Memupuk Harmoni Sunda Islam di Padepokan Ekek Paeh Cijagungbojong Kabupaten Sukabumi

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Ngabuburit kali ini, sukabumiupdate.com menyempatkan diri mengunjungi Padepokan Ekek Paeh di Kampung Cijagung Bojong, Desa Gedepangrango, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi.

Meski dinamai padepokan, sebenarnya tempat ini lebih menyerupai sanggar seni, dengan penekanan seni Sunda buhun. Di padepokan tersebut, ada sekitar tujuh pria dewasa sedang melakukan aktivitas berbeda dalam mengisi waktu ngabuburit, mulai dari membuat pipa rokok, memilin akar pohon untuk dijadikan tali, hingga membuat alat musik karinding.

BACA JUGA: Padepokan Ekek Paeh Kabupaten Sukabumi Mencari Pasar

Di padepokan ini, setiap orang dibebaskan untuk berkreasi, sesuai dengan apa yang disukainya. Namun ada satu keistimewaan dimiliki tempat ini, yaitu secara berkala, Asep Japra (sang pemilik tempat-red) akan mengajak para pemuda yang ada di padepokan melakukan pengajian, dari sudut pandang budaya yang mereka sebut dengan guaran.

Guaran pada dasarnya adalah upaya dalam menarik benang merah, antara budaya Sunda dan agama Islam yang oleh sebagian kalangan kerap dipisahkan karena dianggap tidak sejalan.

Padahal menurut Asep, budaya Sunda yang luhung ini sangat berhubungan dan bisa saling mengisi dengan agama Islam tanpa harus saling menodai. "Islam tak sekadar ageuman (Agama-red), tapi juga jalan keselamatan, sama dengan arti Sunda," tuturnya, Sabtu (10/6).

BACA JUGA: Mimpi Pegiat Budaya Sunda, Menggelar Saren Taun di Kota Sukabumi

Asep pun mengatakan, jika budaya dan agama adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Lebih jauh Asep menjelaskan, jika di masa lalu Sunda merupakan sebuah agama yang dalam ajarannya tidak ada satupun yang bertolak belakang dengan ajaran Islam.

Sunda, tambah Asep, mengajarkan manusia untuk selalu menjaga keselarsan dan keharmonisan, baik dengan sesama manusia, alam, dan Hyang Widhi, atau Tuhan Yang Maha Esa (YME), Allah Subhana wa Taala.

Meski demikian, Asep mengingatkan, tentu kita harus bisa menelanjangi diri sendiri dan menanggalkan semua ego. "Seorang Islam akan selamat pada akhirnya nanti, jika ia benar-benar mengenal Islamnya. Begitupun orang Sunda, ia akan selamat jika mampu mengenal jati Sundanya."

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi06 Mei 2024, 22:27 WIB

Momen Hardiknas, Diarpus Sukabumi Bicara Program Pendukung Gerakan Merdeka Belajar

Kepala Diarpus Kabupaten Sukabumi Aisah dukung gerakan merdeka belajar agar generasi Indonesia emas bisa tercapai.
Program Pusling Diarpus Kabupaten Sukabumi di SMK Doa Bangsa Palabuhanratu 30 Maret 2024. (Sumber : IG UPP Palabuhanratu)
Sukabumi06 Mei 2024, 21:34 WIB

UPTD PU Sagaranten Tangani Longsor di Irigasi Binongsari Curugkembar Sukabumi

UPTD PU Wilayah Sagaranten melakukan penanganan sementara bencana longsor yang sempat menimbun aliran irigasi Binongsari Curugkembar Sukabumi.
Kabag TU UPTD Wilayah Sagaranten, Ami Amalia saat meninjau  penanganan longsor di Daerah Irigasi (DI) Binongsari, Curugkembar Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih06 Mei 2024, 21:19 WIB

Solusi Ayep Zaki Soal SDM hingga Penanganan Kemiskinan di Kota Sukabumi

Ayep Zaki menyebut dua persoalan yang harus diperhatikan di Kota Sukabumi yakni soal peningkatan kapasitas sumber daya manusia, dan soal kemiskinan.
Ayep Zaki dan Fungsionari HIMASI Kota Sukabumi | Foto : Ist
Sehat06 Mei 2024, 21:00 WIB

Terbangun dengan Tidak Nyaman, 10 Tips Jitu Menghentikan Asam Lambung Naik Saat Tidur

Terkadang jika Asam Lambung terjadi pada malam hari dapat menyebabkan tersedak saat tidur.
Ilustrasi - Terkadang jika Asam Lambung terjadi pada malam hari dapat menyebabkan tersedak saat tidur. (Sumber : Freepik.com/@stefamerpik).
Sukabumi06 Mei 2024, 20:27 WIB

Ratusan Perumahan di Kota Sukabumi Belum Serahkan PSU, Ini Upaya DPUTR

DPUTR Kota Sukabumi tengah fokus mengintensifkan upaya pengambil alihan PSU Perumahan.
Kepala DPUTR Kota Sukabumi, Sony Hermanto. (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Sukabumi06 Mei 2024, 20:07 WIB

Anggaran Rp36 M: Jalan Rusak Jampangtengah-Kiaradua Sukabumi Mulai Diperbaiki

Sempat dikeluhkan warga, akhirnya jalan provinsi ruas Jampangtengah - Kiaradua mulai diperbaiki oleh Dinas Bina Marga Dan Penataan Ruang Provinsi Jawa Barat.
Perbaikan jalan provinsi ruas Jampangtengah-Kiaradua Kabupaten Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Life06 Mei 2024, 20:00 WIB

5 Cara Membantu Anak yang Takut Bertemu Orang Baru, Bunda Harus Tahu Nih

Bersabar, suportif, dan adalah kunci membantu anak Anda untuk menemukan cara mereka sendiri untuk mengatasi rasa takut bertemu orang baru.
Ilustrasi - Bersabar, suportif, dan adalah kunci membantu anak Anda untuk menemukan cara mereka sendiri untuk mengatasi rasa takut bertemu orang baru. (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi Memilih06 Mei 2024, 19:31 WIB

Resmi Berkoalisi dengan 4 Partai, PKS Usulkan Tiga Nama untuk Calon Bupati Sukabumi

Dewan Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Kabupaten Sukabumi sudah resmi berkoalisi dengan empat partai lainnya, yaitu PKB, Demokrat, PDIP dan PAN.
M. Sodikin, Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi | Foto : Syams
Life06 Mei 2024, 19:00 WIB

13 Cara Sederhana Mengatasi Asam Lambung atau GERD yang Bisa Anda Lakukan

Asam lambung atau GERD dapat diatasi dengan cara-cara sederhana.
Ilustrasi seorang perempuan mengalami asam lambung (gerd) - Asam lambung atau GERD dapat diatasi dengan cara-cara sederhana.| Foto : Freepik/@diana.grytsku
Sukabumi06 Mei 2024, 18:40 WIB

Perkuat Ketahanan Pangan, Pemkab Sukabumi Teken Kerja Sama dengan Pemkot Bekasi

Pemkab Sukabumi Teken Kerja Sama dengan Pemkot Bekasi soal Ketahanan pangan hingga pariwisata.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami saat menandatangani MoU kerja sama dengan Pemkot Bekasi. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)