SUKABUMIUPDATE.com - Beberapa tahun terakhir ini Drama Korea merupakan salah satu tontonan yang menjadi perbincangan hangat di seluruh dunia.
Setiap Drama Korea yang akan atau baru tayang bahkan tidak jarang yang menjadi trending di berbagai platform media sosial.
Sebagian besar masyarakat Indonesia pun banyak yang menyukai Drama Korea, terlebih jika serial tersebut menayangkan kisah cinta atau dimainkan oleh aktor serta artis idola.
Baca Juga: 9 Rekomendasi Hotel di Sukabumi untuk Staycation saat Libur Nataru
Dan di sepanjang tahun 2022 ini ada banyak drama korea yang populer dari berbagai genre, mulai dari misteri, romance, action, hingga kriminal.
Berikut sederet drama korea yang populer sepanjang tahun 2022 seperti melansir dari Suara.com.
All of Us Dead menjadi drama pembuka di awal tahun 2022 yang cukup menarik perhatian pecinta drama Korea atau drakor.
Drama ini berkisah tentang sekelompok siswa yang mencoba bertahan dari serangan zombie, yang berubah akibat terinfeksi virus.
Aksi penyelamatan para siswa mampu membuat penonton tegang dan penasaran siapa yang pada akhirnya akan selamat hingga akhir.