Gelar Upacara Bendera, Pesan Warga Sukabumi Keturunan Tionghoa di Hari Kemerdekaan

Senin 17 Agustus 2020, 04:24 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Perkumpulan warga Tionghoa Sukabumi menggelar upacara pengibaran bendera merah putih dalam rangka HUT Kemerdekaan Indonesia ke-75, Senin (17/8/2020). Upacara tersebut digelar di area Lapang Danalaga Square Kota Sukabumi.

Pantauan sukabumiupdate.com, upacara tersebut digelar dengan menerapkan standar protokol kesehatan pencegahan Covid-19, seperti penggunaan masker, menjaga jarak, cuci tangan, dan pengecekan suhu tubuh dengan thermogun, serta pembatasan peserta upacara.

BACA JUGA: Afung, Politik, Tionghoa dan Mimpi Membahagiakan Warga Kota Sukabumi

Ketua Panitia Hasan Ichsan mengatakan, pelaksanaan upacara tersebut telah dipersiapkan sejak sekitar 10 hari yang lalu. Tak lupa, sambung Hasan, pihaknya juga berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Sukabumi agar pelaksanaan upacara yang dilakukan sesuai dengan standar protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

"Peserta upacara tidak terlalu banyak. Kemudian ada semacam scan dari awal untuk pengecekan suhu tubuh, pakai masker, cuci tangan, baru peserta diperbolehkan masuk ke tempat ini untuk mengikuti upacara," kata Hasan kepada sukabumiupdate.com di lokasi upacara.

Upacara tersebut diikuti oleh sekitar 25 hingga 30 orang perwakilan dari beberapa perkumpulan warga Tionghoa di Sukabumi, yakni PSMTI, HAKKA, YONG CHUN, FU QING, INTI, dan Vihara Widhi Sakti.

BACA JUGA: Inceng Suhardi, Keturunan Tionghoa Saksi Sejarah Perjuangan di Jampang Tengah Sukabumi

"Makna dari kemerdekaan ini kan jelas, kemerdekaan bukan hanya untuk orang per orang tapi hak seluruh bangsa Indonesia. Kami suku Tionghoa adalah warga negara Indonesia juga dan menunjukan jati diri kita bahwa kita cinta Indonesia," ucap Pembina Upacara Tan Wijaya.

Tan mengungkapkan, di peringatan HUT Kemerdekaan Indonesia ke-75 ini pihaknya menginginkan adanyaa keadilan sosial, toleransi antar bangsa, dan terciptanya kerukunan serta kebhinekaan untuk bergotong royong membangun Indonesia.

"Dengan adanya Pandemi Covid-19 ini kita juga merasa prihatin dan ingin berbakti serta berjuang dengan elemen bangsa lainnya untuk bisa bersama-sama lepas dari pandemi ini," pungkas Tan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Film11 Mei 2024, 14:00 WIB

Sinopsis Film The Architecture of Love, Kisah Romantis di New York

Film The Architecture of Love merupakan adaptasi dari novel Ika Natassa berjudul serupa yang menceritakan pertemuan Raia Risjad dengan River Jusuf
Sinopsis film The Architecture of Love Karya Ika Natassa (Sumber : Instagram @/ikanatassa)
Sukabumi11 Mei 2024, 13:54 WIB

Kesehatannya Menurun, Kabar Pria Tunanetra di Tegalbuleud Sukabumi Huni Rumah Bilik

Hendra terlihat hanya terbaring di atas kasur yang sudah lapuk.
Hendra (41 tahun) di rumahnya di Kampung Teluk Jati RT 01/07 Desa Sumberjaya, Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sehat11 Mei 2024, 13:00 WIB

Langkah Simpel Membuat Air Lemon untuk Mengobati Asam Urat, Hidup Jadi Sehat!

Air lemon mempunyai beberapa manfaat bagi kesehatan salah satunya untuk mengobati asam urat.
Ilustrasi - Air lemon mempunyai beberapa manfaat bagi kesehatan salah satunya untuk mengobati asam urat.  (Sumber : Freepik.com)
Nasional11 Mei 2024, 12:53 WIB

Masih Ditutup! Cek Progres Perbaikan Longsor di Tol Bocimi Seksi 2 (Parungkuda)

Perbaikan longsor di di KM 64+600 yang terjadi pada 3 April 2024 lalu hingga saat ini masih terus dilakukan.
Kondisi perbaikan longsor tol bocimi seksi 2 di KM 64, pada awal Mei 2024 (Sumber: akun youtube sukabumi infrastruktur)
Sehat11 Mei 2024, 12:00 WIB

Asam Urat Hilang dan Hidup Sehat: 12 Tips Mencegahnya dengan Cara Alami

Dengan mengikuti tips-tips ini dan mengelola asam urat, Anda dapat mencegahnya datang kembali.
Ilustrasi -  Dengan mengikuti tips-tips ini dan mengelola asam urat, Anda dapat mencegahnya datang kembali.  (Sumber : Freepik.com)
Sehat11 Mei 2024, 11:00 WIB

7 Cara Ampuh untuk Penderita Asam Urat Agar Bisa Tidur Nyenyak di Malam Hari

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar penderita asam urat bisa tidur nyenyak di malam hari.
Ilustrasi - Ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar penderita asam urat bisa tidur nyenyak di malam hari. (Sumber : Freepik.com/@Drazen Zigic.)
Entertainment11 Mei 2024, 10:50 WIB

Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Digelar Dengan Konsep Internasional

Rizky Febian dan Mahalini Raharja menggelar resepsi pernikahan di hari yang sama dengan mengusung konsep internasional. Resepsi ini dihadiri oleh presiden Joko Widodo
Potret Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Raharja (Sumber : instagram @/ferdinan_sule)
Sukabumi11 Mei 2024, 10:42 WIB

Hampir Terlupakan, Nasib Tak Terawat Tugu Jangilus Ikon Palabuhanratu Sukabumi

Tugu Jangilus terlihat kumuh dan banyak rumput liar yang tumbuh di sekitarnya.
Kondisi Tugu Jangilus di Kampung Batu Sapi, Kelurahan/Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (11/5/2024). | Foto: SU/Ilyas Supendi
Sukabumi11 Mei 2024, 10:12 WIB

Light Up the Dream, Bantuan Penyambungan Listrik Gratis Bagi Masyarakat Membutuhkan

PLN berkomitmen selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan kontribusi positif.
PLN Unit Layanan Pelanggan Cicurug, Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Sukabumi, berhasil melaksanakan program Light Up the Dream. | Foto: PLN
Entertainment11 Mei 2024, 10:00 WIB

Sudah Sah! Rizky Febian dan Mahalini Raharja Telah Resmi Menjadi Suami Istri

Penyanyi Rizky Febian dan Mahalini Raharja telah resmi menikah dengan mengusung adat sunda di Hotel Raffles Kuningan, Jakarta Selata, pada Jumat, 5 Mei 2024
Potret Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Raharja (Sumber : Instagram /@rizkyfbian)