8 Langkah Pasti `Menjemput` Jodoh

Minggu 26 Februari 2017, 02:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Apa sebenarnya jodoh itu? Dulu, orang tua sering berkata kalau jodoh tak perlu dicari karena akan datang sendiri. Tapi, kenapa ada orang yang sukar mendapatkan jodoh dan ada yang mudah?

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, jodoh adalah orang yang cocok menjadi suami atau istri, pasangan hidup, sesuatu yang cocok sehingga menjadi sepasang. Seperti dikutip dari buku “16 Kunci Rahasia Menjemput Jodoh” karya Turmudi Hudri dan Ferry Wong, ada delapan rahasia dan misteri jodoh serta langkah yang harus dilakukan.

Berdoa

Manusia sudah ditakdirkan untuk berteman dan tidak bisa hidup sendiri. Sebenarnya, ketika manusia dilahirkan, jodoh untuknya sudah disiapkan. Jadi, berdoalah agar kita dipertemukan dengan jodoh.

Kenali diri sendiri

Kenalilah diri sendiri, apakah memang sudah pantas dan siap menemukan jodoh. Kalau kita masih suka mementingkan diri sendiri, tidak mau berbagi dengan orang lain, dan sombong, jodoh akan jauh. Belajarlah berbagi.

Bergaul

Orang yang memiliki kesempatan lebih banyak untuk menemukan jodoh adalah yang suka dan bergaul, serta banyak teman, kecuali bila telah dijodohkan orang tua. Jadi, bagaimana bisa menemukan jodoh bila hanya duduk di rumah atau melakukan aktivitas sendirian? Banyak orang menemukan jodoh di tempat ibadah, pusat kebugaran, kantor, sekolah, perpustakaan, klinik pengobatan, kendaraan umum, atau media sosial.

Percaya diri

Hampir semua pria menyukai wanita yang percaya diri dan begitu juga sebaliknya.

Suka membantu

Banyak pasangan yang bertemu ketika sedang membantu orang lain, seperti menolong korban banjir, membawakan barang, melayani pelanggan, dan sebagainya. Wanita atau pria lebih suka melihat orang yang suka membantu orang lain dengan tulus. Tapi, jangan sampai kita membantu seseorang agar menjadi jodoh atau pacarnya.

Tersenyum

Tersenyumlah dengan wajar, kalau berlebihan justru tidak normal. Dalam pergaulan, senyum adalah gerbang menuju hubungan yang lebih dalam. Siapapun tentu lebih senang melihat wajah ramah yang suka tersenyum daripada wajah masam dan galak.

Ungkapkan cinta

Untuk para lelaki, mulailah memberanikan diri untuk mengungkapkan isi hati kepada wanita idamanmu dan mulai melakukan pendekatan. Untuk kaum hawa, beranikan diri membuka hati dan memberikan kesempatan kepada pria untuk mengemukakan cintanya. Kalau perlu, jangan takut untuk mengungkapkan perasaan terlebih dulu.

Menikah karena jodoh

Pada umumnya, pernikahan karena jodoh akan langgeng dan bertahan seumur hidup dibandingkan menikah hanya karena tergiur penampilan fisik atau harta. Cinta sejati tak akan pernah mati, sedangkan cinta karena harta atau penampilan bisa luntur bila pasangan sudah tidak kaya lagi, atau sudah tidak rupawan atau seksi lagi.

 

Sumber: TEMPO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Life18 April 2024, 20:00 WIB

10 Alternatif Kegiatan Menyenangkan Agar Tidak Stres Saat Menghadapi Masalah

Yuk Lakukan Alternatif Hal-hal Menyenangkan Berikut Agar Tidak Stres Saat Menghadapi Masalah Hidup.
Ilustrasi. Mendengarkan Musik. Alternatif Kegiatan Menyenangkan Agar Tidak Stres Saat Menghadapi Masalah (Sumber : pixabay.com/@Martine)
Sehat18 April 2024, 19:45 WIB

Pradibetes: 10 Makanan yang Harus Dihindari Agar Tidak Terjadi Lonjakan Gula Darah

Bagi Anda penderita diabetes, penting untuk selalu menjaga asupan untuk menjaga kadar gula darah.
Ilustrasi Makanan Manis - Bagi Anda penderita diabetes, penting untuk selalu menjaga asupan untuk menjaga kadar gula darah. (Sumber : YouTube/@Teri Raradini)
Bola18 April 2024, 19:30 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Australia U-23 di Piala Asia, Gratis!

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Australia U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Australia U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).
Sukabumi18 April 2024, 19:20 WIB

Diduga Rem Blong, Truk AMDK Hantam Angkot di Cicurug Sukabumi

Kecelakaan terjadi di Jalan Nasional Sukabumi-Bogor, tepatnya depan Kantor Kelurahan Cicurug, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, melibatkan Colt Diesel Isuzu dan Angkot, Kamis (18/04/24).
Kondisi Angkot trayek Cibadak-Cicurug usai ditabrak Truk AMDK di depan Kantor Kelurahan Cicurug, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Sehat18 April 2024, 19:00 WIB

10 Makanan dan Minuman yang Dianjurkan untuk Penderita Gula Darah

Berikut Beberapa Makanan dan Minuman yang Dianjurkan untuk Dikonsumsi Penderita Gula Darah.
Ilustrasi. Sayuran Hijau Brokoli. Makanan yang Dianjurkan untuk Penderita Gula Darah | Foto: Pixabay/silviarita
Sukabumi18 April 2024, 18:42 WIB

Kecelakaan Tunggal Di Depan SMAN 5 Sukabumi, Diduga Ngerem Mendadak Di Jalan Berpasir

Kecelakaan tunggal dialami Asep Syarif Mulyana (43 tahun) asal Kuningan Jawa Barat (Jabar) di Jalan Sarasa tepatnya di Jalan Sarasa Kelurahan Limusnunggal, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi
Asep Syarif Mulyana (43 tahun) asal Kuningan Jawa Barat korban kecelakaan tunggal di Jalan Sarasa Kelurahan Limusnunggal, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi | Foto : Ist
Sukabumi18 April 2024, 18:35 WIB

Batu Unik Diduga Benda Prasejarah Ditemukan di Sungai Cikarang Ciracap Sukabumi

Batu unik diduga benda prasejarah berupa batu dakon ditemukan warga di aliran Sungai Cikarang Ciracap Sukabumi.
Bongkahan batu unik diduga batu dakon di aliran sungai Cikarang Ciracap Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sehat18 April 2024, 18:30 WIB

Asam Urat: Penyebab, Gejala dan 6 Cara Efektif Untuk Mengobatinya

Asam urat dapat menyerang sendi mana pun, namun paling sering menyerang jempol kaki.
Ilustrasi - Asam urat dapat menyerang sendi mana pun, namun paling sering menyerang jempol kaki. (Sumber : Freepik.com).
Life18 April 2024, 18:00 WIB

Bacaan Doa Qunut Subuh: Arab, Latin, Terjemahan dan Ketentuannya

Bacaan doa qunut shalat subuh yang dapat diamalkan umat muslim setiap hari
Bacaan doa qunut shalat subuh yang dapat diamalkan umat muslim setiap hari | Sumber: Freepik (rawpixel.com).
Sukabumi18 April 2024, 17:35 WIB

Kabar Baik untuk Ato di Cikangkung Sukabumi, Rumah Reyotnya Dibangun Swadaya

Kabar baik untuk Ato (51 tahun) datang dari Pemerintah Desa Cikangkung, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi.
Pemdes dan Warga Cikangkung akan bantu perbaikan gubuk miring Ato (Sumber: istimewa)