H+4 Lebaran: 35 Wisatawan Jadi Korban Laut Sukabumi, Satu Tewas-Satu Hilang

Jumat 06 Mei 2022, 19:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Hingga H+4 Lebaran atau Jumat (6/5/2022), Badan Penyelamat Wisata Tirta atau Balawista Wilayah Barat mencatat sebanyak 35 wisatawan menjadi korban ombak pantai selatan Sukabumi. Dari 35 orang, satu meninggal dunia, satu masih dinyatakan hilang, dan 33 berhasil selamat.

Koordinator Balawista Wilayah Barat Dani Supirman mengatakan sejak H+1 Lebaran ada tujuh titik yang menjadi lokasi kecelakaan laut. Ketujuh titik ini adalah Pantai Karanghawu 1 dan 2, Pantai Kapitol, Pantai Istiqomah Citepus, Pantai Kebon Kelapa Citepus, Pantai Muara Citepus, Pantai Istana Presiden, dan Pantai Rawa Kalong.

photoPemasangan bendera dalam rangka pengingat tanda bahaya di Pantai Citepus, Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. - (Sukabumiupdate.com/CRP 3)

Menurut Dani, puluhan kecelakaan laut tersebut terbanyak dialami wisatawan asal Bogor, Bekasi, dan Jakarta. "Hingga saat ini total kejadian untuk warga Bogor sembilan orang serta Bekasi dan Jakarta tujuh orang," kata Dani kepada sukabumiupdate.com. Satu warga Bogor hingga kini masih dinyatakan hilang.

Adapun rincian kecelakaan laut yang terjadi selama libur Lebaran 2022 di pantai selatan Sukabumi adalah sebagai berikut: 

1. H+1 Lebaran (3 Mei 2022)

Pada Selasa, 3 Mei 2022, terdapat sembilan kecelakaan laut di tiga titik: Pantai Istiqomah Citepus, Pantai Karanghawu 1, dan Pantai Karanghawu 2.

Di Pantai Istiqomah Citepus, ada empat wisatawan yang hampir hanyut. Mereka adalah Beni, Galang, dan Taufik dari Bogor serta Tampu Bolon dari Cianjur. Sementara di Pantai Karanghawu 1, wisawatan bernama Aang Sopian asal Bandung, juga hampir hanyut. Kemudian di Pantai Karanghawu 2, ada empat wisatawan yang hampir hanyut, yakni Feri, Sulaiman, dan Kepin Pintu yang berasal dari Sukabumi, serta Regina dari Bogor.

2. H+2 Lebaran (4 Mei 2022)

Pada Rabu, 4 Mei 2022, terdapat 11 kecelakaan laut di empat titik: Pantai Istiqomah Citepus, Pantai Karanghawu 2, Pantai Kapitol, dan Pantai Rawa Kalong.

Di Pantai Istiqomah Citepus, delapan wisatawan asal Sukabumi nyaris hanyut. Mereka adalah Rifkie Eka, Nadin, Ardiansyah, Ardian, Suhandri, Asep Yusup, Egi Enjana, dan Sahrudin. Selanjutnya di Pantai Karanghawu 2, satu wisatawan asal Sukabumi bernama Rijal Yusup juga nyaris hanyut. Kemudian di Pantai Kapitol, wisatawan Jakarta bernama Ali Husein hampir hanyut.

Sedangkan di Pantai Rawa Kalong, anak berusia tujuh tahun asal Sukabumi bernama Gibran, dinyatakan tenggelam. Tim SAR gabungan menemukan Gibran terdampar di bibir Pantai Namora dalam keadaan meninggal dunia pada Kamis, 5 Mei 2022, sekira pukul 15.30 WIB. Pantai Namora berjarak 1 kilometer dari lokasi kejadian.

3. H+3 Lebaran (5 Mei 2022)

Pada Kamis, 5 Mei 2022, terdapat 11 kecelakaan laut di tiga titik: Pantai Istana Presiden, Pantai Istiqomah Citepus, dan Pantai Karanghawu 2.

Di Pantai Istana Presiden, wisatawan asal Bogor berma Andri Yodiman hampir tenggelam. Selanjutnya di Pantai Istiqomah Citepus, lima wisatawan asal Jakarta hampir tenggelam, yakni Ahmad, Jaya, Farel, Hadi, dan Alief. Ada pula satu wisatawan asal Bekasi bernama Setiawan yang hampir tenggelam di Pantai Istiqomah Citepus.

Sementara di Pantai Karanghawu 2, ada empat wisatawan Bogor yang menjadi korban. Mereka adalah Ilham hurhuda, Reynaldi, Yoga Pamungkas, dan Ahmad Romadon. Hingga berita ini ditayangkan, wisatawan bernama Yoga Pamungkas masih dinyatakan hilang dan terus dicari.

4. H+4 Lebaran (6 Mei 2022)

Pada Jumat, 6 Mei 2022, terdapat empat kecelakaan laut di dua titik: Pantai Istiqomah Citepus dan Pantai Muara Citepus.

Di Pantai Istiqomah Citepus, dua wisatawan asal Bogor nyaris hanyut. Mereka adalah Muhammad Lana dan Nanda. Sedangkan di Pantai Muara Citepus, ada dua wisatawan Bandung yang juga nyaris hanyut, yakni Patria dan Bimo.

"Total 35 wisatawan yang kecelakaan laut, di mana 33 orang bisa kami selamatkan. Satu orang meninggal di Pantai Rawa Kalong karena di sana tidak ada penempatan petugas Balawista sebab tidak termasuk kawasan wisata. Sementara satu orang yang masih hilang hingga kini masih dicari," kata Dani.

REPORTER: CRP 3

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi04 Mei 2024, 00:01 WIB

Bayi Baru Lahir Ditemukan Menangis di Semak-semak Gegerkan Warga Gunungguruh Sukabumi

Berawal dari suara tangis, Warga Gunungguruh Sukabumi temukan bayi baru lahir berlumuran darah di semak-semak.
Penemuan bayi laki-laki baru lahir di Gunungguruh Sukabumi. Ditemukan menangis di semak-semak kebun. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi03 Mei 2024, 21:46 WIB

5 Perangkat Daerah Kabupaten Sukabumi Akan Dinilai Ombudsman, Ini Arahan Sekda

5 perangkat daerah Kabupaten Sukabumi yang akan dinilai Ombudsman yaitu DPMPTSP, Dinsos, Dinkes, Disdik dan Disdukcapil.
Sekda kabupaten Sukabumi Ade Suryaman, memimpin rapat pembahasan persiapan penilaian pelayanan publik oleh Ombudsman. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Life03 Mei 2024, 21:00 WIB

12 Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar

Berikut Beberapa Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. Meskipun Hati Sangat Kesal pada Mereka, Coba untuk Tetap Empati Ya!
Ilustrasi. Pasangan bertengkar. Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. (Sumber : Freepik.com)
Sehat03 Mei 2024, 20:30 WIB

7 Daun yang Berkhasiat Membantu Menurunkan Kadar Gula Darah dalam Tubuh

Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.
Ilustrasi daun kelor. Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. (Sumber : Instagram/@dina_dara_chadank)
Sukabumi03 Mei 2024, 20:08 WIB

Kronologi Pasutri Tewas Tertabrak KA Siliwangi di Sukabumi, Korban Sudah Diteriaki

Warga ceritakan detik-detik suami istri tewas tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi.
Tempat Kejadian Perkara Pasutri tertabrak kereta api di Kampung Babakansirna, Rt 03/04, Desa/Kecamatan Kebonpedes, Sukabumi. (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Keuangan03 Mei 2024, 20:00 WIB

10 Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!

Waspada Terhadap Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!
Finansial Terbatas. Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidup Miskin | Foto : Karolina Grabowska/Pexels
Gadget03 Mei 2024, 19:30 WIB

Begini Langkahnya, 7 Tips Mengatasi Memori Internal yang Penuh di HP Android

Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.
Ilustrasi. Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.(Sumber : Freepik/@rawpixel.com)
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 19:11 WIB

Pelajar Sukabumi Darurat Kekerasan Seksual, DPRD: Penguatan Ilmu Agama, Sekolah dan Rumah

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Budi Azhar merespon dua kasus kekerasan seksual yang melibatkan pelajar.
Budi Azhar Mutawalli, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto: Aji
Sukabumi Memilih03 Mei 2024, 19:10 WIB

50 Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Hasil Pemilu 2024 Ditetapkan, Berikut Daftar Namanya

Sah! Berikut daftar nama Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024.
KPU gelar rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi parpol dan penetapan calon angggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024, Kamis 2 Mei 2024. (Sumber : Istimewa)
Life03 Mei 2024, 19:00 WIB

Biasa Menjadi Luar Biasa: 10 Kebiasaan Kecil yang Membuatmu Dihormati dan Disegani

Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha.
Ilustrasi -Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha. (Sumber : pexels.com/Alexander Suhorucov)