Resmikan Jembatan, Bupati Sukabumi: Pemeliharaan Ulah Silih Andelkeun

Senin 31 Desember 2018, 13:28 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Bupati Sukabumi, Marwan Hamami meresmikan jembatan penghubung dua desa dan kecamatan, yaitu Desa Cibuntu, Kecamatan Simpenen dan Desa Tonjong Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Senin (31/12/2018). Jembatan yang membentang di atas sungai Cimandiri sepanjang 200 meter dan lebar 1,5 meter tersebut dibangun menggunakan dana  hibah dari seorang warga Brebes Jawa Tengah, Hadi Cucu Wijaya.

Kedatangan orang nomor satu di Kabupaten Sukabumi tersebut mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat. Dalam kondisi hujan Marwan datang mengendarai motor ATV (All Terrain Vehicle).

Marwan Hamami menyampaikan, bahwa hal seperti ini bisa membantu percepatan pembangunan. Menurutnya peran masyarakat sangat di butuhkan, sehingga percepatan pembangunan di Kabupaten Sukabumi cepat terwujud.

"Pembangunan jembatan ini murni dari masyarakat yang berkeinginan untuk memberikan sumbangsih pembangunan, hebatnya yang membangun bukan masyarakat Sukabumi, mudah-mudahan dengan ini dapat memberikan satu nilai manfaat baik," paparnya dalam sambutan.

Marwan meminta peran desa untuk merawat dan memelihara infrastruktur yang telah di bangun. "Dua desa ini harus bersepakat, untuk memelihara jangan silih andelkeun (jangan saling mengandalkan)," katanya.

Menurut Marwan, untuk pembangunan seluruh Kabupaten Sukabumi jika menggunakan anggaran APBD atau Dana Desa (DD) akan sulit, terlebih dengan kondisi luas wilayah Kabupaten Sukabumi.

"Kita berharap masyarakat mau berperan aktif, terlebih perusahaan dengan dana CSRnya yang tergerak untuk membantu saudara-saudaranya, Insya Allah pembangunan di Kabupaten Sukabumi akan lebih cepat terealisasi," harapnya.

Ia menambahkan program pemerintah Kabupaten Sukabumi akan terkonsentrasi pada pembangunan infrastruktur. "Ketika melanjutkan,  infrastruktur hanya 30 sampai 40 persen yang bisa dilalui dan bagus. Hari ini sudah mendekati di angka 70 persen,  mudah-mudahan di tahun 2019 ini kita bisa menyelesaikan asal tidak terganggu oleh musim atau bencana alam," tambahnya.

BACA JUGA: Bupati Sukabumi: 2019 Lebih Tegas, ASN Berkinerja Rendah Bisa Turun Pangkat

Marwan berharap, apa yang di inginkan masyarakat harus nyambung dengan dengan perangkat Desa.

"Membangunnya mudah memelihara yang sulit. Jangan sampai nanti pak Hadi sudah membangun, kepala desa tidak menganggarkan untuk perawatan, kedepan masyarakat juga harus berperan dalam perencanaan pembangunan.  Musrenbang  harus di ikuti dan harus menjadi catatan oleh kita, sehingga anggaran yang di berikan pemerintah bisa termanfaatkan dengan baik sesuai keinginan masyarakat," pungkasnya.

Hadi Cucu Wijaya warga asal Brebes, Jawa Tengah pemberi hibah menyampaikan terimakasih atas di resmikannya jembatan tersebut oleh Bupati Sukabumi.

"Sudah dua kali jembatan ini akan diresmikan namun gagal dan mundur terus. Alhamdulillah hari ini menjadi sebuah kebanggan bagi saya, karena jembatan ini bisa diresmikan langsung oleh Bupati Sukabumi. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih  dengan rasa bangga dan rasa hormat saya kepada pak bupati,"ujar singkatnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi30 April 2024, 17:54 WIB

DLH Akui Kekurangn Armada Soal Telat Angkut Tumpukan Sampah di Palabuhanratu Sukabumi

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabipaten Sukabumi Prasetyo menyebutkan bahwa penyebab tidak terangkutnya sampah tersebut itu di sebabkan oleh kekurangan armada pengangkut sehingga sedikit terhambat.
Kondisi tumpukan sampah di TPSS Kampung Pangsor Lio, RT 01, RW 25, Kelurahan/Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Life30 April 2024, 17:34 WIB

Ajarkan Keterampilan Khusus, Ini 7 Cara Mengajari Anak Agar Tangguh Secara Mental

Dalam membangun kekuatan mental anak, dibutuhkan komitmen dan konsistensi. Namun dengan komunikasi yang teratur, dan berupaya membangun kepercayaan diri dan harga diri mereka secara teratur, Anda akan memberikan kekuatan mental.
Ilustrasi anak tangguh secara mental / Sumber : pexels.com/@Allan Mas
Opini30 April 2024, 17:29 WIB

MAY DAY dan Masa Depan Tenaga Kerja Indonesia

Hari Buruh Internasional atau May Day, memiliki kronologis yang panjang dan kompleks· Berikut adalah gambaran umum tentang bagaimana Hari Buruh Internasional berkembang:
Dr. Tetty Sufianty Zafar, MM / Dosen Universitas Muhammadiyah Sukabumi / Sekretaris Forum Doktor Sukabumi/Pembina Research & Literacy Institute
Life30 April 2024, 17:27 WIB

6 Kebiasaan Harian yang Merapuhkan Mental Anda Secara Perlahan, Yuk Hindari!

Kebiasaan tertentu rupanya bisa membaut mental seseorang lemah, hancur dan rapuh. Tak ayal kebiasaan ini wajib dihindari agar tidak menghambat kesuksesan.
Ilustrasi. Kebiasaan yang membuat mental rapuh. | Sumber foto : Pexels/Liza Summer
Life30 April 2024, 17:13 WIB

Buat Aturan yang Jelas, Begini 10 Cara Mencegah Masalah Perilaku Pada Anak

Disiplin merupakan tindakan yang sangat penting untuk kehidupan anak. Namun jika anak belum disiplin cobalah tips ini untuk mencegahnya.
Ilustrasi mencegah masalah perilaku pada anak / Sumber : pexels.com/@Nothing Ahead
DPRD Kab. Sukabumi30 April 2024, 17:00 WIB

DPRD Sukabumi Paripurna Penyampaian Rekomendasi LKPJ Bupati TA 2023

DPRD Kabupaten Sukabumi menggelar Rapat Paripurna dalam rangka Penyampaian Rekomendasi DPRD kepada Bupati mengenai LKPJ TA 2023.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami hadiri rapat Paripurna DPRD yang beragendakan penyampaian rekomendasi LKPJ 2023. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Musik30 April 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Tak Pantas Mytha Lestari, OST Film Ipar Adalah Maut

Berikut Lirik Lagu Tak Pantas Mytha Lestari, Salah Satu OST Film Ipar Adalah Maut
Lirik Lagu Tak Pantas Mytha Lestari OST Ipar Adalah Maut. Foto : YouTube/MDMusic
Life30 April 2024, 16:30 WIB

9 Sikap Sederhana dalam Kehidupan Sehari-hari yang Membuatmu Semakin Dihormati

Sikap-sikap sederhana dalam kehidupan sehari-hari dapat membuat seseorang semakin dihormati oleh orang lain.
Sikap-sikap sederhana dalam kehidupan sehari-hari dapat membuat seseorang semakin dihormati oleh orang lain. (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi30 April 2024, 16:09 WIB

Gadis di Kalibunder Sukabumi Hilang Usai Dijemput 2 Pria Tak Dikenal, Keluarga Lapor Polisi

Kasus Ela Nopianti gadis di Kalibunder Sukabumi yang hilang diduga dibawa kabur dua pria tak dikenal itu tengah diselidiki kepolisian.
Foto Ela Nopianti (16 tahun), gadis putus sekolah asal Kalibunder Sukabumi yang hilang usai dijemput dua laki-laki tak dikenal. (Sumber : Istimewa)
Sehat30 April 2024, 16:00 WIB

7 Makanan Rendah Protein Purin untuk Penderita Asam Urat

Yuk, Ketahui Rekomendasi Makanan Rendah Protein Purin untuk Penderita Asam Urat Berikut!
Ilustrasi. Buah apel. | Makanan Rendah Protein Purin untuk Penderita Asam Urat. Foto: Freepik/@drobotdean