Profil Almas, Mahasiswa Penggemar Gibran yang Gugatannya Dikabulkan MK

Senin 16 Oktober 2023, 19:45 WIB
Nama Almas Tsaqibbirru kini menjadi perhatian publik setelah gugatannya terkait batas usia capres & cawapres dikabulkan MK.. (Sumber : Istimewa.)

Nama Almas Tsaqibbirru kini menjadi perhatian publik setelah gugatannya terkait batas usia capres & cawapres dikabulkan MK.. (Sumber : Istimewa.)

SUKABUMIUPDATE.com - Mahasiswa hukum Universitas Surakarta bernama Almas Tsaqibbirru, kini menjadi perbincangan publik usai gugatannya mengenai batas usia capres/cawapres dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK).

Dikabulkannya permohonan terkait batas usia capres dan cawapres itu dilakukan di sidang Mahkamah Konstitusi pada Senin (16/10/2023), di Jakarta. Sebelumnya Almas Tsaqibbirru menjadi sorotan publik karena ia memasukan gugatan tersebut.

Diketahui jika Almas Tsaqibbirru sendiri merupakan penggemar Gibran Rakabuming Raka yang menginginkan Wali Kota Surakarta itu menjadi capres atau cawapres meskipun batas usianya belum mencapai 40 tahun.

Baca Juga: 9 Sikap Karismatik yang Harus Kamu Miliki Agar Tidak Direndahkan Orang Lain

Atas keberhasilan gugatan itu, membuat Gibran Rakabuming Raka mempunyai peluang besar untuk maju sebagai cawapres di Pilpres 2024 mendatang. Lalu siapa sebenarnya sosok Almas Tsaqibbirru tersebut? Mengutip dari suara.com, berikut profil sosok Almas Tsaqibbirru.

Profil Almas Tsaqibbirru

Almas Tsaqibbirru sendiri diketahui seorang mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Surakarta (UNSA) yang lahir di Surakarta, 16 Mei 2022. Ia diketahui tinggal di daerah Jebres, Surakarta. Ia juga diketahui merupakan anak dari Boyamin Saiman, Koordinator Masyarakat Antikorupsi Indonesia.

Dikutip dari situs resmi Mahkamah Konstitusi RI, Almas Tsaqibbirru melakukan laporan untuk menguji Materiil Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum. Dalam persidangan ini, Almas Tsaqibbirru ditemani kuasa hukum Dwi Nurdiansyah Santoso SH dan tim.

Baca Juga: 7 Cara Bicara yang Membuatmu Banyak Disukai Orang-orang, Yuk Lakukan

Almas Tsaqibbirru meminta agar MK memperbolehkan orang yang pernah menjabat sebagai kepala daerah menjadi capres-cawapres meski usianya belum 40 tahun. Dikatakan, hal ini dilakukan agar Gibran Rakabuming bisa melaju sebagai cawapres pada Pilpres 2024.

Alasan Almas Tsaqibbirru rela sampai mengajukan permohonan di MK sendiri karena dirinya adalah penggemar Gibran Rakabuming. Hal ini karena menurut Almas Tsaqibbirru, saat Gibran Rakabuming menjabat sebagai walikota, pertumbuhan ekonomi di Surakarta meningkat, bahkan hingga 6,25 persen dari yang sebelumnya minus 1,74 persen.

Bahkan, di bawah pimpinan Gibran Rakabuming juga membuat pertumbuhan ekonomi Surakarta melebihi Yogyakarta dan Semarang. Hal tersebut yang membuat mahasiswa asal UNSA ini menjadi penggemar putra presiden itu.

Baca Juga: 10 Ciri-Ciri Orang yang Akan Sukses di Masa Depan, Kamu Termasuk?

Karena kemampuan Gibran Rakabuming yang dinilai mumpuni, Almas Tsaqibbirru menyayangkan jika suami Selvi Ananda ini tidak bisa mendaftar karena usia. Oleh karena itu, ia mengajukan permohonan batas usia agar Gibran Rakabuming dapat mendaftarkan diri sebagai cawapres.

Sementara itu, terkait kehidupan pribadi Almas Tsaqibbirru tidak banyak diketahui. Hanya saja, dari dugaan akun Facebook miliknya bernama ‘Almas Staqibbiru’, memperlihatkan sosok yang diduga laki-laki mencintai motor-motor besar. Terlihat juga sosok pria yang diduga dirinya berpose di depan Pondok Pesantren Jamsaren Surakarta.

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi09 Mei 2024, 16:45 WIB

Serunya Lomba Makan Kue Milk Bun Raksasa di Outlet Bolu Amor Sukabumi

Mengisi liburan panjang sejumlah warga Kota Sukabumi mengikuti perlombaan makan kue Milk Bun raksasa. Diketahui, kue Milk Bun saat ini tengah viral di media sosial.
Suasana keseruan lomba Makan Kue Milk Bun Raksasa di Outlet Bolu Amor Bakery and Cakes di Jalan Jenderal Sudirman Kota Sukabumi, Kamis (9/5/2024) | Foto : Farrah
Sukabumi09 Mei 2024, 16:05 WIB

Gempabumi Dangkal Magnitudo 3,3 Guncang Sukabumi

Gempa bumi dengan kekuatan Magnitudo 3,3 terjadi di Kabupaten Sukabumi, hari ini Kamis (9/5/2024) pukul 14.14 WIB.
Gempa bumi dengan kekuatan Magnitudo 3,3 terjadi di Kabupaten Sukabumi, hari ini Kamis (9/5/2024) pukul 14.14 WIB | Foto : Ist
Food & Travel09 Mei 2024, 16:00 WIB

Liburan Melepas Penat ke Sukabumi Aja, Rekomendasi 5 Pantai yang Wajib Dikunjungi

Libur panjang di bulan Mei ini mending dimanfaatkan untuk liburan ke pantai yang ada di Sukabumi.
Pantai Karang Gantungan - Libur panjang di bulan Mei ini mending dimanfaatkan untuk liburan ke pantai yang ada di Sukabumi. (Sumber : Instagram/@a_pennn).
Life09 Mei 2024, 15:15 WIB

5 Langkah Praktis Untuk Melindungi Anak dari Dampak Buruk Kekerasan Virtual

Kekerasan virtual memang berdampak negatif pada anak. Maka dari itu, orang tua harus tahu cara melindungi anak dari dampak negatif kekerasan virtual
Ilustrasi  orang tua melindungi anak dari dampak kekerasan virtual (Sumber : pexels.com/@chienba)
Sukabumi09 Mei 2024, 15:02 WIB

Diduga Korsleting, Kronologi Mobil Colt Hangus Kebakaran di Parungkuda Sukabumi

Sebelum terbakar, mesin mobil jurusan Parungkuda-Kabandungan ini mati mendadak.
Mobil colt yang kebakaran di Jalan Siliwangi, Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Kamis (9/5/2024). | Foto: SU/Ibnu Sanubari
Sukabumi09 Mei 2024, 15:00 WIB

Marak Kasus Kekerasan Seksual di Sukabumi, LENSA Dorong Aparat Gunakan UU TPKS

Maraknya kasus kekerasan seksual dan terus berulang di wilayah Kabupaten Sukabumi mendapat perhatian serius dari Lembaga Peneliltian Sosial Agama (LENSA) Sukabumi.
Lembaga Peneliltian Sosial Agama (LENSA) Sukabumi mendorong aparat terapkan UU TPKS dalam penanganan kasus kekerasan seksual | Foto : Ilustrasi
Inspirasi09 Mei 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Kasir di Minimarket Sukabumi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Lowongan Kerja Sebagai Kasir di Minimarket Sukabumi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik/pressfoto)
Life09 Mei 2024, 14:45 WIB

Mengenal dan Memahami Arti Dari Kekerasan Virtual Di Dunia Anak-Anak

kekerasan virtual merupakan sebuah agresi yang dilakukan anak melalui TV, video game, hingga media sosial. Hal ini perlu menjadi kekhawatiran orang tua agar bisa mengawasi anak dengan baik
Ilustrasi mengenal kekerasan virtual pada dunia anak (Sumber : pexels.com/@TimaMiroshnichenko)
Sehat09 Mei 2024, 14:30 WIB

Selalu Dianggap Sepele! Padahal 5 Makanan Ini Kaya Purin dan Penyebab Asam Urat

Pelajari makanan apa yang harus dihindari dan apa yang harus dimakan untuk mencegah kambuhnya penyakit asam urat.
Pelajari makanan apa yang harus dihindari dan apa yang harus dimakan untuk mencegah kambuhnya penyakit asam urat. (Sumber : Instagram/@jeroan.jagoan)
Life09 Mei 2024, 14:15 WIB

9 Cara Menghadapi Anak yang Keras Kepala, Salah Satunya Jangan Pernah Berdebat

Anak yang keras kepala kemungkinan merupakan kepribadian bawaan. Namun jangan khawatir ada beberapa cara yang bisa dilakukan orang tua untuk menghadapi anak yang kerasa kepala
Ilustrasi menghadapi anak keras kepala (Sumber : pexels.com/@KetutSubiyanto)