5 Fakta Film The Architecture of Love: Dibintangi Nicholas Saputra dan Putri Marino

Minggu 22 Oktober 2023, 13:00 WIB
Untuk pertama kalinya dua aktor papan atas Nicholas Saputra dan Putri Marino akan beradu akting.. (Sumber : Instagram/@starvisionplus).

Untuk pertama kalinya dua aktor papan atas Nicholas Saputra dan Putri Marino akan beradu akting.. (Sumber : Instagram/@starvisionplus).

SUKABUMIUPDATE.com - Aktor ganteng Nicholas Saputra akhirnya kembali membintangi film layar lebar berjudul The Architecture of Love. Ia didapuk menjadi pemeran utama bersama aktris cantik Putri Marino.

Film The Architecture of Love sendiri diangkat dari novel karya Ika Natassa yang digarap oleh rumah produksi Starvision Plus. Sebagai informasi bahwa film ini juga untuk pertama kalinya mempertemukan dua aktor papan atas Nicholas Saputra dan Putri Marino.

Nah, bagi yang penasaran dengan film ini, simak dulu beberapa fakta menarik dari film The Architecture of Love yang dihimpun via Suara.com.

Baca Juga: 12 Ciri Orang Mengalami Gangguan Kepribadian, Apa Kamu Salah Satunya?

1. Diangkat dari Best Seller Karya Ika Natassa

The Architecture of Love merupakan salah satu best seller karya Ika Natassa yang dirilis pada 2016 lalu. Kisahnya tentang seorang penulis bernama Raia Risjad yang kehilangan inspirasinya setelah bercerai dari sang suami, Alan.

Raia Risjad pindah ke New York untuk mencari inspirasi baru, tetapi tak kunjung mengembalikan jati dirinya. Suatu hari, Raia bertemu dengan seorang pria bernama River Jusuf yang mengubah hidupnya.

2. Disutradarai Teddy Soeriaatmadja

Film The Architecture of Love akan disutradarai oleh Teddy Soeriaatmadja. Sutradara 48 tahun ini sebelumnya mengarahkan film-film seperti Banyu Biru (2005), Ruang (2006), dan Badai Pasti Berlalu (2007).

Baca Juga: 10 Gejala ADHD pada Anak yang Sangat Mudah Dikenali, Yuk Bunda Perhatikan!

Teddy Soeriaatmadja merupakan sutradarai yang kemampuannya tak perlu diragukan lagi. Teddy beberapa kali meraih penghargaan sebagai sutradara terbaik berkat film-film yang diarahkannya, seperti Lovely Man dan Affliction.

3. Latar di New York

FIlm The Architecture of Love menempatkan New York sebagai lokasi utama yang diceritakan. Dalam novelnya sendiri mengisahkan Raia seorang penulis perempuan yang pergi ke New York demi mengejar inspirasi untuk karyanya.

Raia kemudian mengajak para pembaca untuk melihat Brooklyn hingga Queens untuk menikmati pergantian musim yang menakjubkan. Sampai akhirnya Raia bertemu dengan sosok bernama River yang mengajarinya melihat New York dengan cara lain.

Baca Juga: 9 Gejala ADHD Pada Anak yang Wajib Dikenali Oleh Orang Tua, Yuk Simak!

New York dijadikan lokasi cerita karena menurut Ika Natassa, kota ini merupakan kota sejuta inspirasi yang sering dijadikan latar cerita maupun film.

4. Nicholas Saputra dan Putri Marino jadi Pemeran Utama

Starvision Plus mengumumkan bahwa Nicholas Saputra akan memerankan tokoh River Jusuf. Sedangkan karakter Raia Risjad dipercayakan pada Putri Marino.

Jajaran pemeran lainnya adalah Williem Bevers, Lydia Kandou, Jeremy Tobing, Agla Artalidia, Arifin Putra, Jihane Almira, Omar Daniel, Jerome Kurnia, Imelda Therine, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: 10 Ciri Orang Punya Mental Kuat Dilihat dari Sikapnya yang Dewasa

5. Tayang 2024

Penggarapan film The Architecture of Love sebenarnya sudah dimulai sejak tahun 2020. Namun proses produksinya sempat tertunda karena pandemi COVID-19.

The Architecture of Love rencananya akan dirilis pada 2024 mendatang. Namun belum diumumkan kapan tanggal perilisan tepatnya.

Kendati demikian, Starvision Plus telah merilis teaser poster yang menampilkan Nicholas Saputra dan Putri Marino sebagai pemeran utama. Harap bersabar, ya.

Baca Juga: 12 Kebiasaan Orang Sukses di Pagi Hari yang Patut Ditiru, Ayo Lakukan!

Sumber: Suara.com (Chusnul Chotimah)

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Life10 Mei 2024, 14:00 WIB

9 Cara Memahami Perasaan Anak yang Sering Menyendiri, Harus Melakukan Apa?

Cara Memahami Perasaan Anak yang Sering Menyendiri: Cobalah untuk berbicara dengan anak secara terbuka dan tanpa tekanan. Ajukan pertanyaan yang bersifat terbuka dan ramah, seperti "Bagaimana perasaanmu hari ini?" & "Apa yang membuatmu ingin menyendiri?"
Ilustrasi. Asik sendiri. Cara memahami anak yang suka menyendiri. (Sumber : pexels.com/ @Polesie Toys)
DPRD Kab. Sukabumi10 Mei 2024, 13:48 WIB

Jangan Nunggu Viral! DPRD Soroti Masalah Program Rutilahu di Kabupaten Sukabumi

Pada 2023 terdapat desa yang hanya mendapatkan satu kuota perbaikan rutilahu.
Salah satu rutilahu di Desa Cikarang, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Keuangan10 Mei 2024, 13:30 WIB

10 Tips Investasi Saham Bagi Pemula, Pilih Platform Perdagangan yang Cocok!

Investasi saham adalah perjalanan panjang, dan hasilnya mungkin tidak terlihat dalam semalam.
Ilustrasi. Tips Investasi Saham Bagi Pemula, Pilih Platform Perdagangan yang Cocok! (Sumber : Freepik/@freepik)
Sehat10 Mei 2024, 13:00 WIB

Bebas Asam Urat: Panduan Latihan Fisik Efektif untuk Mencegah Serangan Kembali

Penderita asam urat dapat meringankan gejalanya dengan latihan fisik sederhana.
Ilustrasi. Olahraga Rutin. Penderita asam urat dapat meringankan gejalanya dengan latihan fisik sederhana. Sumber: Freepik/freepik
Bola10 Mei 2024, 12:30 WIB

David da Silva Diambang Jadi Top Skor Liga 1 2023/2024, Ciro Alves: Saya Yakin!

Striker Persib, David da Silva berpeluang besar menjadi pencetak gol terbanyak Liga 1 2023/2024.
Striker Persib, David da Silva berpeluang besar menjadi pencetak gol terbanyak Liga 1 2023/2024. (Sumber : X/@persib).
Sukabumi10 Mei 2024, 12:00 WIB

Sempat Ganggu Lalu Lintas, BPBD Evakuasi Pohon Tumbang di Jalan Lingsel Sukabumi

Penyebab tumbangnya pohon ini adalah karena sudah mengalami pelapukan.
Petugas BPBD mengevakuasi pohon tumbang di Jalan Lingsel, Kelurahan Sudajayahilir, Kecamatan Baros, Kota Sukabumi, Kamis malam, 9 Mei 2024. | Foto: BPBD Kota Sukabumi
Life10 Mei 2024, 12:00 WIB

Rawan Kekerasan, 9 Ciri Anak Stres Karena Dididik Kasar Oleh Orang Tua

Mendukung kesejahteraan emosional anak sangat penting untuk membantu anak mengatasi stres dan memperbaiki hubungan dengan orang tua mereka.
Ilustrasi. Anak Bersedih | (Sumber : pixabay.com/@GwenM)
Food & Travel10 Mei 2024, 11:48 WIB

Bikin Nagih! Dingin, Jernih dan Segar, Main Air di Hulu Sungai Cipelang Sukabumi

Air sungai disini belum pernah kering, jika kemarau panjang debitnya memang jauh berkurang tapi tidak sampai kering.
Hulu sungai cipelang di kawasan wisata Pondok Halimun Sukabumi yang bikin nagih (Sumber : istimewa)
Life10 Mei 2024, 11:30 WIB

9 Hal Sederhana yang Harus Dilakukan Agar Penderita Asam Urat Bisa Tidur Nyenyak

Dengan mengikuti langkah-langkah sederhana ini, penderita asam urat dapat meningkatkan kualitas tidur dan membantu mengurangi gejala asam urat sehingga dapat tidur nyenyak.
Ilustrasi. Nyenyak. Hal Sederhana yang Harus Dilakukan Agar Penderita Asam Urat Bisa Tidur Nyenyak (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Sukabumi10 Mei 2024, 11:25 WIB

Sepak Bola dan Paris dalam Ikatan Sejarah Keluarga Mundt di Sukabumi

Ketenaran gamelan Sari Oneng memuncak ketika peresmian menara Eiffel di Paris.
(Foto Ilustrasi) Membaca perjalanan sejarah keluarga Mundt di Sukabumi. | Foto: Unsplash/Sam Williams