Mau Mengamati Planet di Tata Surya, Simak Dulu Posisinya di bulan Februari Ini

Sabtu 10 Februari 2024, 16:00 WIB
Ilustrasi - Berikut ini posisi planet di tata surya selama bulan Februari 2024 mulai dari Merkurius hingga Neptunus (Sumber : Freepik/freepik)

Ilustrasi - Berikut ini posisi planet di tata surya selama bulan Februari 2024 mulai dari Merkurius hingga Neptunus (Sumber : Freepik/freepik)

SUKABUMIUPDATE.com - Mengamati benda langit seperti planet di tata surya kita memang menjadi hal menyenangkan apalagi jika didukung dengan kondisi langit yang cerah.

Meski banyak benda langit perlu bantuan alat untuk mengamatinya, namun ada beberapa diantaranya bisa dilihat dengan tanpa bantuan alat seperti Bulan, planet Venus, Mars dan sebagainya.

Posisi dari benda-benda langit tersebut akan berubah-ubah akibat rotasi Bumi dan pergerakan benda-benda langit itu sendiri.

Baca Juga: 6 Planet yang Diduga Terjadi Hujan Aneh dan Ekstrim, Bersyukur Tinggal di Bumi

Nah, jika ingin mengamati planet di langit, berikut ini posisi-posisi planet sepanjang bulan Februari 2024 ini yang dikutip dari laman Langit Selatan.

Merkurius, Venus, Mars

Ketiga planet yang jaraknya paling dekat dengan Bumi ini bisa diamati sebelum fajar menyingsing di ufuk timur. Pada bulan Februari, Merkurius dan Venus akan terus menurun mengejar Matahari di ufuk timur. Sedangkan si planet Merah Mars justru menanjak naik.

Merkurius akan menghilang di balik Matahari mulai pertengahan Februari dan akan mencapai posisi konjungsi superior pada akhir Februari.

Sementara Mars dan Venus bisa diamati di sepanjang Februari dan membentuk segitiga dengan Bulan di awal bulan.

Baca Juga: 8 Fenomena Langit Februari, Ada Puncak Hujan Meteor Alpha Centaurid

Jupiter

Planet terbesar di Tata Surya ini bisa diamati di rasi Aries setelah Matahari terbenam sampai jelang tengah malam. Planet gas raksasa ini juga akan berpapasan dengan Bulan pada pertengahan bulan Februari.

Saturnus

Planet yang terkenal dengan cincin indahnya ini bisa diamati di rasi Aquarius kala senja sampai kisaran satu jam setelah matahari terbenam.

Kemudian, menjelang pertengahan Februari, planet paling cantik ini akan berpapasan dengan Bulan. Di bulan Februari sendiri Saturnus akan terus turun di ufuk barat dan akhirnya menghilang di balik Matahari.

Baca Juga: Bahaya! Ini yang Akan Terjadi Jika Planet Bumi Tidak Berputar

Uranus & Neptunus

Dua planet es raksasa ini terlalu redup untuk diamati dengan mata tanpa alat mengingat posisinya yang cukup jauh dari Bumi. Jadi, jika ingin mengamatinya, siapkan teleskop sebagai alat bantu.

Uranus bisa diamati di rasi Aries sejak Matahari terbenam sampai jelang tengah malam. Sementara Neptunus bisa diamati di rasi Pisces setelah Matahari terbenam dan bisa diamati sampai kisaran pukul delapan malam.

Itulah posisi-posisi planet di tata surya selama bulan Februari 2024 yang harus diperhatikan ketika ingin mengamati benda-benda langit tersebut.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Keuangan07 Mei 2024, 09:30 WIB

7 Tantangan Orang Kaya Agar Tidak Jatuh Miskin, Jangan Lengah!

Dengan manajemen keuangan yang tepat, disiplin, dan perencanaan yang baik, orang kaya dapat memitigasi risiko dan menjaga kekayaan mereka dari kemungkinan jatuh miskin.
Ilustrasi. Orang kaya. Ada beberapa faktor yang bisa memengaruhi stabilitas keuangan seseorang meskipun memiliki kekayaan yang substansial. (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Sehat07 Mei 2024, 09:00 WIB

6 Bahan Alami yang Efektif Mengatasi Sakit Lambung, Maag dan Gangguan Pencernaan

Anda dapat mengatasi asam lambung dan meningkatkan kualitas hidup Anda dengan mengonsumsi bahan-bahan alami.
Ilustrasi Teh Chamomil - Anda dapat mengatasi asam lambung dan meningkatkan kualitas hidup Anda dengan mengonsumsi bahan-bahan alami.  (Sumber : Freepik.com/@8photo)
Nasional07 Mei 2024, 08:54 WIB

Tak Masuk Akal, Drh Slamet Kritik Rencana Impor Beras Akibat Gelombang Panas

Slamet menyebut kondisi negara-negara pengimpor lebih parah ketimbang Indonesia.
Anggota Komisi IV DPR RI F-PKS drh Slamet mengkritik rencana impor beras yang diusulkan pemerintah pada tahun ini. | Foto: Istimewa
Sukabumi07 Mei 2024, 08:30 WIB

Kota Sukabumi dalam Musrenbangnas 2024, Sinkronisasi dan Koordinasi Pembangunan

Kusmana akan bersinergi dengan pemerintah pusat dalam melaksanakan program.
Pj Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji (kanan) dan Kepala BAPPEDA Kota Sukabumi Asep Suhendrawan (kiri) hadir dalam Musrenbangnas 2024, Senin, 6 Mei 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan. | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sehat07 Mei 2024, 08:00 WIB

Tetap Hati-hati, Ini 7 Tantangan Hidup Sehat Bagi Penderita Asam Lambung

Stres dapat meningkatkan produksi asam lambung dalam tubuh, sehingga dapat memperburuk gejala asam lambung.
Ilustrasi - Sakit Perut. Tantangan Hidup Sehat Bagi Penderita Asam Lambung. (Sumber : Freepik.com/@diana.grytsku)
Life07 Mei 2024, 07:00 WIB

7 Ciri Anak Stres Karena Memiliki Masalah di Sekolah, Tingkahnya Beda!

Anak yang bermasalah di sekolah bisa kehilangan nafsu makan atau makan berlebihan sebagai respons terhadap stres, dan juga mungkin memiliki masalah tidur, seperti kesulitan tidur atau terbangun dalam tidur.
Ilustrasi. Ciri Anak Stres Karena Memiliki Masalah di Sekolah (Sumber : pixabay.com/@ธนาวุธเกตุชีพ)
Sehat07 Mei 2024, 06:00 WIB

5 Air Rebusan untuk Mengobati Asam Lambung Secara Alami

Cara membuat air rebusan untuk mengobati asam lambung bisa dengan mencampurkan salah satu atau beberapa bahan alami berikut ke dalam air panas, biarkan meresap beberapa saat, kemudian saring dan minum air rebusan tersebut.
Ilustrasi. Jahe. Air Rebusan untuk Mengobati Asam Lambung Secara Alami (Sumber : Freepik)
Science07 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 7 Mei 2024, Sukabumi Cerah dari Pagi Hingga Malam

Prakiraan cuaca tanggal 7 Mei 2024 wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi
Ilustrasi. Prakiraan cuaca tanggal 7 Mei 2024 wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi. | Foto: Pixabay/yeskay1211
Sukabumi06 Mei 2024, 22:27 WIB

Momen Hardiknas, Diarpus Sukabumi Bicara Program Pendukung Gerakan Merdeka Belajar

Kepala Diarpus Kabupaten Sukabumi Aisah dukung gerakan merdeka belajar agar generasi Indonesia emas bisa tercapai.
Program Pusling Diarpus Kabupaten Sukabumi di SMK Doa Bangsa Palabuhanratu 30 Maret 2024. (Sumber : IG UPP Palabuhanratu)
Sukabumi06 Mei 2024, 21:34 WIB

UPTD PU Sagaranten Tangani Longsor di Irigasi Binongsari Curugkembar Sukabumi

UPTD PU Wilayah Sagaranten melakukan penanganan sementara bencana longsor yang sempat menimbun aliran irigasi Binongsari Curugkembar Sukabumi.
Kabag TU UPTD Wilayah Sagaranten, Ami Amalia saat meninjau  penanganan longsor di Daerah Irigasi (DI) Binongsari, Curugkembar Sukabumi. (Sumber : Istimewa)