Profil Ricky Ichsan, Influencer Bisnis yang Bahas Dampak dan Prospek Tol Bocimi

Senin 04 September 2023, 15:30 WIB
Profil Ricky Ichsan, Influencer Bisnis yang Bahas Dampak dan Prospek Tol Bocimi (Sumber : Instagram/@rickichsan)

Profil Ricky Ichsan, Influencer Bisnis yang Bahas Dampak dan Prospek Tol Bocimi (Sumber : Instagram/@rickichsan)

SUKABUMIUPDATE.com - Nama Ricky Ichsan, belakangan mulai ramai diperbincangkan kembali di media sosial. Apalagi usai ia membuat video terkait Dampak Tol Bogor Ciawi Sukabumi atau Bocimi terhadap bisnis.

Melalui instagram pribadinya, Ricky Ichsan mengemukakan pendapatnya soal pengaruh Tol Bocimi terhadap pebisnis di sekitar jalan tol. Berdasarkan pantauan sukabumiupdate.com, video berjudul "Bisnis Bubar Karena Tol Bocimi?" itu, telah ditonton oleh lebih dari 67,8 ribu pengguna Instagram sejak diunggah pada Sabtu, 2 September 2023 lalu.

Lantas, siapakah Ricky Ichsan? Simak profilnya berikut ini sebagaimana dihimpun dari berbagai sumber!

Profil Ricky Ichsan

Profil Ricky Ichsan, Influencer Bisnis yang Bahas Dampak dan Prospek Tol BocimiProfil Ricky Ichsan, Influencer Bisnis yang Bahas Dampak dan Prospek Tol Bocimi

Ricky Ichsan adalah Founder Ourtoga.com sekaligus Chief Executive Officer (CEO) dari PT. Rajawali Konsulindo.

Ricky Ichsan menempuh pendidikan sarjana di Universitas Tarumanagara dan magister di Universitas Kristen Krida Wacana. Berdasarkan profil LinkedIn, Ricky Ichsan melanjutkan studi Doktoral (S3) di Universitas Brawijaya.

Baca Juga: Influencer Bisnis Bahas Dampak dan Prospek Tol Bocimi Bagi Pengusaha di Sukabumi

Hingga artikel ini ditayangkan, Ricky Ichsan diketahui telah mendapat beberapa sertifikasi, diantaranya:

  • Proficiency for Analyst in Finance and Investments, Rajawali Konsulindo (Training)
    Business and Management, Indonesia pada 4 Januari 2023
  • Proficiency for Analyst in Finance and Investments, PT Rajawali Konsulindo (Certification) pada 10 Januari 2023
  • Financial Risk Analyst for Corporation, PT Pendidikan Profesi Keuangan, pada 7 September 2022
  • Qualified Ourtoga Program Administrator (QOPA), Ourtoga Academy pada 15 Maret 2022
  • Professional Financial Modeler, International Financial Modeling Institute (IFMI) pada 26 Desember 2021
  • Professional Financial Modeler, Rajawali Konsulindo (Training) pada 28 Januari 2022

Tentang PT. Rajawali Konsulindo

PT. Rajawali Konsulindo (RJ Consulting) adalah perusahaan yang didirikan pada tahun 2013 dan telah aktif terlibat dalam konsultasi, program sertifikasi dan proyek pelatihan keuangan dan rekam jejak perusahaan melampaui tanggal berdirinya.

RJ Consulting mengkhususkan diri dalam konsultasi perusahaan dan pelatihan profesional, terutama di bidang keuangan perusahaan dan manajemen risiko.

Seiring berjalannya waktu, RJ Consulting telah mengembangkan kemampuan dalam melakukan berbagai topik secara publik dan inhouse di beberapa negara Asia Tenggara. Saat ini, berbagai modul pelatihan telah dikembangkan terdiri dari berbagai topik dalam model keuangan, keuangan, investasi, manajemen risiko, kepemimpinan dan sumber daya manusia.

Tentang Ourtoga.com

Melansir laman resminya, Ourtoga.com berasal dari dua kata yaitu Our dan Toga.

Toga adalah kata yang digunakan di negara-negara seperti Indonesia atau Perancis (di negara-negara berbahasa Perancis disebut toge), biasa dikenal dengan sebutan pakaian akademik, gaun akademik atau regalia.

Toga digunakan di banyak negara selama berbagai upacara akademik seperti wisuda dan pelantikan. Toga juga digunakan di pengadilan oleh hakim, pengacara, advokat dan masyarakat hukum lainnya.

Toga kerap dipandang sebagai simbol pencapaian pribadi dan kebanggaan karena mencapai puncak kesuksesan setelah perjalanan panjang dan sulit untuk mengejar kompetensi. Bahkan turut dipandang sebagai tanda kebijaksanaan, kebenaran, dan otoritas.

Sebenarnya, toga ini sudah ada sejak zaman Romawi kuno yang digunakan oleh warga Romawi kuno dan menjadi simbol status pada masa itu. Sifat Ourtoga sebagai platform berbasis pasar dan jaringan yang menghubungkan berbagai orang, organisasi, dan peran.

Tujuannya tak lain agar melibatkan semua orang untuk menjadi penerima sertifikasi, pembangun organisasi, dan juga melakukan berbagai peran dalam ekosistem.

Baca Juga: 12 Ciri Mental Anak Terganggu, Ada Keluhan Fisik Tanpa Penyebab Medis

Sebelumnya diberitakan, Ricky Ichsan membuat video tentang pengalamannya menggunakan Tol Bogor Ciawi Sukabumi. Berbeda dari yang lain, Ricky justru menyoroti bisnis di sekitaran jalan tol yang mungkin terdampak ketika Jalan Tol Bocimi dibuka secara penuh.

Jalan tol dari ruas Cibadak hingga Sukabumi Barat saat ini sedang pembebasan lahan dan sudah mulai dibangun.

Akan tetapi, Ricky kemudian menyoroti soal nasib Restoran (RM. Pondok Bambu Kuring). Pasalnya, jika jalan jalan tol ruas ke Sukabumi sepenuhnya dibuka, mobil tidak perlu masuk ke jalan biasa karena hanya masuk jalan tol saja.

"Lalu nasib restoran tersebut akan seperti sekian banyak bisnis di sepanjang jalan Pantura. Kosong, sepi, terbengkalai." terang Ricky, dikutip via Instagram/@rickichsan, Senin (4/9/2023).

Artinya, terang Ricky, kehadiran Tol Bocimi Seksi 2 sepanjang 11,9 kilometer itu tak hanya berdampak positif, melainkan ada dampak lain yang ditimbulkan (berpengaruh terhadap bisnis). Namun, menyalahkan pemerintah pun bukan keputusan objektif, mengingat kajian mendalam sudah tentu dilakukan sebelum meresmikan Tol Bogor Ciawi Sukabumi.

Pemerintah telah mengkaji dampak positif Tol Bocimi yang lebih besar dibandingkan dampak negatif yang ditimbulkan.

Ricky Ichsan kemudian berpesan agar para pebisnis dapat bergerak cepat ketika terdampak suatu proyek tertentu. Ini merupakan tips yang ia bagikan agar bisnis bisa tetap langgeng.

Sumber: Berbagai Sumber.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat16 Februari 2025, 19:35 WIB

Mengenal Perkembangan Bayi Usia 1 Bulan: Fisik, Kognitif, Sosial, dan Emosional

Usia 1 bulan adalah periode penting bagi bayi untuk mulai belajar, tumbuh, dan mengenal dunia. Dengan memberikan perhatian, kasih sayang, dan stimulasi yang tepat, Anda sudah membantu mendukung perkembangan mereka di setiap aspek kehidupan.
Ilustrasi perkembangan fisik, kognitif, sosial, dan emosional bayi usia 1 bulan (Sumber :Freepik/@freepik)
Life16 Februari 2025, 19:00 WIB

Urban Legend: Misteri Tanjakan Batu Babi di Jalur Cirebon-Kuningan

Misteri Tanjakan Batu Babi di Jalur Cibeber Cirebon-Kuningan adalah Salah satu Cerita Rakyat yg masih bertahan dengan ke unikan asal usulnya.
Urban Legend: Misteri Tanjakan Batu Babi di Jalur Cirebon-Kuningan (Sumber : Foto: Google Maps/ist).
Nasional16 Februari 2025, 18:11 WIB

Prabowo Subianto Umumkan Program Makan Bergizi Gratis dengan Dana Pemangkasan Anggaran

Presiden Prabowo Subianto mengumumkan dana Rp 24 triliun dari pemangkasan anggaran akan digunakan untuk program Makan Bergizi Gratis, guna mengatasi kelaparan dan meningkatkan gizi anak Indonesia.
Prabowo Subianto menyampaikan pidato penuh semangat pada perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra di Sentul International Convention Center, Bogor. (Sumber : Instagram/@prabowo)
Bola16 Februari 2025, 18:10 WIB

Hasil Liga 1: Persib Bandung Gagalkan Pesta Kemenangan Persija Jakarta

Selain melanjutkan catatan tak terkalahkan di laga tandang, hasil imbang ini mengokohkan posisi Persib Bandung di puncak klasemen Liga 1 2024/2025.
Striker Persib Bandung, David da Silva, mencoba menanduk bola di depan gawang Persija Jakarta pada pertandingan pekan ke-23 Liga 1 2024/2025. (Sumber : PERSIB.co.id)
Sukabumi16 Februari 2025, 18:01 WIB

2 Pekan Berlalu, Keluarga Uje asal Cidadap Sukabumi Masih Berjuang di Tengah Puing Kebakaran

Lebih dari sekadar kehilangan harta benda, mereka juga harus menghadapi cobaan lain, yakni kondisi kesehatan Iis, istri Uje, yang mengidap penyakit jantung.
Uje bersama istri, anak dan ibunya. (Sumber : Istimewa)
Life16 Februari 2025, 18:00 WIB

3 Ayat Al-Quran yang Bisa Mempercepat Terkabulnya Doa, Yuk Amalkan!

Ustadz Adi Hidayat bagikan amalan dari 2 ayat Al-Quran yang bisa mempercepat terkabulnya doa.
Ilustrasi - Ustadz Adi Hidayat bagikan amalan dari 2 ayat Al-Quran yang bisa mempercepat terkabulnya doa. (Sumber : Pexels.com/@Alena Darmel)
Bola16 Februari 2025, 17:53 WIB

Jordi Amat Berpeluang Hadapi Cristiano Ronaldo di Liga Champions Asia Elite, Begini Skenarionya

Jordi Amat berpeluang menghadapi Cristiano Ronaldo di Liga Champions Asia Elite. Jika JDT turun peringkat dan Al Nassr tetap di posisi ketiga, duel seru di babak 16 besar bisa terjadi!
Jordi Amat siap berhadapan dengan Cristiano Ronaldo di Liga Champions Asia Elite jika skenario mempertemukan JDT dan Al Nassr di babak 16 besar! Pertarungan seru di lapangan menanti! (Sumber : Instagram/@jordiamat5)
Sehat16 Februari 2025, 17:50 WIB

Telur Rebus: Cara Merebus, Kandungan Nutrisi dan Cara Menyimpannya

Telur rebus adalah alternatif makanan sehat yang mudah diolah dan kaya akan manfaat gizi. Untuk menjaga kesegarannya, simpan telur di dalam kulkas maksimal selama seminggu.
Ilustrasi cara penyimpanan telur rebus (Sumber: Freepik/@freepik)
Bola16 Februari 2025, 17:30 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-20 2025

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-20 2025 berikut ini.
Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-20 2025. (Sumber : X@TimnasIndonesia).
Musik16 Februari 2025, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu ‘earthquake’ - Jisoo, Trending Satu di YouTube Music Indonesia

Jisoo BLACKPINK Comeback dengan Proyek Solo Terbaru, "Earthquake" Trending #1 di YouTube Music Indonesia.
Lirik lagu earthquake yang dipopulerkan oleh member BLACKPINK, Kim Jisoo. (Sumber : YouTube/@JISOO).