DPRD Jabar Terbuka Bila Jampang Ingin Pisahkan Diri dari Kabupaten Sukabumi

Senin 21 Februari 2022, 18:55 WIB

SUKABUMIUPDATE.com -  Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi PKB, Hasim Adnan berharap usulan adanya pemekaran daerah di Kabupaten Sukabumi tidak hanya Sukabumi Utara saja, tetapi juga wilayah Pajampangan. Dengan luasnya wilayah Kabupaten Sukabumi, lanjutnya, tidaklah "sehat" apabila hanya dikelola oleh satu Bupati.

"Idealnya ada tiga (Bupati), tapi untuk sementara baru Kabupaten Sukabumi Utara yang baru bisa diajukan. Saya berharap teman-teman aktivis Pajampangan yang ingin segera juga memekarkan diri untuk menjadi Kabupaten tersendiri itu segera memfollow up," ujar Hasim dalam Talkshow di Youtube NU Jabar Channel, Senin (21/2/2022).

Menurut Anggota Legislatif dari Dapil Kota dan Kabupaten Sukabumi tersebut, pihaknya sangat terbuka untuk kembali menyuarakan keinginan adanya pemekaran di wilayah Sukabumi bagian selatan tersebut.

"Apalagi Jampang itukan sangat terkenal melahirkan tokoh-tokoh luar biasa, sehingga saya optimis proses pemekaran Kabupaten Pajampangan ini bisa juga lolos, cuman saya tidak tahu persis kendalanya apa sehingga isu pemekaran untuk kabupaten Pajampangan tersendat-sendat, padahal kami di DPRD sangat terbuka," jelasnya.

Baca Juga :

Lebih jauh Sekretaris Komisi 3 ini memaparkan, pihaknya pernah melakukan kajian yang hasilnya merekomendasikan perlunya pemekaran daerah sebagai salah satu opsi solusi agar proses pembangunan di Jabar tidak timpang.

Dalam hasil kajian tersebut, pada tahun 2024 mendatang Provinsi Jabar idealnya terdiri dari 41 Kabupaten/Kota.

"Sekarang baru 27 (Kabupaten/Kota), masih jauh, tidak sebanding dengan Jawa Timur, padahal penduduknya kita paling besar di Indonesia," tuturnya.

Menurut Hasim, dengan jumlah Kabupaten/Kota yang banyak akan berpengaruh kepada keadilan fiskal dalam dana bagi hasil dari pemerintah pusat ke daerah.

"Sehingga kita mendorong eksekutif (Pemprov Jabar) untuk bisa melakukan lobi-lobi politik di tingkat pusat, agar proses pencabutan moratorium sementara untuk daerah-daerah yang prioritas untuk segera dimekarkan itu dilakukan," lanjutnya.

Diketahui, dari tahun 2020, total sebanyak delapan daerah telah diusulkan Pemprov Jabar untuk menjadi Calon Daerah Persiapan Otonomi Baru (CDPOB) di Jabar. Dari delapan daerah itu, lima di antaranya telah disetujui oleh DPRD Jabar. Sementara tiga lainnya baru diterima usulannya untuk kemudian digodok tim pansus.

Ketiga CDPOB tersebut yaitu Kabupaten Cianjur Selatan, Kabupaten Tasikmalaya Selatan, dan Kabupaten Garut Utara.

Sementara lima lainnya yang sudah disetujui DPRD Jabar yaitu, Kabupaten Bogor Barat, Kabupaten Sukabumi Utara, Kabupaten Garut Selatan, Kabupaten Bogor Timur dan Kabupaten Indramayu Barat.

"Mudah-mudahan ada banyak usulan lagi yang segera kita ajukan di level pusat, terutama yang wilayahnya gemuk, termasuk Kabupaten Sukabumi," tandas Hasim.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi04 Mei 2024, 00:01 WIB

Bayi Baru Lahir Ditemukan Menangis di Semak-semak Gegerkan Warga Gunungguruh Sukabumi

Berawal dari suara tangis, Warga Gunungguruh Sukabumi temukan bayi baru lahir berlumuran darah di semak-semak.
Penemuan bayi laki-laki baru lahir di Gunungguruh Sukabumi. Ditemukan menangis di semak-semak kebun. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi03 Mei 2024, 21:46 WIB

5 Perangkat Daerah Kabupaten Sukabumi Akan Dinilai Ombudsman, Ini Arahan Sekda

5 perangkat daerah Kabupaten Sukabumi yang akan dinilai Ombudsman yaitu DPMPTSP, Dinsos, Dinkes, Disdik dan Disdukcapil.
Sekda kabupaten Sukabumi Ade Suryaman, memimpin rapat pembahasan persiapan penilaian pelayanan publik oleh Ombudsman. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Life03 Mei 2024, 21:00 WIB

12 Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar

Berikut Beberapa Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. Meskipun Hati Sangat Kesal pada Mereka, Coba untuk Tetap Empati Ya!
Ilustrasi. Pasangan bertengkar. Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. (Sumber : Freepik.com)
Sehat03 Mei 2024, 20:30 WIB

7 Daun yang Berkhasiat Membantu Menurunkan Kadar Gula Darah dalam Tubuh

Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.
Ilustrasi daun kelor. Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. (Sumber : Instagram/@dina_dara_chadank)
Sukabumi03 Mei 2024, 20:08 WIB

Kronologi Pasutri Tewas Tertabrak KA Siliwangi di Sukabumi, Korban Sudah Diteriaki

Warga ceritakan detik-detik suami istri tewas tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi.
Tempat Kejadian Perkara Pasutri tertabrak kereta api di Kampung Babakansirna, Rt 03/04, Desa/Kecamatan Kebonpedes, Sukabumi. (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Keuangan03 Mei 2024, 20:00 WIB

10 Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!

Waspada Terhadap Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!
Finansial Terbatas. Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidup Miskin | Foto : Karolina Grabowska/Pexels
Gadget03 Mei 2024, 19:30 WIB

Begini Langkahnya, 7 Tips Mengatasi Memori Internal yang Penuh di HP Android

Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.
Ilustrasi. Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.(Sumber : Freepik/@rawpixel.com)
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 19:11 WIB

Pelajar Sukabumi Darurat Kekerasan Seksual, DPRD: Penguatan Ilmu Agama, Sekolah dan Rumah

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Budi Azhar merespon dua kasus kekerasan seksual yang melibatkan pelajar.
Budi Azhar Mutawalli, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto: Aji
Sukabumi Memilih03 Mei 2024, 19:10 WIB

50 Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Hasil Pemilu 2024 Ditetapkan, Berikut Daftar Namanya

Sah! Berikut daftar nama Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024.
KPU gelar rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi parpol dan penetapan calon angggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024, Kamis 2 Mei 2024. (Sumber : Istimewa)
Life03 Mei 2024, 19:00 WIB

Biasa Menjadi Luar Biasa: 10 Kebiasaan Kecil yang Membuatmu Dihormati dan Disegani

Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha.
Ilustrasi -Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha. (Sumber : pexels.com/Alexander Suhorucov)