SUKABUMIUPDATE.com - Kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi di Jalan Raya Cipetir, tepatnya di Kampung Cicareuh RT 04/07, Desa Cicareuh, Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi, pada Senin (24/11/2025) sekira pukul 16.45 WIB. Peristiwa itu mengakibatkan seorang pengendara motor, Fauzan Ali (53 tahun) asal Desa Mekarsari, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi meninggal dunia di tempat kejadian.
Unit Laka Lantas Polres Sukabumi menerima informasi peristiwa tersebut dari Polsek Cikidang sekitar pukul 18.00 WIB. Kecelakaan melibatkan satu unit sepeda motor Honda Beat bernomor polisi F 6765 UCO. Fauzan Ali merupakan wartawan di salah satu media online di Sukabumi.
Baca Juga: Indikasi ke Judi Online, Polisi Sebut Motif Pelaku Begal HP di Sukaraja Sukabumi
Kanit Gakkum Satlantas Polres Sukabumi, Ipda Wangsit Edi Wibowo, menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi saat pengendara motor, Fauzan Ali, melaju dari arah Palabuhanratu menuju Cikidang. Saat melintasi jalan yang sedikit menikung ke kanan, diduga pengendara kurang konsentrasi sehingga kehilangan kendali dan terjatuh ke sisi kiri jalan.
“Pengendara terjatuh akibat hilang kendali. Korban mengalami luka berat di bagian kepala,” ujar Wangsit dalam keterangannya.
Akibat kejadian tersebut, Fauzan Ali, warga Perum Bukit Citra Asri RT 03/09, Desa Mekarsari, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, meninggal dunia.
"Korban mengalami cedera kepala berat serta mengeluarkan darah dari hidung dan telinga. Saat kecelakaan terjadi, korban diketahui memakai helm," ucapnya.



