Tips Mengatur Barang Bawaan di Mobil saat Mudik Lebaran agar Tetap Aman

Rabu 27 April 2022, 06:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Banyak cara dilakukan pemudik untuk bisa sampai di tempat tujuan, salah satunya dengan menggunakan mobil pribadi.

Saat mudik biasanya pemudik akan membawa banyak barang bawaan ke kampung halamannya.

Karena itu, ada sejumlah persiapan yang harus dilakukan, salah satunya yaitu dengan mengatur muatan mobil sebelum memulai perjalanan agar tetap aman dan nyaman di perjalanan.

Melansir dari Tempo.co, berikut beberapa tips mengatur muatan mobil untuk perjalanan mudik Lebaran 2022 menurut Auto2000.

Baca Juga :

1. Perhatikan Daya Angkut Mobil

Cara menghitung daya angkut maksimal mobil bisa dilihat pada buku manual atau menghitung load index ban.

Pastikan jumlah penumpang tidak melebihi aturan dan perkirakan berat total penumpang yang ikut, sehingga didapatkan berat total barang yang boleh di bawa. Langkah ini dapat membantu mencegah mobil kelebihan muatan.

2. Manfaatkan Bagasi Mobil

Letakkan barang paling berat, seperti koper besar di bagian tengah bagasi, terutama untuk bagasi terpisah seperti mobil sedan.

Kemudian untuk barang yang lebih ringan taruh di sisi kiri dan kanan dengan posisi saling mengunci agar tidak mudah bergerak.

Jangan Pernah menumpuk barang melebihi tinggi sandaran jok belakang karena bisa mengganggu pandangan pengemudi dan mencegah barang berhamburan saat keadaan darurat.

photo(Ilustrasi) Roof box pada mobil - (iStockphoto)</span

3. Simpan Barang di Kabin Penumpang

Jangan asal meletakkan barang bawaan di dalam kabin. Makanan dan minuman ringan serta mainan anak bisa diletakkan di dalam wadah khusus.

Manfaatkan rongga penyimpanan di pintu, konsol tengah, dasbor, dan sandaran bangku untuk menyimpan barang kecil. Di kolong bangku juga dapat diselipkan barang bawaan kecil.

4. Gunakan Roof Box

Penggunaan roof box dapat meningkatkan daya angkut mobil dan membuat kabin mobil menjadi lebih lega. Namun jangan berlebihan meletakkan barang di roof box dan hati-hati tersangkut saat melewat portal jalan atau gerbang tol.

5. Hati-Hati di Perjalanan

Mobil dengan muatan penuh akan mengubah titik keseimbangannya, sehingga perlu pengendalian yang lebih hati-hati. Atur kecepatan jangan sampai berlebihan menghindari pengereman mendadak.

Lebih sabar dalam mengemudi dan tetap waspada untuk menghindari risiko kecelakaan.

6. Periksa Kondisi Mobil

Saat mengangkut beban maksimal, ada beberapa bagian kendaraan yang bekerja keras, yakni mesin, suspensi, dan rem. Demi keamanan dan kenyamanan, periksa kondisi mobil sebelum berangkat mudik dengan melakukan servis berkala.

SUMBER: TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi24 April 2024, 01:20 WIB

Disdik Sukabumi Pastikan Ujian Sekolah Tingkat SD dan SMP Berjalan Lancar

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi, Eka Nandang Nugraha mengungkapkan bahwa saat ini sudah tidak ada lagi ujian nasional, sebagai penggantinya ada penilaian sumatif akhir jenjang (PSAJ)
Suasana Ujian Sekolah jenjang SD di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumi Update
Jawa Barat24 April 2024, 00:53 WIB

Empat Pejabat Eselon II Kabupaten Sukabumi Ikuti PKN 2024, Sekda Ade Jadi Mentor

Berikut daftar nama pejabat Eselon II Kabupaten Sukabumi yang ikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Angkatan VI Tahun 2024 di BPSDM Jabar.
Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman bersama empat pejabat eselon II yang ikuti PKN 2024. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Sukabumi24 April 2024, 00:06 WIB

17 Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto di Sukabumi Disita KPK

Belasan asetnya di Sukabumi disita KPK, berikut perjalanan kasus korupsi Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto. Dari tersangka gratifikasi hingga TPPU.
Mantan Kepala Bea dan Cukai Yogyakarta Eko Darmanto saat menjalani pemeriksaan di KPK terkait kasus gratifikasi, Jumat (8/12/2023). (Suara.com/Yaumal)
Entertainment23 April 2024, 22:28 WIB

Positif Konsumsi Ganja, Selebgram Chandrika Chika dan 5 Temannya Ditangkap Polisi

Selebgram Chandrika Chika ditangkap polisi bersama 5 temannya usai terbukti menyalahgunakan narkoba jenis ganja di salah satu hotel.
Sosok selebgram Chandrika Chika. (Sumber Foto: Instagram)
Sukabumi23 April 2024, 21:55 WIB

Rumah Tertimpa Tembok Bangunan Ambruk, Lansia di Nagrak Sukabumi Terpaksa Mengungsi

Dua rumah warga yang salah satu penghuninya merupakan lansia di Nagrak Sukabumi alami kerusakan usai terdampak longsor saat hujan deras.
Kondisi rumah lansia di Nagrak Sukabumi yang alami kerusakan usai tertimpa tembok bangunan rumah warga lainnya yang ambruk karena longsor. (Sumber : P2BK Nagrak)
Sehat23 April 2024, 21:00 WIB

Lawan Asam Urat dengan 8 Obat Alami Ini, Solusi Sehat Kurangi Frekuensi Serangannya

Mengobati asam urat dengan bahan alami dapat membantu mengurangi gejala dan mencegah serangan yang lebih parah.
Ilustrasi Kunyit - 
Mengobati asam urat dengan bahan alami dapat membantu mengurangi gejala dan mencegah serangan yang lebih parah.  (Sumber : Freepik.com/@azerbaijan_stockers)
Sukabumi23 April 2024, 20:30 WIB

Banyak PJU Mati, Jalan Depan Komplek Perkantoran Palabuhanratu Gelap Saat Malam

Ruas Jalan Sudirman di Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi kondisinya gelap di malam hari, karena lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) banyak yang tidak menyala alias mati.
Kondisi lampu PJU di ruas jalan Sudirman, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, banyak yang tidak menyala | Foto : Ilyas Supendi
Gadget23 April 2024, 20:30 WIB

10 Rekomendasi HP Samsung Harga Rp 1 Jutaan yang Punya Spesifikasi Bagus

HP dari Samsung ini menawarkan solusi untuk memiliki smartphone dengan fitur yang cukup lengkap tanpa harus mengeluarkan biaya besar.
Ilustrasi Samsung A03- HP dari Samsung ini menawarkan solusi untuk memiliki smartphone dengan fitur yang cukup lengkap tanpa harus mengeluarkan biaya besar. (Sumber : samsung.com).
Sukabumi23 April 2024, 20:05 WIB

Viral Emak-emak Ngamuk Maksa Minta Sedekah di Sukabumi, Polisi Turun Tangan

Emak-emak pengemis viral yang ngamuk maksa minta sedekah terekam berulah di Cibeureum dan Baros Sukabumi.
Kolase foto tangkapan layar video viral emak-emak ngamuk maksa minta sedekah di Sukabumi. (Sumber : TikTok esapperdana)
Life23 April 2024, 20:00 WIB

10 Kebiasaan Orang Sopan yang Membuatnya Dihormati dan Disegani

Kebiasaan-kebiasaan sopan membantu menciptakan lingkungan yang positif, menghormati, dan saling mendukung dalam interaksi sosial, sehingga membuat orang yang melakukannya dihormati dan disegani oleh orang lain.
Ilustrasi. Kebiasaan Orang Sopan yang Membuatnya Dihormati dan Disegani. (Sumber : Pexels/Mikhail Nilov.)