TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
bankbjb

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi Meriahkan Hari Pelanggan Nasional

Penulis
Senin 5 Sep 2022, 13:21 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Cabang Sukabumi meriahkan Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) dengan berbagai kegiatan seperti fashion show, games, hingga pemeriksaan kesehatan gratis. 

Kegiatan diselenggarakan di Kantor Cabang, Jalan Syamsudin. SH, Kelurahan Cikole, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, Senin (5/9/2022).

Baca Juga :

BPJAMSOSTEK Tanggung Seluruh Biaya Perawatan Petani Sukabumi Korban Kecelakaan Kerja

Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi, Oki Widya Gandha mengatakan kegiatan tersebut merupakan acara rutin tahunan untuk memperingati Harpelnas.

"Kita menyapa sekitar 50 peserta yang hadir langsung disini untuk pengambilan hak-hak yang diberikan kepada peserta," ujarnya.

Dia menuturkan untuk acara fashion show bernama Sukabumi Fashion Week, terinspirasi dari Citayam Fashion Week. 

Dalam catwalk fashion week, para model yang merupakan pegawai BPJAMSOSTEK Cabang Sukabumi menggunakan pakaian yang mewakili profesi seperti nelayan, kurir, pekerja konstruksi, koki, dan lain sebagainya yang dilindungi oleh program BPJAMSOSTEK.  

"Kita juga mengadakan games, doorprize serta cinderamata. Selain itu, kita juga memberikan pemeriksaan kesehatan gratis seperti cek darah, asam urat dan gula darah," ujarnya.

Tak hanya itu, ada juga layanan tuntas 1 hari. “Secara spesial saya dan seluruh kepala bidang memberikan pelayanan pengambilan klaim JHT dan langsung kita layani," ujarnya. 


Halaman :
BERITA TERPOPULER
Berita Terkini