : Istimewa)