Pantai Batu Panganten Sukabumi, Surga Tersembunyi yang Tengah Bersolek

Senin 09 Oktober 2023, 06:45 WIB
Keindahan Pantai Batu Panganten Sukabumi. (Sumber : Istimewa)

Keindahan Pantai Batu Panganten Sukabumi. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Dari deretan objek wisata pantai berpasir putih di selatan Kabupaten Sukabumi, Pantai Batu Panganten di Desa Purwasedar, Kecamatan Ciracap terus bersolek.

Tempat ini belum banyak dikunjungi wisatawan. Terlebih, lokasinya memang cukup tersembunyi hingga cocok disebut dengan Hidden Gem. Meski begitu, Pantai Batu Panganten cukup terkenal di kalangan pemancing, bahkan bisa dikatakan spot mancing favorit di pesisir pantai Selatan Sukabumi.

Kalau dari arah Surade menuju Ujunggenteng, sekitar 8,5 kilometer ada patokan perkebunan kelapa Kampung Warungjati Dusung Warung Waru, Desa Purwasedar.

Baca Juga: Pantai Loji, Wisata Pantai di Sukabumi: Ini Daya Tarik dan Rute Menuju Lokasi

Dari situ, kita akan bertemu permukiman. Dari permukiman hanya berjarak kurang lebih satu kilometer ke pantai dengan akses jalan tanah. Nama Pantai Batu Panganten, ternyata nama itu muncul lantaran tak jauh dari pesisir pantai, terdapat dua buah bebatuan karang yang saling berdekatan mirip pengantin atau dalam bahasa sunda disebut Panganten.

"Menuju ke Pantai Batu Panganten, selain melintasi perkebunan kelapa, juga ada sawah dan perbukitan. Bahkan banyak saung milik perajin gula kelapa. Di lokasi banyak pohon pandan, di mana pengunjung bisa berteduh sambil menikmati pemandangan. Lokasi tersebut sejak dulu bernama Pantai Batu Panganten, bahkan di lokasi tersebut sering dijadikan spot mancing. Saat ini sedang dilakukan penataan, melanjutkan program Kades yang dulu," kata Kepala Desa Purwasedar, Defi Susandi kepada sukabumiupdate.com, Minggu (8/10/2023).

Keindahan Pantai Batu Panganten Sukabumi.Keindahan Pantai Batu Panganten Sukabumi.

Defi menuturkan, Pantai Batu Panganten adalah objek wisata tirta yang potensial, oleh karenanya ia akan mengelolanya secara maksimal.

"Untuk langkah awal, akses jalan akan segera diperbaiki. Dan sebagai bentuk promosi, kami akan mengadakan grass track di Batu Panganten," tuturnya.

Untuk meningkatkan kunjungan wisata, lanjut Defi, pihaknya juga menggandeng beberapa pihak untuk menata areal Pantai.

"Alhamdulilah dari hari kemarin, kami bersama Karang Taruna, pengelola lokal, pihak perkebunan, sudah mulai beraksi, menata areal objek wisata. Di sana sudah ada warung warung, ada saung dan sedang pembangunan MCK," tandasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Life27 April 2024, 21:00 WIB

Mau Tahu Rahasianya? 6 Langkah Menjadi Orang yang Berkelas dan Elegan

Menjadi orang berkelas di mata orang lain bukanlah tentang kemewahan atau kekayaan, tetapi lebih kepada cara Anda bersikap, berperilaku, dan membawa diri.
Ilustrasi - Menjadi orang berkelas di mata orang lain bukanlah tentang kemewahan atau kekayaan, tetapi lebih kepada cara Anda bersikap, berperilaku, dan membawa diri. (Sumber : Pexels/ Andrea Piacquadio).
Life27 April 2024, 20:42 WIB

Tanggapi dengan Serius, 7 Cara Ini Bisa Dilakukan saat Anak Tidak Mau Pergi Sekolah

Apakah anak prasekolah Anda kesulitan meninggalkan Anda? Bagaimana dengan anak Anda yang berusia 5 tahun? Apakah mereka tidak mau sekolah? Inilah yang harus dilakukan.
Ilustrasi anak ke sekolah. | Foto: Pexels.com/@RDNEStockproject
Life27 April 2024, 20:33 WIB

Dapat Memupuk Keterampilan Kognitif, Ini 6 Aktivitas yang Sangat Baik untuk Anak

Membesarkan anak yang baik hati, bersemangat, dan mandiri mungkin lebih mudah dari yang Anda kira. Berikut beberapa aktivitas yang sering diabaikan yang memupuk keterampilan kognitif, sosial, dan emosional.
Ilustrasi aktivitas anak. | Foto: Freepik/jcomp
Life27 April 2024, 20:00 WIB

7 Penyakit Hati yang Haram Dipelihara agar Selamat Dunia Akhirat, Apa Kamu Memilikinya?

Orang yang memiliki penyakit hati menandakan hatinya belum bersih dan masih kotor dengan persoalan-persoalan keduniawian yang bersifat semua semata.
Ilustrasi. Orang yang memiliki penyakit hati menandakan hatinya belum bersih dan masih kotor dengan persoalan-persoalan keduniawian yang bersifat semua semata. (Sumber : Freepik/@freepik)
Sukabumi27 April 2024, 19:52 WIB

Polres Sukabumi Kota Gelar Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Polres Sukabumi Kota mengajak kepada warga Kota Sukabumi untuk ikut nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan.
Ilustrasi - Polres Sukabumi Kota mengajak kepada warga Kota Sukabumi untuk ikut nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan. (Sumber : X/@@kabarmojokerto_).
Sukabumi27 April 2024, 19:36 WIB

Mayat Wanita Setengah Telanjang di Sungai Cicatih Sukabumi, Rambutnya Pendek

Jenazah berusia remaja ini ditemukan dalam kondisi tersangkut pada tumpukan kayu.
Mayat wanita setengah telanjang yang ditemukan di Sungai Cicatih, Kampung Jamu Diva RT 05/03 Desa Langensari, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/4/2024). | Foto: Warganet Instagram
Life27 April 2024, 19:00 WIB

Bisa Sebabkan Kematian! 6 Bahaya Kesepian yang Jarang Disadari Banyak Orang

Orang yang selalu merasa kesepian tidak baik bagi kesehatan. Sebab di dalamnya tersimpan bahaya yang mengancam kondisi fisik seseorang.
Ilustrasi - Orang yang selalu merasa kesepian tidak baik bagi kesehatan. Sebab di dalamnya tersimpan bahaya yang mengancam kondisi fisik seseorang. (Sumber : Pixabay/Andrea Piacquadio).
Sukabumi27 April 2024, 18:55 WIB

Terlindas Mobil, Kronologi Pemotor Tewas Kecelakaan di Cibadak Sukabumi

H meninggal dunia karena mengalami luka sobek dan luka lecet.
Tangkapan layar video saat H (35 tahun) dievakuasi warga. H meninggal dunia setelah kecelakaan di Jalan Suryakencana, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/4/2024). | Foto: Istimewa
Life27 April 2024, 18:00 WIB

Doa yang Diajarkan Rasulullah SAW Ketika Susah Tidur atau Insomnia

Rasulullah SAW pernah mengajarkan doa ketika susah untuk tidur.
Ilustrasi - Rasulullah SAW pernah mengajarkan doa ketika susah untuk tidur. (Sumber : pexels.com/RDNE Stock project)
Life27 April 2024, 17:30 WIB

Perhatikan Bahasa Tubuhnya! 6 Cara Mengetahui Gerak-Gerik Orang Berbohong saat Berbicara

Orang yang sedang berbohong akan nampak dari gerak-gerik tubuhnya dan isyarat tertentu sebagai bukti sedang menutupi fakta dari lawan bicaranya.
Ilustrasi - Orang yang sedang berbohong akan nampak dari gerak-gerik tubuhnya dan isyarat tertentu sebagai bukti sedang menutupi fakta dari lawan bicaranya. (Sumber : Pexels/Alena Darmel).