Data Belum Lengkap, BKN: Pendaftaran CPNS 2018 Tak Diundur Lagi

Senin 24 September 2018, 09:16 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Kepala Badan Kepegawaian Negara Bima Wibisana optimistis pendaftaran calon pegawai negeri sipil 2018 atau CPNS 2018 tetap bisa dilaksanakan tanggal 26 September 2018 kendati masih ada pemerintah daerah dan kementerian/lembaga yang belum selesai menyetor datanya ke Sistem Seleksi CPNS Nasional (SSCN).

"Per hari Minggu sore, 514 dari 525 Pemda sudah masuk ke SSCN dan 73 dari 76 kementerian/lembaga juga sudah masuk. Saya tidak hafal mana yang belum," ujar Bima kepada Tempo, Senin, 24 September 2018. Bima enggan menjelaskan apa konsekuensi apabila masih ada yang belum rampung memasukkan datanya ke SSCN hingga 26 September mendatang.

Selain soal data, Bima mengatakan persiapan pembukaan pendaftaran CPNS 2018 hampir selesai. Ia berujar masih ada beberapa kekurangan sebelum hari pembukaan pada 26 September mendatang.

"Persiapan masih ada beberapa minor teknis yang perlu ditambah, seperti kapasitas bandwidth.Insya Allah bisa semua tanggal 26 September," ujar Bima.

Sebelumnya, salah satu penyebab diundurnya waktu pendaftaran CPNS 2018 ke 26 September ialah belum lengkapnya data-data yang dimasukkan oleh kementerian dan pemerintah daerah ke dalam sistem. Kala itu, kelengkapan data tersebut belum mencapai 50 persen.

Kepala Hubungan Masyarakat Badan Kepegawaian Negara Mohammad Ridwan mengimbau kementerian dan pemerintah daerah segera memasukkan data pegawai yang dibutuhkan di kelembagaannya. "Oleh karena itu, kami ingin ingatkan pejabat pembina kepegawaian di pusat dan daerah segera memasukkan informasi formasinya dan jabatannya serta persyaratannya ke website sscn.bkn.go.id," ucapnya di kantor BKN, Kamis, 20 September 2018.

BKN berharap para instansi pemerintah tersebut dapat menyelesaikan input data mereka sebelum tanggal 26. Ridwan berujar, jika mereka telat memasukkan data, akan mengurangi potensi mendapatkan pekerja terbaik. "Kalau terlambat, bisa jadi kita tinggal. Tapi kita coba dulu, kan masih ada waktu 5-6 hari lagi ya sebelum tanggal 26 September," tuturnya.

Pendaftaran CPNS akan dibuka pada 26 September 2018. Ridwan menuturkan saat ini masih dilakukan persiapan terkait data-data dari tiap kementerian/lembaga dan pemerintah daerah.

Ada 8.420 pekerjaan yang ditawarkan pemerintah. Dengan banyaknya lowongan tersebut, Ridwan mengatakan beberapa instansi masih melakukan persiapan. Untuk di pemerintah daerah, hal tersebut terkait dengan gubernur yang baru dilantik.

Pendaftaran CPNS 2018 nantinya diakses lewat situs www.sscn.bkn.go.id. Ridwan meminta para calon peserta menyiapkan segala data yang dibutuhkan. Setidaknya ada 2,4 juta pelamar pada CPNS 2017.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Nasional03 Mei 2024, 01:02 WIB

Jokowi Teken UU Desa Baru, Kades Dapat Uang Pensiun dan Bisa Menjabat Hingga 16 Tahun

Presiden Jokowi menandatangani pengesahan UU Desa baru, Kades dapat uang pensiun hingga jabat 2 periode.
Ilustrasi Kepala Desa atau Kades. | Foto : Sukabumi Update
Jawa Barat03 Mei 2024, 00:01 WIB

Bahas UHC, Sekda Kabupaten Sukabumi Hadiri Monev Implementasi JKN

Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman hadiri acara monev Implementasi Inpres Nomor 1 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program JKN di Bandung.
Sekda Kabupaten Sukabumi didampingi perangkat daerah hadiri acara monev implementasi inpres terkait JKN di Bandung. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Sukabumi02 Mei 2024, 22:39 WIB

Longsor di Parungkuda Sukabumi, Akses Jalan Desa Langensari Tertutup Dapuran Bambu

Akses jalan Desa Langensari Parungkuda Sukabumi tertutup longsor dapuran bambu.
P2BK bersama sejumlah relawan tengah melakukan penanganan longsor dapuran bambu yang menutup badan jalan di Kampung Sindangsari RT 1/2, Desa Langensari, Parungkuda Sukabumi, Kamis (2/5/2024). (Sumber : Istimewa)
Opini02 Mei 2024, 22:12 WIB

Mengarahkan Kompas Pendidikan: Sebuah Renungan di Hari Pendidikan Nasional

Sistem pendidikan harus menyediakan ruang yang cukup untuk pembelajaran empati, kejujuran, dan keberanian moral.
Ilustrasi. Seputar Hardiknas 2024 | Foto: Pixabay/sasint
Keuangan02 Mei 2024, 21:56 WIB

Masih Dibuka, Pendaftar Tahara di BPR Cicurug Sukabumi Diprediksi Terus Meningkat

Pendaftaran calon nasabah Tabungan Hari Raya (Tahara) Perumda BPR Sukabumi cabang Cicurug masih dibuka hingga 8 Mei 2024.
Kepala Pemasaran BPR Sukabumi Cabang Cicurug, Jujun Junaedi. (Sumber : SU/Ibnu)
Opini02 Mei 2024, 21:33 WIB

Menjadi Pembaca Kritis: Memilah Informasi di Era Media Baru

Pembaca kritis tidak hanya menerima informasi mentah-mentah, tertapi mampu memahami konteks informasi, menganalisis isi dan sumbernya, serta mengevaluasi kebenarannya.
Ilustrasi memilah informasi di zaman hadirnya media baru. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi02 Mei 2024, 21:17 WIB

Pengantar ke Neraka! Bank Emok-Rentenir Dilarang Keras Masuk Kutamara Sukabumi

Spanduk tolak rentenir dan bank emok terbentang di Kampung Kutamara Surade Sukabumi. Praktik riba disebut sudah rusak rumah tangga dan pengantar ke neraka.
Spanduk penolakan hadirnya praktik riba akibat rentenir hingga bank emok yang dipasang ormas Gempa di Kampung Kutamara Surade Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Bola02 Mei 2024, 21:00 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Irak di Perebutan Tempat ke-3 Piala Asia U-23 2024

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).
Sehat02 Mei 2024, 20:30 WIB

Sulit Tidur dan Sangat Mengganggu! 4 Cara Mengobati Sakit Asam Urat di Malam Hari

Ada beberapa cara mengobati sakit asam urat di malam hari.
Ilustrasi - Ada beberapa cara mengobati sakit asam urat di malam hari. (Sumber : Freepik.com/DC Studio).
Life02 Mei 2024, 20:15 WIB

6 Minuman yang Bisa Menenangkan Pikiran saat Stres, Cemas dan Galau, Yuk Dicoba!

Sejumlah minuman bermanfaat untuk membantu menenangkan pikiran di saat sedang mengalami stres, cemas dan galau. Patut menjadi rekomendasi sebagai menu harian.
Ilustrasi minuman yang menenangkan pikiran. | Sumber foto : Pexels/Anna Tarazevich