Ngobrol Bareng Teguh Vagetoz: Lupa Bersyukur, Single Religi Ramadan 1443 H

Kamis 31 Maret 2022, 10:41 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Vagetoz band yang berasal dari Sukabumi ini adalah salah satu band yang selalu merilis lagu religi saat menjelang bulan Ramadan.

Rabu, 20 Maret 2022, tim sukabumiupdate.com berhasil menghubungi vokalis Vagetoz yaitu Teguh. 

Dalam wawancara bersama sukabumiupdate.com, Teguh mengungkapkan cerita dibalik pembuatan lagu serta video klip dari lagu yang bertajuk ‘Lupa Bersyukur’ tersebut serta harapannya setelah lagu itu dirilis secara resmi pada 1 April nanti.

photoCuplikan Teasre dari Single Religi Band Vagetoz untuk Menyambut Ramadan 1443 H - (YouTube Vagetoz Official)</span

“Sesuai dengan judul lagunya ‘Lupa Bersyukur’ ini menceritakan sebuah pengakuan saya pribadi, bahwa selama ini saya lebih banyak lupa bersyukurnya dibanding ingatnya,” ungkap Teguh.

“Walaupun sering juga kita mengucapkan syukur alhamdulillah, tapi rasa-rasanya kita hanya mengucapkannya saat mendapatkan rezeki, uang, atau saat sembuh dari sakit,”

“Tapi kenapa disaat kita sedang sehat jarang bersyukur? Padahal justru menurut saya, itu yang harus selalu kita ingat bahwa ini (sehat) suatu nikmat dari Allah. Kita dikasih nikmat sehat seharusnya Alhamdulillah.  Jadi tidak harus dikasih sakit dulu, terus sehat lalu baru kita bersyukur,” tambahnya.

“Lalu salah satunya lagi, mulai kita bangun tidur terkadang kita lupa untuk bersyukur padahal kita masih diberikan nafas, diberi umur panjang sama Allah. Dan itulah nikmat luar biasa yang tidak bisa kita beli,”

Baca Juga :

Band Asal Sukabumi Vagetoz, Rilis Lagu Religi Sambut Ramadan 1443 H

“Dan mungkin kita sering kali melihat keatas dan keatas tanpa melihat kebawah. Padahal banyak sekali orang yang tidak seberuntung kita,” tutur Teguh

“Sejatinya kita harus selalu ingat pada Allah SWT,”

“Selama ini kita terlalu berambisi mengejar dunia dan kita rata-rata banyak yang terjebak oleh kerakusan dunia. Ini merupakan sedikit penggalan lirik di lagu tersebut.” Ucapnya membocorkan sedikit lirik dari lagu ‘Lupa Bersyukur

photoCuplikan Teaser dari Lagu Religi Terbagu Band Vagetoz yang Berasal dari Sukabumi - (YouTube Vagetoz Official)</span

Teguh Vagetoz juga mengatakan bahwa lagu tersebut adalah lagu ciptaannya dan dia  terinspirasi dari pengalamannya pribadi. Lagu ini juga semata-mata nasihat untuk dirinya sendiri dan umumnya untuk para Vagetista yang sudah dia anggap sebagai saudara.

Selain itu, Teguh juga menceritakan kendala yang dihadapinya dalam membuat lagu serta video klip dari ‘Lupa Bersyukur’.

“Sedikit kendalanya karena kunci dari lagunya rendah, sementara saya selama ini jarang  main di kunci yang rendah banget,”

Alasan Teguh sendiri memilih kunci rendah karena dia ingin orang-orang bisa dengan mudah menyanyikan lagu tersebut.

Sementara untuk pembuatan video klipnya, Teguh Vagetoz mengatakan jika video klip dari lagu ‘Lupa Bersyukur’ ini memiliki tantangan dibandingkan dengan video klip dari lagu-lagu vagetoz sebelumnya.

“Lumayan menguras keringat,” ungkapnya.

“Karena lokasinya di Taman Langit Pangalengan, Bandung, sehingga kita harus naik gunung terlebih dahulu dan itu jam 22.00 WIB,” tambah Teguh.

Kemudian sang vokalis dari Band Vagetoz juga mengungkapkan harapannya kepada sukabumiupdate.com.

“Mudah-mudahan klipnya, dengan perjuangan yang lumayan membutuhkan energi ekstra dapat disakui masyarakat Indonesia,”

“Lalu untuk lagunya mudah-mudahan bisa memberikan manfaat dan memberikan kebaikan-kebaikan yang positif, serta bisa membuat kita untuk selalu ingat pada Allah dan senantiasa untuk selalu bersyukur walau dalam keadaan sesulit apapun itu” Tutupnya.

Baca Juga :

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi26 April 2024, 21:49 WIB

Akibat Banjir, Toko Alat Listrik di Cidahu Sukabumi Alami Kerugian hingga Belasan Juta

Banjir yang terjadi di Kampung Pasirdoton, Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 25 April 2024 membuat beberapa pihak mengalami kerugian yang cukup besar.
Sejumlah warga dan karyawan toko memindahkan barang yang sebelumnya terendam banjir di Kampung Pasirdoton, Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Life26 April 2024, 21:05 WIB

6 Mental Miskin yang Membuat Hidup Anda Melarat di Masa Depan, Yuk Hindari!

Orang yang memelihara mental miskin tentu akan berpengaruh terhadap masa depannya, melarat atau berjaya. Itulah pentingnya hal ini.
Ilustrasi. Mental miskin yang wajib dijauhi. | Sumber foto : Pexels/Mehmet Turgut Kirkgoz
Life26 April 2024, 21:00 WIB

8 Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati

Inilah Contoh Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati. Apa Kamu Salah Satunya?
Ilustrasi - Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati . (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi26 April 2024, 20:57 WIB

Jelang Kongres, PAN Kabupaten Sukabumi Pastikan Dukung Zulhas Tiga Periode

DPD PAN Kabupaten Sukabumi menyatakan sikapnya untuk mendukung kembali Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan kembali melanjutkan kepemimpinan di periode ketiga pada masa jabatan 2025-2030.
Mansurudin, Ketua DPD PAN Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumi Update
Life26 April 2024, 20:30 WIB

Kamu Akan Tetap Miskin Jika 10 Kebiasaan Ini Masih Terus Dilakukan!

Kebiasaan buruk dapat menghambat kemajuanmu dan membuatmu terjebak dalam jurang kemiskinan.
Ilustrasi - Kebiasaan buruk dapat menghambat kemajuanmu dan membuatmu terjebak dalam jurang kemiskinan. (Sumber : Freepik)
Inspirasi26 April 2024, 20:24 WIB

5 Kebiasaan Orang China yang Membuat Hidupnya Gampang Kaya dan Jauh dari Kemiskinan

Orang China memiliki kebiasaan yang membuat hidupnya selalu kaya dan jauh dari kehidupan miskin di masa depannya, apalagi di hari tuanya.
Ilustrasi. Kebiasaan orang china yang membuatnya hidup kaya. | Sumber foto : Pexels/Pixabay
Sukabumi26 April 2024, 20:09 WIB

Kades Ungkap Penyebab Banjir hingga Rendam Jalan dan 18 Rumah Warga di Cidahu Sukabumi

Data sementara terdampak banjir yang melanda Kampung Pasirdoton Desa Pasirdoton Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 25 April 2024 bertambah
Kondisi jalan raya Cidahu dan rumah warga yang terendam banjir. (Sumber : Istimewa)
Life26 April 2024, 20:07 WIB

6 Cara Membaca Karakter Orang Pecundang di Sekitar Kita, Kenali Ciri-cirinya

Membaca karakter orang pecundang di sekitar kita sesungguhnya cukup mudah. Tentunya dengan mengenali beberapa karakter yang melekat di dalam dirinya.
Ilustrasi. Membaca karakter orang yang pecundang. | Sumber foto : Pexels/Mike Greer
Keuangan26 April 2024, 20:00 WIB

Sumber Pendapatan Pasif, 6 Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan

Beberapa jenis investasi, seperti saham dividen, obligasi, atau properti sewa, dapat menghasilkan pendapatan pasif secara teratur. Pendapatan dari investasi ini dapat membantu meningkatkan arus kas dan memberikan stabilitas finansial tambahan.
Ilustrasi. Perhitungan Ekonomi. Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan. (Sumber : Pexels/Mikhail Nilov.)
Life26 April 2024, 19:53 WIB

Terapkan Konsekuensi, Ini 7 Cara Memperbaiki Perilaku Tidak Baik Pada Anak

Ekspektasi orang tua terhadap anaknya kadang membuat mereka tertekan. Maka dari itu, lakukan tips berikut untuk membuat anak memperbaiki perilakunya.
Ilustrasi cara memperbaiki perilaku tidak baik anak / Sumber Foto : Freepik/jcomp